MerahPutih.com - Kondisi Jakarta kembali macet percis seperti sebelum pandemi COVID-19. Hal tersebut berdasarkan data TomTom Traffic Index.
Menyikapi hal tersebut, Penjabat (Pj) Gubernur Heru Budi Hartono meminta PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) untuk menambah armada bus untuk melayani masyarakat.
"Ya mudah-mudahan nanti saya undang jajaran dirut TransJakarta untuk menambah," kata Heru di Jakarta, Selasa (31/1).
Baca Juga:
Menurut dia, dengan banyaknya armada yang beroperasi dan tak adanya antrean masuk ke bus, dinilai mampu menjadi magnet untuk warga menaiki bus TransJakarta. Sehingga, dapat mengurai kemacetan di ibu kota.
"Iya, mudah-mudahan (beralih ke angkutan umum)," ujarnya.
Diketahui sebelumnya, situs TomTom Traffic Index mengungkap kemacetan di Jakarta. Kondisi kemacetan di ibu kota saat ini seperti sebelumnya pandemi COVID-19 atau tahun 2019.
Baca Juga:
Polisi Waspadai Kemacetan saat Tahun Baru Imlek
Dalam situs TomTom, tingkat kemacetan Jakarta pada pukul 08.00 WIB, berada di angka 65 persen. Pada hari dan jam yang sama di tahun 2021, tingkat kemacetan Jakarta berada di angka 43 persen.
Sementara pada 2019, tingkat kemacetannya 65 persen.
Setelah pukul 08.00 WIB, tingkat kemacetan di Jakarta terus menurun. Pada pukul 10.00 WIB, tingkat kemacetan berada di angka 51 persen. (Asp)
Baca Juga:
Jalan Berbayar Tepat untuk Kurangi Kemacetan Jakarta