Intip Figur PVC Premium SH Figuarts Zero Extra Battle Edisi Monkey D Luffy Gear 5 Gear 5 Monkey D Luffy tampil lebih apik sebagai PVC Premium.(Foto Tamashii Nations)

TAMASHII Nations mengumumkan figur PVC premium dari SH Figuarts Zero Extra Battle untuk Monkey D Luffy dari anime One Piece. Figur itu akan mendapatkan wujud terbarunya yakni Gear 5. Monkey D Luffy dengan tampilan Gear 5 ini bisa kamu pre-order mulai 2 Oktober 2023 dan akan rilis pada Maret 2024.

Seperti dikabarkan Siliconera, figur dari SH Figuarts Zero Extra Battle ini berbeda dari SH Figuarts biasanya yang memprioritaskan artikulasi layaknya action figure. Figur PVC ini hanya akan memiliki fixed pose yang memprioritaskan kualitas dari model serta stand base yang apik dan penuh efek.

BACA JUGA:

SH Figuarts Garap Action Figure Monkey D Luffy dari Live-Action Netflix 'One Piece'

SH Figuarts Zero Extra Battle Monkey D Luffy Gear 5 ini akan memiliki ukuran yang lebih besar ketimbang SH Figuarts Zero Extra Battle yang rilis sebelumnya. Secara jelas, figur PVC premium di lini tersebut rilis di ukuran hingga 180 milimeter.

Monkey D Luffy
Pose terbaik Gear 5 Monkey D Luffy dengan stand base yang memiliki berbagai efek premium. (Foto Tamashii Nations)

Figur PVC garapan Tamashii Nations ini akan dibanderol dengan harga fantastis bila menilik detail dari figur tersebut. Seperti MegaHouse Portrait, figur PVC premium Monkey D Luffy Gear 5 yang dirilis dibanderol dengan harga hingga Rp 2,5 juta untuk figur PVC berukuran hingga 230 milimeter. Figur garapan MegaHouse Portrait tersebut rilis di tahun yang sama, yakni Mei 2024.

Dikisahkan, gendang liberasi terdengar ketika Monkey D Luffy terjatuh saat melawan Kaido. Joy Boy terbangun dan siap untuk mengalahkan tirani kejahatan Kaido sebagai Celestial Dragon di Arc of Wano. Figur ini merepresentasikan apiknya Monkey D Luffy yang tampak dominan warna putih di anime episode 1071 maupun manga di volume 1044.

BACA JUGA:

Bandai Rilis Action Figure Jamiroquai dari S.H.Figuarts

Kamu pun bisa melihat sosok Joy Boy ketika ia terbangun di film anime One Piece Film: Red. Di film itu, Monkey D Luffy dan Shanks melawan Tot Musica menggunakan Gear 4, tapi sosok Joy Boy tersebut hanya muncul beberapa frame. Oleh karena itu, sosoknya sulit dilihat di layar lebar pada debut film tersebut.

monkey d luffy
Memperlihatkan episode terkini One Piece anime maupun manga ketika melawan Kaido.(Foto Comic Book)

Nakama garis keras wajib membeli SH Figuarts Zero Extra Battle dari Monkey D Luffy Gear 5 ini. Kamar kamu menjadi lebih apik dengan kehadiran Joy Boy. Kamu bisa pre-order figur PVC premium ini pada 2 Oktober 2023 dan akan rilis pada Maret 2024.(dnz)

BACA JUGA:

Live-Action 'Paripi Komei', Pertemuan Ahli Perang Kuno dengan Calon Idol Modern

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Indonesia Duduki Posisi Teratas sebagai Pilihan Destinasi Wisata Halal
Fun
Indonesia Duduki Posisi Teratas sebagai Pilihan Destinasi Wisata Halal

Indonesia jadi pilihan utama destinasi wisata halal.

Ekosistem Laut Indonesia Terancam Rusak, Unpad Bentuk Komunitas Ocean Young Guards
Indonesiaku
Ekosistem Laut Indonesia Terancam Rusak, Unpad Bentuk Komunitas Ocean Young Guards

Ekosistem laut Indonesia sedang terancam degradasi dan krisis iklim.

5 Isu Sosial dalam Drakor Keren 'The Escape of the Seven'
ShowBiz
5 Isu Sosial dalam Drakor Keren 'The Escape of the Seven'

Drakor ini berjenis 'makjang' karena menghadirkan sederet masalah dan isu sosial di dalamnya.

Mengenal Sedot Lemak, Operasi Dijalani oleh Nanie Darham
Fun
Mengenal Sedot Lemak, Operasi Dijalani oleh Nanie Darham

Kondisi tubuh Nanie Darham tiba-tiba drop saat menjalani prosedur sedot lemak.

Ini Perawatan Kulit untuk Mereka yang Sering Beraktivitas di Luar Ruangan
Fun
Ini Perawatan Kulit untuk Mereka yang Sering Beraktivitas di Luar Ruangan

Kegiatan di luar ruangan sangat memengaruhi kesehatan kulit.

Rahara Ajak Danilla dalam 'Lagu Untuk Berdua'
Fun
Rahara Ajak Danilla dalam 'Lagu Untuk Berdua'

Rahara dan Danilla lepas single bersama.

Xiaomi 13 Hadir dengan Snapdragon 8 gen 2 dan Kamera Leica
Fun
Xiaomi 13 Hadir dengan Snapdragon 8 gen 2 dan Kamera Leica

Xiaomi 13 jadi seri flagship terbaru dari Xiaomi.

3 Tip Menulis Catatan di Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition
Fun
3 Tip Menulis Catatan di Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition

Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition resmi dijual di Indonesia.

'Resident Evil 4' Versi iPhone 15 Pro Dijual dengan Harga Tinggi
Fun
'Resident Evil 4' Versi iPhone 15 Pro Dijual dengan Harga Tinggi

Harga Resident Evil 4 di iPhone 15 Pro mirip seperti di PlayStation 5.

Album 'Sgt. Pepper's Lonely Hearts Club Band' Milik the Beatles Terlaris Sepanjang Masa
ShowBiz
Album 'Sgt. Pepper's Lonely Hearts Club Band' Milik the Beatles Terlaris Sepanjang Masa

The Beatles tetap menghasilkan uang meskipun eranya sudah berlalu.