Kesehatan
Jangan Panik! Begini Gejala Cacar Monyet Australia juga telah melaporkan kasus cacar monyet pertamanya pada Jumat (20/5). (Foto: freepik/wirestock)

PENYAKIT cacar monyet disebabkan oleh oleh virus cacar monyet atau monkeypox virus (MPXV). Ada beberapa gejala cacar monyet yang mungkin muncul.

Kasus cacar monyet pada manusia pertama kali ditemukan pada 1970 di Republik Demokratik Kongo. Kemudian kasus cacar monyet bermunculan hingga menyebar ke seluruh Afrika Tengah dan Barat.

Baca Juga:

Jangan Cemas di Tengah Pelonggaran Pemakaian Masker

cacar
Segera periksa ke dokter bila menunjukan gejala sakit. (Foto: Pexels/Pavel Danilyuk)

Kendati demikian, baru-baru ini beberapa negara di Eropa, Amerika Serikat telah mengumumkan penyebaran penyakit tersebut. Salah satu negara yang terjangkit dan dekat dari Indonesia, yakni Australia juga telah melaporkan kasus cacar monyet pertamanya pada Jumat (20/5) kemarin.

Pasien cacar monyet pertama di Australia tersebut ialah seorang wisatawan yang baru saja kembali dari Inggris. Departemen kesehatan negara bagian Victoria memastikan pasien berusia 30 tahun tiba di Melbourne terinfeksi virus cacar monyet tersebut. Sementara itu, kasus probable (kemungkinan cacar monyet) diidentifikasi di Sydney pada seorang pria berusia 40an yang baru-baru ini bepergian ke Eropa.

Melansir Pusat Pengendalian Dan Pencegahan Penyakit AS (CDC), gejala cacar monyet mirip dengan cacar lain, tetapi lebih ringan. Perbedaan utama antara gejala cacar dan cacar monyet adalah bahwa cacar monyet menyebabkan kelenjar getah bening membengkak (limfadenopati) sedangkan cacar tidak.

"Ciri yang membedakan infeksi cacar monyet dari cacar adalah perkembangan pembengkakan kelenjar getah bening," kata CDC.

Baca Juga:

Pahami Kekurangan Vitamin D dengan Cepat

sakit
Pahami gejala cacar monyet. (Foto: Pexels/Flora Westbrook)

Gejala cacar monyet biasanya muncul dalam 7 sampai 14 hari, tetapi juga dapat berkisar antara 5 sampai 21 hari setelah terinfeksi.

Beberapa gejala cacar monyet yang perlu diperhatikan:

1. Demam

2. Sakit kepala

3. Nyeri otot

4. Sakit punggung

5. Pembengkakan kelenjar getah bening

6. Panas dingin

7. Kelelahan

Kemudian dalam 1 sampai 3 hari setelah demam, pasien akan mengalami ruam. Sering dimulai dari wajah lalu menyebar ke bagian tubuh lain. Ruam terdiri dari lesi yang berkembang dalam urutan berikut:

- Makula, atau lesi berubah warna datar

- Papula atau lesi yang sedikit terangkat

- Vesikel atau benjolan dengan cairan bening

- Pustula atau benjolan dengan cairan kekuningan

- Keropeng

Lesi akan menghilang setelah mengering. Gejala cacar monyet umumnya berlangsung 2 hingga 4 minggudan hilang tanpa pengobatan. Waspadailah gejala cacar monyet yang muncul sejak awal.(DGS)

Baca Juga:

Sering Sakit Kepala Sebelah? Begini Cara Mengatasinya

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Du Anyam Bantu Pecahkan Masalah Ekonomi Sosial Perempuan Lewat Menganyam
Fashion
Du Anyam Bantu Pecahkan Masalah Ekonomi Sosial Perempuan Lewat Menganyam

Setiap perempuan bisa mendapatkan pendapatan yang adil dan layak.

Saint Loco Kolaborasi Bareng JKT Blackwork Hadirkan 'NAKL (Naluri Kualitas Akal)'
ShowBiz
Saint Loco Kolaborasi Bareng JKT Blackwork Hadirkan 'NAKL (Naluri Kualitas Akal)'

Saint Loco Kolaborasi dengan Jakarta Blackwork rilis NAKL (Naluri Kualitas Akal).

Jangan Berlebihan dengan Sifat Defensif
Hiburan & Gaya Hidup
Jangan Berlebihan dengan Sifat Defensif

Sifat defensif pada diri sendiri diperlukan, tapi jangan berlebihan.

Diterpa Isu Bullying, Nam Joo-hyuk Didukung Agensi dan Kawan Lama
ShowBiz
Tonton FIlm Jadul Indonesia Lewat 'Nostalgia Film Terbaik' Bioskop Online
Hiburan & Gaya Hidup
Tonton FIlm Jadul Indonesia Lewat 'Nostalgia Film Terbaik' Bioskop Online

'Nostalgia Film Terbaik' hadirkan film-film jadul.

Stop 'Balapan' dengan Orang Lain
Fun
Stop 'Balapan' dengan Orang Lain

Setiap orang lahir dengan kesempatan dan keberuntungan yang berbeda.

Laku Keras, Serial ‘The Glory’ Puncaki Chart Top 10 Global Netflix
ShowBiz
'A Hollywood High', Film Dokumenter tentang Konser Duran Duran di Rooftop LA
ShowBiz
'A Hollywood High', Film Dokumenter tentang Konser Duran Duran di Rooftop LA

Pertautan Duran Duran dengan Los Angeles diabadikan dalam bentuk film dokumenter berdurasi 75 menit yang berjudul A Hollywood High.

Dirty Ass Menggila di 'Menendang Bokong Showcase'
ShowBiz
Dirty Ass Menggila di 'Menendang Bokong Showcase'

'Menendang Bokong Showcase' rayakan 10 tahun Dirty Ass berkarya.

James Cameron Konfirmasi Avatar bakal Berlanjut hingga Sekuel Kelima
ShowBiz
James Cameron Konfirmasi Avatar bakal Berlanjut hingga Sekuel Kelima

Cameron optimistis Avatar akan segera melewati titik impas.