Jemaah Haji Lansia Gelombang 2 Dapat Konsumsi Bubur Ayam

Alwan Ridha RamdaniAlwan Ridha Ramdani - Senin, 10 Juli 2023
Jemaah Haji Lansia Gelombang 2 Dapat Konsumsi Bubur Ayam

Aktivitas pelayanan kesehatan di Poskes Arafah, Arab Saudi. (ANTARA/HO-Kemenkes).

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Jemaah haji gelombang kedua sudah mulai masuk madinah untuk melanjutkan rangkaian ibadah.

Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi siap menyajikan bubur mereka yang berusia lanjut (lansia).

Baca Juga:

Jemaah Haji Gelombang ke-2 Mulai Diberangkatkan ke Madinah

"Kami dari layanan lansia akan siapkan bubur ayam untuk jemaah yang masuk kategori usia lanjut selain kebutuhan kursi roda," kata Kepala Seksi Pelayanan Jemaah Haji Lansia dan Disabilitas Daerah Kerja Madinah Arief Nurrawi.

Ia mengatakan, demi kemudahan distribusi maka proses penyajian akan dilakukan di masing-masing sektor atau hotel masing-masing.

"Kami sudah bertemu dengan masing-masing petugas sektor kemarin," kata Arief.

Panitia, kata ia, telah berkoordinasi dengan Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Daerah Kerja Madinah terkait aspek hygienitas dan dengan Seksi Konsumsi kaitan cita rasa bubur ayam.

"Insya Allah di gelombang dua ini para jemaah lansia akan mendapatkan pelayanan sesuai yang mereka butuhkan."

Jemaah lansia, lanjut Arief, akan mendapatkan makan bubur ayam atau proten dan biskuit. Pilihan bubur ayam lebih ideal dibandingkan dengan bubur kacang hijau atau jenis yang lain, karena bubur kacang ijo misalnya mempengaruhi sistem pencernaan jemaah lansia, sehingga disepakati untuk tidak diteruskan.

"Selain bahannya juga susah didapat kemudian susu juga pernah diusulkan, tetapi tidak dilanjutkan karena bagi lansia tertentu susu ternyata langsung ada reaksi, sehingga tidak cocok bagi umumnya lansia dan yang paling disepakati adalah bubur ayam," kata Arief.

Bubur ayam dengan kaldu diharapkan bisa menghadirkan cita rasa bagi jemaah selama mereka berada di Madinah.

Terkait kebutuhan kursi roda, Arief menambahkan pihaknya belajar dan mencermati pada jemaah gelombang pertama, sehingga ke depan telah disiapkan kursi roda di setiap hotel masing-masing sektor dengan jumlah variatif.

"Di Masjid Nabawi juga sudah sudah disiapkan sekitar 15 kursi roda ditambah nanti ada kiriman dari Mekkah dan yang ada di Kantor Daerah Kerja Madinah," katanya dilansir Antara. (*)

Baca Juga:

Menag Dorong Peningkatan Kuota Petugas Haji 2024

#Ibadah Haji #Jemaah Haji
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Tahun Ini Bandara YIA Jadi Embarkasi Keberangkatan Jemaah Haji
Terkait jadwal keberangkatan, kloter pertama jemaah haji Jawa Tengah dijadwalkan mulai bergerak pada April 2026.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 15 Januari 2026
Tahun Ini Bandara YIA Jadi Embarkasi Keberangkatan Jemaah Haji
Indonesia
Diklat Petugas Haji 2026 Pakai Semimiliter, Biar Disiplin dan Tepis Isu Nebeng Haji
Diklat Petugas Haji 2026 dimulai Minggu 10 Januari 2026, berlangsung selama sebulan di Asrama Haji Pondok Gede dan Bandara Halim Perdanakusuma.
Wisnu Cipto - Kamis, 08 Januari 2026
Diklat Petugas Haji 2026 Pakai Semimiliter, Biar Disiplin dan Tepis Isu Nebeng Haji
Indonesia
Bakal Kirim 221 Ribu Jemaah, Kementerian Haji Mulai Susun Kloter Keberangkatan
Kementerian Haji dan Umrah RI menyatakan penyusunan kloter ini meliputi penempatan hotel di Makkah dan Madinah, termasuk pembagian Kloter dan ketua kelompoknya.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 08 Januari 2026
Bakal Kirim 221 Ribu Jemaah, Kementerian Haji Mulai Susun Kloter Keberangkatan
Indonesia
Petugas Haji 2026 Masuk Barak Mulai 10 Januari Ikut Diklat Semimiliter
Menteri Irfan menjamin proses rekrutmen petugas haji telah dilakukan secara terbuka dengan prinsip bersih, jujur, dan transparan.
Wisnu Cipto - Kamis, 08 Januari 2026
Petugas Haji 2026 Masuk Barak Mulai 10 Januari Ikut Diklat Semimiliter
Indonesia
Kampung Haji Indonesia di Makkah Tahap Pertama Berkapasitas 22.000 Jemaah
Lokasinya berlokasi sekitar 2-3 kilometer dari Masjidil Haram, dengan sekitar 1.461 kamar di tiga menara, serta kurang lebih 14 plot lahan kawasan
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 07 Januari 2026
Kampung Haji  Indonesia di Makkah Tahap Pertama Berkapasitas 22.000 Jemaah
Indonesia
Masa Tunggu Haji Indonesia Kini Dipukul Rata Maksimal 25 Tahun
"Tahun-tahun sebelumnya ada yang menunggu 25 tahun, 30 tahun, bahkan sampai 45 tahun. Sekarang kita ratakan maksimal 25 tahun,” kata Wakil Ketua Komisi VIII DPR Abdul Wahid
Wisnu Cipto - Selasa, 06 Januari 2026
Masa Tunggu Haji Indonesia Kini Dipukul Rata Maksimal 25 Tahun
Indonesia
Kemenag Samakan Antrean Haji Nasional, DPR Pastikan Daerah yang Kuotanya Turun Akan Kembali Normal
Maman juga mendorong pemerintah untuk menggencarkan sosialisasi agar tidak terjadi kesalahpahaman
Angga Yudha Pratama - Jumat, 02 Januari 2026
Kemenag Samakan Antrean Haji Nasional, DPR Pastikan Daerah yang Kuotanya Turun Akan Kembali Normal
Indonesia
Hajj Banking Award 2025 Perkuat Ekosistem Haji
Annual Meeting & Hajj Banking Award Tahun 2025 telah diselenggarakan sebanyak tiga kali selama masa kepengurusan BPKH periode 2022–2027.
Dwi Astarini - Rabu, 24 Desember 2025
Hajj Banking Award 2025 Perkuat Ekosistem Haji
Berita Foto
Raker Menteri Haji dan Umrah dengan Komisi VIII DPR bahas Persiapan Ibadah Haji 2026
Menteri Haji dan Umrah Mochamad Irfan Yusuf bersama Wakil Menteri Haji dan Umrah Dahnil Anzar Simanjuntak saat raker di Jakarta, Selasa (23/12/2025).
Didik Setiawan - Selasa, 23 Desember 2025
Raker Menteri Haji dan Umrah dengan Komisi VIII DPR bahas Persiapan Ibadah Haji 2026
Indonesia
Danantara Resmi Akuisisi Hotel dan Tanah Sekitar Masjid Al-Haram di Makkah
Thakher City termasuk pengembangan kawasan terpadu yang terletak sekitar 2,5 kilometer dari Masjid Al-Haram di Makkah.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 15 Desember 2025
Danantara Resmi Akuisisi Hotel dan Tanah Sekitar Masjid Al-Haram di Makkah
Bagikan