Serial TV

Javicia Leslie Resmi Gantikan Ruby Rose Sebagai Batwoman

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Jumat, 10 Juli 2020
Javicia Leslie Resmi Gantikan Ruby Rose Sebagai Batwoman
Batwoman dengan alias Ryan Wilder akan diperankan oleh Javicia Leslie (Foto: Screen Rant)

SETELAH Ruby Rose resmi keluar dari serial TV terkenal Warner Bros, Batwoman, kini studio tersebut sudah menemukan pengganti yang akan memerankan Kate Kane untuk season kedua serial tersebut. Ialah Javicia Leslie, aktris yang akan menggunakan jubah Batwoman dan hadir untuk menegakkan keadilan di kota Gotham.

Javicia Leslie Resmi Ganikan Ruby Rose Sebagai Batwoman
Pernah berlaga di serial TV MacGyver dan The Family Business (Foto: Variety)

Dilansir dari laman Cinema Blend, Leslie akan menjadi aktris pertama berkulit hitam yang akan memerankan Batwoman di dunia perfilman DC.

Dulu Leslie pernah berperan pada serial TV besar, di antaranya MacGyver dan The Family Business. Peran yang akan Leslie dapatkan untuk serial TV Batwoman adalah sebagai Ryan Wilder. Batwoman yang lebih liar dan terkesan urakan, berbeda dengan karakter Kate Kane.

Baca juga:

Tom Cruise Buat Lokasi Khusus Bebas Corona untuk Syuting Mission Impossible

Lebih jauh, Wilder menghabiskan waktunya sebagai pecandu narkoba yang sedang menghindar dari polisi, tak ada orang yang membuat Wilder bersikap normal apalagi dirinya dibebani oleh kebiasaan buruk.

Pada season kedua serial Batwoman, Wilder adalah Batwoman yang lebih berbahaya dalam bertarung. Ia rela mencuri sesuatu untuk dipakai dalam bertarung serta membunuh musuhnya. Hal tersebut karena sikap urakan yang dimilikinya.

Javicia Leslie Resmi Ganikan Ruby Rose Sebagai Batwoman
Terhormat sebagai wanita berkulit hitam biseksual pertama yang akan perankan superhero (Foto: Screen Rant)

Dari segi kepribadian, Wilder adalah Batwoman penyuka sesama jenis, berbadan atletis, dan percaya diri akan keputusannya. Menurut Leslie, peran tersebut ternyata sangat cocok dengan jiwa rebel yang ada di Wilder ini.

"Aku sangat bangga sekali untuk menjadi wanita berkulit hitam pertama untuk berlaga sebagai Batwoman di televisi, dan sebagai wanita biseksual aku sangat terhormat untuk berperan demi komunitas LGBTQ+," Ujar Leslie.

Baca juga:

Dalami Karakter Pemimpin Korea Utara, Yoo Yeon Seok Berguru pada Seorang Pembelot

Sebagai informasi untukmu, memang seharusnya sejak versi komik Batwoman memiliki kepribadian yang rebel dan penyuka sesama jenis. Hal ini bukanlah ide baru yang dibuat oleh studio Warner Bros. Mendatangkan Javicia Leslie adalah ide terbaik untuk memelihara DC agar tetap berdiri dan mengadaptasi versi terdahulunya.

Javicia Leslie Resmi Ganikan Ruby Rose Sebagai Batwoman
Tetap pada kepribadian utama Batwoman sebagai wanita rebel penyuka sesama jenis (Foto: CBR)

Tetapi untuk nama Ryan Wilder, Arrowverse membuat ide ini sebagai pengganti Kate Kane yang diperankan oleh Ruby Rose. Jadi mungkin kamu hanya bisa melihat aksi Ryan Wilder di versi serial TV. Karena originalitas karakter Wilder ini, kamu tak perlu takut akan orang lain yang berikan spoiler kepadamu.

Javicia Leslie dikabarkan akan berlaga sebagai Batwoman hingga 2021. Kira-kira bagaimana ya aksi seorang Ryan Wilder? Batwoman yang lebih rebel dan jauh lebih berbahaya daripada Kate Kane. (dnz)

Baca juga:

Charlize Theron Punya Kehidupan Abadi di Film Terbarunya

#Superhero #Batwoman #Serial TV
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.
Bagikan