Traveling

Jangan Angkut Semua, Barang-Barang ini tak Perlu Dibawa Traveling

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 14 September 2018
Jangan Angkut Semua, Barang-Barang ini tak Perlu Dibawa Traveling
Tak perlu membawa seisi kamar saat traveling. (foto: pixabay/congerdesign)

MESKIPUN judulnya berlibur dan jauh dari rumah dalam jangka waktu tertentu, bukan berarti lo kamu harus mengemas semua barang-barang yang ada di kamar. Sudah pasti kamu harus memilah dan memilih hal-hal penting saja untuk dikemas.

Memilah dan memilih barang bawaan untuk traveling amat agar koper kamu tidak overload. Berikut panduan barang-barang yang enggak perlu kamu bawa saat traveling.

1. Dua gadget

gadget
Cukup bawa satu gawai saat traveling. (foto: pixabay/StockSnap)

Punya gawai lebih dari dua? Tinggalkan salah satunya di rumah. Hal itu guna menghindari pencopetan yang mungkin terjadi di sekitar tempat wisata. Namun, jika kau pergi liburan untuk urusan pekerjaan, bawa maksimal dua item. Selain itu, lindungi gawai yang kau bawa saat liburan terutama jika berencana berlibur ke pantai. Gunakan proteksi untuk gawai. Kamu tentu tak ingin gawaimu terkena air laut.

2. Aksesori Mahal

perhiasan
Tinggalkan perhiasan mahal di rumah. (foto: pixabay/kropekk_pl)

Liburan ke tempat yang unik dan eksotik membuat kamu ingin terlihat menakjubkan. Namun, bukan berarti kamu harus membawa perhiasan mahal, seperti cincin, gelang, kalung, atau anting. Membawa aksesori mahal ke tempat wisata dapat mengundang kejahatan. Sebaiknya, tinggalkan perhiasan di rumah. Bagi yang sudah menikah, cincin kawin merupakan satu-satunya perhiasan yang boleh kamu bawa.

3. Makanan

bekal makanan
Enggak perlu bawa makanan dari rumah. (foto: pixabay/jelly)

Terkadang kamu ingin berhemat saat di tempat wisata. Langkah yang bisa dilakukan supaya bisa berhemat saat liburan ialah dengan membawa makanan. Namun, hal tersebut ternyata kurang tepat. Membawa makanan dalam jumlah banyak saat liburan menyita banyak tempat di tas. Selain itu, makanan yang kamu bawa rentan tumpah dan mengotori pakaian yang dibawa. Untuk itu, kamu tak perlu membawa makanan saat hendak liburan. Jika tak bisa lepas dari kopi kesukaan, kamu bisa membawa kopi, gula, dan creamer dalam bentuk sachet.

4. Handuk

handuk
Karena banyak makan tempat di koper, tinggalkan saja handuk di rumah. (foto: pixabay/stevepb)

Handuk akan tetap terlihat tebal dan besar meski sudah dilipat. Hal tersebut membuatnya mejadi item yang paling memakan tempat di ransel atau koper. Hindari membawa handuk yang terlalu besar. Kamu bahkan bisa meninggalkan handuk di rumah karena sebagian besar penginapan menyediakan handuk gratis. Apabila menghawatirkan kebersihannya, kamu bisa membawa handuk dengan ukuran lebih kecil.

5. Sepatu yang tak Nyaman

Pastikan mengemas sepatu paling nyaman untuk traveling. (foto: pixabay/stocksnap)

Ketika liburan, kamu tentu berharap mendapatkan liburan yang nyaman dan menyenangkan. Untuk itu, hal paling buruk yang bisa terjadi saat liburan ialah sepatu yang tak praktis. Sepatu yang ribet tak hanya membuat kamu tak nyaman, tetapi juga menderita. Kala liburan, waktumu akan lebih banyak dihabiskan dengan berjalan kaki. Pastikan alas kaki yang kamu gunakan nyaman. Hindari alas kaki yang justru menyiksa kaki kamu selama liburan.(Avi)

Bagikan
Ditulis Oleh

Iftinavia Pradinantia

I am the master of my fate and the captain of my soul
Bagikan