Kakorlantas Akui Kedisiplinan Pengendara Makin Rendah Polisi menunjukkan cara kerja perangkat sistem tilang elektronik (ETLE) Mobile yang diluncurkan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (13/12/2022). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/hp.

MerahPutih.com - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri berencana memberlakukan kembali tilang manual.

Hal itu disebabkan tidak adanya kesadaran pengendara dalam mematuhi aturan lalu lintas semenjak tilang manual ditiadakan.

Baca Juga:

Sahroni Dukung Tilang Manual Diberlakukan Kembali Imbas Disiplin Pengendara Menurun

Kakorlantas Polri Irjen Firman Santyabudi menjelaskan bahwa pihaknya mendapati banyak warga yang mengendarai kendaraan tanpa pelat nomor.

“Salah satunya itu tadi, masyarakat beberapa bukannya kesadaran yang muncul. Saat polisi tidak melakukan penilangan, bukannya sadar," katanya yang dikutip di Jakarta, Jumat (6/1).

Oleh karena itu, kata Firman, pihaknya akan mempertimbangkan lagi untuk memberlakukan tilang manual. Menurutnya, tidak sedikit didapati pengendara yang sengaja melanggar peraturan lalu lintas setelah tilang manual dihapus.

“Kalau kita akan tetap memberikan teguran, bahkan untuk potensi yang langkahnya bisa fatal, kita harus memberikan peringatan-peringatan,” ujarnya.

Baca Juga:

6.306 Kendaraan di Jakarta dan Sekitarnya Ditilang Selama Nataru

Semenjak tilang manual ditiadakan, Firman sudah memberikan arahan kepada jajaran di bawahnya, yakni di jalan raya tidak harus menilang tetapi juga memberikan peringatan. Ini dengan maksud agar masyarakat muncul kesadaran tertib berlalu lintas dan mematuhi peraturan.

“Kalau masyarakatnya tadi itu tidak muncul kesadaran, ya Gakkum dengan kehadiran polisi dengan penegakkan hukumnya akan kita munculkan lagi,” katanya.

Tingginya jumlah pelanggaran lalu lintas menjadi catatan Korlantas Polri untuk meningkatkan kesadaran pengendara untuk tertib berlalu lintas.

Firman menegaskan, penegakan hukum merupakan langkah terakhir. Pihaknya mendorong menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk tertib berlalu lintas. Nah, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tertib berlalu lintas, Korlantas Polri juga menggiatkan kembali patroli jalan raya.

“Kami ada tambahan kendaraan listrik, menggiatkan kembali patroli lalu lintas supaya masyarakat diajak tertib, menghindari plat nomor dengan sengaja," tutup Firman. (Knu)

Baca Juga:

5.989 Kendaraan Terjaring Tilang Elektronik selama Libur Natal 2022

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Polisi Geser Pintu Masuk One Way di Tol Cikampek
Indonesia
Polisi Geser Pintu Masuk One Way di Tol Cikampek

"Dari gerbang tol Cikampek Utama ke Gerbang Tol Kalikangkung itu masih one way," ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo dalam keterangannya, Jumat (29/4).

Satgas COVID-19 Ungkap Persyaratan Wajib bagi Warga Ingin Mudik
Indonesia
Satgas COVID-19 Ungkap Persyaratan Wajib bagi Warga Ingin Mudik

Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Suharyanto menjelaskan, pihaknya akan segera mengeluarkan surat edaran untuk mengatur perjalanan dalam negeri.

Jokowi Sebut Pilpres Jatah Prabowo, NasDem: Suara Rakyatlah yang Menentukan
Indonesia
Jokowi Sebut Pilpres Jatah Prabowo, NasDem: Suara Rakyatlah yang Menentukan

Pernyataan Jokowi tersebut sebagai bentuk ekspresi yang berbicara soal kedekatan.

Pimpinan OJK dan BEI Diminta Tolak IPO Amman Mineral
Indonesia
Pimpinan OJK dan BEI Diminta Tolak IPO Amman Mineral

Ratusan massa yang tergabung dalam aliansi masyarakat anti mafia tambang Kabupaten Sumbawa Barat (Amanat KSB) menggeruduk kantor otoritas jasa keuangan (OJK) di kawasan Sawah Besar, Jakarta Pusat dan Kantor Bursa Efek Indonesia, kemarin.

Spanduk Bergambar Erick-Ganjar 2024 Bertebaran di Soloraya
Indonesia
Spanduk Bergambar Erick-Ganjar 2024 Bertebaran di Soloraya

Pantauan MerahPutih.com, spanduk dengan dominasi warna merah itu bertuliskan, 'Ganjar-Erick Kudu Konco Dewe!!', 'Jateng Hebat Indonesia Maju'

Satgas Minta Warga Tak Takut Berlebihan Munculnya Varian Omicron XE
Indonesia
Satgas Minta Warga Tak Takut Berlebihan Munculnya Varian Omicron XE

Dunia kini digegerkan lagi dengan adanya varian baru COVID-19. Yakni varian Omicron XE.

[HOAKS atau FAKTA]: Permata Bank Tawarkan Pinjaman Uang Tanpa Agunan dan Survei
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Permata Bank Tawarkan Pinjaman Uang Tanpa Agunan dan Survei

Beredar sebuah informasi melalui pesan SMS terkait penawaran pinjaman tanpa agunan dan survei yang diklaim dari Permata Bank.

Legislator Dukung Keputusan Permindahan Lokasi Depo Pertamina Plumpang
Indonesia
Legislator Dukung Keputusan Permindahan Lokasi Depo Pertamina Plumpang

“Saya mengusulkan hal itu sejak terjadinya insiden kebakaran di kilang Indramayu pada Maret 2021 yang lalu," kata Deddy dalam keterangannya, Rabu (8/3).

KPK Akui Usut Banyak Kasus Diduga Libatkan Lukas Enembe
Indonesia
KPK Akui Usut Banyak Kasus Diduga Libatkan Lukas Enembe

KPK mengakui sedang mengusut banyak kasus dugaan korupsi yang diduga melibatkan Gubernur Papua Lukas Enembe.

Presiden Timor Leste Puji Kemajuan Pariwisata NTT
Indonesia
Presiden Timor Leste Puji Kemajuan Pariwisata NTT

Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta melakukan pertemuan dengan Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat di Labuan Bajo, Jumat (22/7).