Jaksa Terima Berkas Perkara Sejumlah Pelaku Produksi Film Dewasa Ilustrasi film dewasa di sejumlah platform digital (Foto: Pexels/Pixabay)

MerahPutih.com - Penyidik Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Metro Jaya telah mengirim berkas perkara tahap 1 ke Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejati DKI Jakarta.

Langkah ini untuk penelitian perkara lima orang pelaku yang beberapa waktu diamankan terkait kasus produksi video dewasa di dua wilayah Jakarta Selatan, Jumat (8/9) lalu.

Baca Juga:

Polda Metro Tak Tutup Kemungkinan Pemeran di Film Dewasa Berpotensi Jadi Tersangka

Direskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak mengatakan, terkait kasus rumah produksi film dewasa yang mengandung pornografi, pihaknya sudah mengirimkan berkas perkara tahap 1 ke JPU Kejati DKI .

“Saat ini tim penyidik sedang menunggu terkait petunjuk dari JPU terkait berkas perkara yang dikirimkan untuk dilakukan penelitian berkas perkara oleh penuntut umum,” kata Kombes Ade Safri kepada wartawan di Jakarta, Jumat (22/9).

Sementara itu, dari 12 pelaku yang diperiksa, kata Ade Safri, ada dua talent wanita yang di panggil beberapa waktu lalu dan belum ditemukan alamatnya.

“Alamatnya tidak ditemukan saat ini masih memprofiling terkait dengan alamat yang dimaksud. Karena beberapa informasi yang kita dapatkan alamat tersebut tidak ditemukan,” ujarnya.

Kemudian, terkait dengan satu talent pria yang di panggil dan tidak hadir pada saat itu akan dilakukan pemeriksaan penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya dengan alasan sakit.

“Kita akan melibatkan Bidang kesehatan Biddokes dari tempat yang bersangkutan berdomisili untuk melakukan monitoring,” kata Ade Safri.

Terkait pemeriksaan selebgram Siskae, lanjut Ade Safri, pihaknya akan menjadwalkan pemeriksaan ulang sebagai saksi pada hari Senin 25 September mendatang.

Baca Juga:

Polda Metro Ungkap Masa Lalu Sutradara yang Produksi Lebih dari 100 Film Dewasa

“Untuk salah satu saksi wanita (Siskaee) yang kemarin tidak hadir telah mengonfirmasi langsung kepada penyidik pada hari Senin 25 September 2023 jam 10 nanti,” ujarnya.

Rencananya, penyidik juga akan melakukan koordinasi awal dengan tiga ahli dari ITE, ahli pidana dan ahli pornografi.

“Dua ahli sudah kita lakukan koordinasi insyaallah minggu depan kita jadwalkan pemeriksaan para ahli,” kata Ade Safri.

Pada kasus ini, polisi telah menangkap lima tersangka termasuk I, sang sutradara.

Mereka digelandang dari sebuah rumah sewaan di Jatipadang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada 21 Juli 2023. Sejumlah alat dari rumah produksi film porno sudah disita.

Adapun sebanyak 120 judul film telah dihasilkan dan didistribusikan ke tiga situs yang kini sudah diblokir, yaitu kelasbintang.com, togefilm.com, dan boscinema.com.

I mengaku keuntungan dari rumah produksi film porno sejak awal tahun ini tersebut mencapai Rp 500 juta. (Knu)

Baca Juga:

Polda Metro Bakal Periksa Selebgram di Kasus Produksi Film Dewasa

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Pasukan Khusus Brimob Evakuasi Pesawat SAM Air yang Jatuh di Hutan Papua
Indonesia
Pasukan Khusus Brimob Evakuasi Pesawat SAM Air yang Jatuh di Hutan Papua

Sebanyak 25 anggota Brimob tersebut merupakan personel yang sudah terlatih dalam proses evakuasi.

KPK Kembali Panggil Anggota DPR Santoso Terkait Kasus Tanah Pulogebang
Indonesia
KPK Kembali Panggil Anggota DPR Santoso Terkait Kasus Tanah Pulogebang

Santoso bakal diperiksa sebagai saksi dalam kapasitasnya sebagai Anggota DPRD DKI Jakarta periode 2014-2019.

Lembaga Adat dan Marga Kogoya Turun Tangan dalam Pembebasan Pilot Susi Air
Indonesia
Lembaga Adat dan Marga Kogoya Turun Tangan dalam Pembebasan Pilot Susi Air

Lenis Kogoya berjanji akan turun tangan melakukan pendekatan untuk membebaskan Kapten Philip.

NasDem Klaim 180 Ribu Kader Bakal Hadiri Konsolidasi Nasional di GBK
Indonesia
NasDem Klaim 180 Ribu Kader Bakal Hadiri Konsolidasi Nasional di GBK

artai NasDem akan mengadaka konsolidasi nasional Apel Siaga Perubahan di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada 16 Juli.

KPU RI Ungkap Desain Surat Suara Masih Ikuti Sistem Pemilu Terbuka
Indonesia
KPU RI Ungkap Desain Surat Suara Masih Ikuti Sistem Pemilu Terbuka

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Hasyim Asy'ari mengatakan bahwa desain surat suara sampai saat ini masih mengikuti desain surat suara model sistem proporsional terbuka.

BPBD Belum Terima Laporan Ada Kerusakan akibat Gempa di Bogor
Indonesia
BPBD Belum Terima Laporan Ada Kerusakan akibat Gempa di Bogor

"Terkait dampak dari gempa tadi subuh sejauh ini belum ada laporan masuk dari masyarakat maupun aparatur wilayah setempat," ujar Theofilo Patrocinio

824 Bal Pakai Bekas Impor Senilai Rp 10 Miliar Dimusnahkan
Indonesia
824 Bal Pakai Bekas Impor Senilai Rp 10 Miliar Dimusnahkan

"Pemusnahan ini merupakan komitmen Kemendag dalam pengawasan dan penegakan hukum di bidang perdagangan, perlindungan konsumen, serta industri tekstil dalam negeri," kata Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan

Sandiaga Uno Nyatakan Siap Jadi Capres
Indonesia
Sandiaga Uno Nyatakan Siap Jadi Capres

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno mengaku siap menjadi capres.

Pemprov DKI Janji Segera Buka Blokade Trotoar di Depan Kedubes AS
Indonesia
Pemprov DKI Janji Segera Buka Blokade Trotoar di Depan Kedubes AS

Pemprov berjanji akan membuka blokade trotoar di depan Kedubes Amerika.

KA Argo Semeru dan KA Argo Wilis Alami Kecelakaan di Wates, KAI Evakuasi Penumpang
Indonesia
KA Argo Semeru dan KA Argo Wilis Alami Kecelakaan di Wates, KAI Evakuasi Penumpang

Kedua jalur rel antara Wates - Sentolo untuk sementara tidak dapat dilalui akibat kecelakaan tersebut.