Jakarta Lewati Masa Genting Pandemi, Anies: Perjuangan Kita Belum Selesai

Andika PratamaAndika Pratama - Selasa, 27 Juli 2021
Jakarta Lewati Masa Genting Pandemi, Anies: Perjuangan Kita Belum Selesai
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat meninjau kegiatan vaksinasi di SDN 05 Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Selasa (27/07/2021). ANTARA/Mentari Dwi Gayati

MerahPutih.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyebut, jika kondisi Jakarta sedang menuju keluar dari fase genting. Kasus COVID-19 terus alami perubahan yang cukup baik.

“Kita merasa bersyukur bahwa setahap demi setahap masalah pandemi di Jakarta terurai, tetapi perjuangan kita belum selesai,” ucap Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat menerima 138 tabung oksigen oleh Polda Metro di Monas, Selasa (27/7).

Baca Juga

Anies Terbitkan Kepgub PPKM Level 4, Makan di Warteg Dibatasi 20 Menit

Meskipun demikian, ucap Anies, kasus aktif di Jakarta masih di angka 51.000. Artinya, masih ada yang dirawat maupun yang melakukan isolasi mandiri, sehingga mereka membutuhkan perawatan serta fasilitas.

Untuk itu, mantan Menteri Pendisikan dan kebudayaan itu, mengajak semua pihak tak kendor menerapkan protokol kesehatan dan mengurangi mobilitas di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4.

Gubernur Anies Baswedan ketika memberikan keterangan pers usai menerima tabung oksigen hasil sitaan dari Polda Metro Jaya di Jakarta, Selasa (27/7/2021). ANTARA/Mentari Gayatri
Gubernur Anies Baswedan ketika memberikan keterangan pers usai menerima tabung oksigen hasil sitaan dari Polda Metro Jaya di Jakarta, Selasa (27/7/2021). ANTARA/Mentari Gayatri

Ia juga berterima kasih pada jajaran Polda Metro Jaya yang telah berhasil mengungkap penyelundupan tabung oksigen ilegal. Pasalnya tabung-tabung tersebut sejatinya sangat dibutuhkan masyarakat yang tengah dalam perawatan maupun yang menjalani isolasi mandiri.

“Saat Polda Metro Jaya mengungkap dan menindak kasus ini, di sini adalah fasilitas tabung oksigen, maka kita menyambut baik,” ungkap Anies.

Anies menyampaikan, ada 138 buah tabung oksigen yang diterima dari polisi. Oksigen yang diserahkan itu, nantinya akan disalurkan ke Puskesmas, karena bentuk tabung berukuran kecil, sehingga secara mobilitas dapat dengan mudah disalurkan untuk membantu warga yang isolasi mandiri di bawah pengawasan Puskesmas setempat.

"Tabung ini ukuran kecil, mudah untuk ditranformasikan ke rumah-rumah, tetap dalam kendali pengawasan Puskesmas. Kami ingin memastikan oksigen ini dapat menyelamatkan warga Jakarta,” pungkas Anies. (Asp)

Baca Juga

Terima Ratusan Tabung Oksigen dari Polda Metro, Anies Fungsikan untuk Perawatan Isoman

#COVID-19 #Kasus Covid #Anies Baswedan
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Bagikan