Jasa Marga Ungkap 14.000 Kendaraan Kekurangan Saldo e-Toll Berimbas Perlambatan Ilustrasi - Pengisian saldo kurang di gerbang tol. ANTARA/HO-Jasa Marga

MerahPutih.com - PT Jasa Marga mencatat ada sekitar 14.000 kendaraan yang kekurangan saldo uang elektronik atau e-toll saat akan melakukan pembayaran hingga menyebabkan perlambatan arus lalu lintas di gerbang tol.

"Jumlah pengendara yang mengalami kekurangan saldo per kemarin bertambah, ada sekitar 14.000 kendaraan," kata Corporate Communication and Community Development Group Head PT Jasa Marga Lisye Octaviana di Gerbang Tol Cikampek Utama, Jawa Barat, Minggu.

Baca Juga:

12.209 Kendaraan Kekurangan Saldo e-Toll saat Arus Mudik

Lisye kembali mengingatkan kepada pemilir yang akan berangkat dari Semarang-Jakarta untuk mempersiapkan saldo uang elektronik minimal Rp 500.000 dan untuk pemilir Surabaya-Jakarta untuk mempersiapkan saldo e-toll minimal Rp 800.000.

Dia juga mengatakan kecukupan saldo uang elektronik itu juga demi kenyamanan kelancaran perjalanan para pemilir itu sendiri dan demi kelancaran arus lalu lintas secara keseluruhan.

"Hal ini untuk mengantisipasi adanya gangguan saat melakukan transaksi di gerbang tol," ujarnya.

Lisye juga berharap masyarakat turut menyebarluaskan informasi soal saldo minimum untuk perjalanan tol tersebut.

Baca Juga:

Pengendara Harus Pastikan Saldo E-Toll Cukup saat Bepergian Libur Natal

"Kami imbau kita sama-sama sosialisasikan untuk bisa memastikan kecukupan saldo," tuturnya.

Lisye mengatakan pemerintah memprediksi puncak arus balik milir (balik) gelombang kedua akan terjadi pada Minggu (30/4) dan Senin (1/5).

Meski demikian volume kendaraan yang masuk ke Jakarta selama gelombang kedua tersebut masih lebih rendah dibandingkan dengan puncak arus milir gelombang pertama pada 24-25 April 2023.

Jasa Marga juga mencatat sebanyak 465 ribu kendaraan yang belum kembali ke Jakarta atau sekitar 22,65 persen dari total kendaraan yang meninggalkan Jakarta selama periode Idul Fitri 1444 Hijriah atau Lebaran 2023. (*)

Baca Juga:

Mudik Saldo e-Toll Jangan Sampai Kosong, Ini Lokasi Top Up di Sepanjang Tol Jawa!

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Gibran Akui Ada Arahan Dukung Salah Satu Capres
Indonesia
Gibran Akui Ada Arahan Dukung Salah Satu Capres

Dalam pertemuan ini, Gibran menegaskan sudah ada arahan untuk mendukung salah satu calon presiden (capres). Namun, ayah dua anak itu enggan menyebut nama-nama itu.

Mentan Syahrul Yasin Limpo Dikabarkan Hilang Kontak Usai Kunjungan ke Spanyol
Indonesia
Mentan Syahrul Yasin Limpo Dikabarkan Hilang Kontak Usai Kunjungan ke Spanyol

Dirjen Imigrasi Kemenkumham Silmy Karim mengatakan SYL berangkat ke luar negeri sejak September 2023.

Penerbangan Perintis Layani 220 Rute Penumpang dan 41 Rute Kargo
Indonesia
Penerbangan Perintis Layani 220 Rute Penumpang dan 41 Rute Kargo

Penerbangan perintis mampu menekan disparitas harga kebutuhan pokok di wilayah 3T.

KAI Commuter Bantah Ada Kenaikan Tarif KRL
Indonesia
KAI Commuter Bantah Ada Kenaikan Tarif KRL

Isu penyesuaian tarif Kereta Rel Listrik (KRL) Jabodetabek sempat mengemuka ke publik.

4.382 Keluarga di Bantul Terdampak Kekeringan akibat Kemarau Panjang
Indonesia
4.382 Keluarga di Bantul Terdampak Kekeringan akibat Kemarau Panjang

data terdampak kekeringan sebanyak 4.382 KK itu terdiri 17.199 jiwa dan tersebar di tujuh kecamatan meliputi 11 kelurahan, 18 pedukuhan.

3 Negara dengan Jumlah Suporter Terbanyak di Piala Dunia U-17 2023
Indonesia
3 Negara dengan Jumlah Suporter Terbanyak di Piala Dunia U-17 2023

Menurut Bambang, dari puluhan ribu WNA yang tiba melalui Bandara Soekarno-Hatta, terbanyak dari Jepang, Korea Selatan, dan Amerika Serikat.

Polusi Udara, Anggota DPRD Minta Pj Heru Tambah Anggaran Jalur Sepeda
Indonesia
Polusi Udara, Anggota DPRD Minta Pj Heru Tambah Anggaran Jalur Sepeda

Media sosial pun heboh dengan kondisi Jakarta yang dinyatakan sebagai kota paling berpolusi di dunia.

Anggota DPR Minta Polri Profesional Tangani Kasus Mahasiswa UI
Indonesia
Anggota DPR Minta Polri Profesional Tangani Kasus Mahasiswa UI

Oleh karena itu, politikus Partai NasDem ini mendesak penyidik menjalankan instruksi Kapolri agar bersikap profesional menangani kasus ini.

Wapres Ma’ruf Amin Salat Subuh Berjamaah Bersama Warga di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo
Indonesia
Wapres Ma’ruf Amin Salat Subuh Berjamaah Bersama Warga di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo

Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin melaksanakan Salat Subuh berjamaah perdana di masjid Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Rabu (1/3) pagi. Salat subuh tersebut berjamaah tersebut merupakan yang perdana setelah masjid diresmikan Wapres Ma’ruf Amin pada Selasa (28/2) malam.

15 Bus TransJakarta Dikerahkan Angkut WNI Penyintas Konflik Sudan
Indonesia
15 Bus TransJakarta Dikerahkan Angkut WNI Penyintas Konflik Sudan

Ada sebanyak 15 armada bus TransJakarta yang mengangkut WNI imbas konflik Sudan dari Bandara Soekarno Hatta menuju Asrama Haji Pondok Gede.