FESTIVAL film berskala Internasional Jakarta Film Week akan segera digelar pada 13-16 Oktober 2022 di Jakarta. Acara gelaran Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Provinsi DKI Jakarta itu mengusung tema 'Emerge'.
Direktur Festival Rina Damayanti mengajak sineas dari dalam serta luar negeri untuk turut serta pada gelaran tersebut. Rina menjelaskan Jakarta Film Week dibuat untuk menyongsong serta menjelajahi era baru setelah pandemi, lewat sejumlah film pilihan dan kegiatan bersama pelaku industri serta komunitas film.
Baca Juga:

Dengan digelarnya Jakarta Film Week, pihak penyelenggara berharap antusiasme peserta dan penonton bisa menguatkan kembali industri perfilman Indonesia.
"Pandemi masih ada sampai hari ini, tapi kini kita bisa melihat dengan optimisme baru sebagai tanda akan era baru," kata Rina pada keterangan resminya dikutip dari laman Antara.
Menurut penyelenggara, gelaran tersebut diharapkan bisa menjadi wadah untuk para perlaku industri film Indonesia, khususnya di Jakarta. Hal itu bertujuan agar industri perfilman di Jakarta semakin berkembang, baik secara wacana, keterampilan, dan pengembangan jaringan.
Jakarta Film Week juga bisa menjadi pemicu bagi industri film di daerah lain agar semakin berkembang, sehingga bisa meningkatkan kualitas industri film di Indonesia secara keseluruhan. Jakarta Film Week akan menghadirkan berbagai program, seperti roadshow, road to Jakarta Film Week, program film kompetisi dan non-kompetisi, Jakarta Film Fund, dan program lainnya.
Baca Juga:
Para Pemain Film 'KKN di Desa Penari' Kisahkan Pengalaman Unik Saat Syuting
Bagi para pembuat film jika ingin turut berpartisipasi bisa mendaftarkan diri di situs resmi Jakarta Film Week. Peserta bisa mendaftarkan film panjang, film pendek, hingga film animasi pada program film competition.

Sementara itu, untuk program kompetisi Jakarta Film Fund, pendaftaran pun telah dibuka bagi para pembuat film nan ingin bergabung untuk unjuk gigi. Para peserta bisa mendaftarkan proposal ide cerita film pendek lewat situs resmi Jakarta Film Week.
Lewat Jakarta Film Fund, para pembuat film generasi baru nantinya berkesempatan mendapat dukungan pendampingan teknis, sumber daya produksi senilai Rp50 juta, dan mentoring profesional. Namun, kompetisi tersebut khusus untuk warga DKI Jakarta saja. Untuk informasi lebih lanjut kamu bisa melihat di Instagram @jakartafilmweek. (Ryn)
Baca Juga: