Ini Dampak Buruk yang Dialami PAN Jika Amien Rais cs Nekat Bentuk Partai Baru

Andika PratamaAndika Pratama - Senin, 11 Mei 2020
Ini Dampak Buruk yang Dialami PAN Jika Amien Rais cs Nekat Bentuk Partai Baru
Amien Rais. (Foto: antaranews)

MerahPutih.com - Pengamat politik Universitas Al Azhar Indonesia Jakarta, Ujang Komarudin menilai kemungkinan munculnya partai baru pecahan dari Partai Amanat Nasional (PAN) hanya permasalahan waktu saja, setelah mundurnya Hanafi Rais.

Ujang mengatakan potensi kemunculan partai baru akan semakin membesar melihat tidak adanya islah, rekonsiliasi, dan justru konflik yang tak kunjung mereda di internal pimpinan Zulkifli Hasan tersebut.

Baca Juga

Anak Sulung Amien Rais Mundur dari PAN di Atas Materi Rp6.000

"Jadi soal partai baru, kemungkinan besar akan berdiri sebagai pecahan dari PAN," kata Ujang kepada wartawan, Minggu (10/5).

Ujang sejatinya menyayangkan jika PAN sampai pecah. Sebab, partai tersebut lahir dari reformasi.

"Tapi sebenarnya sangat disayangkan jika PAN pecah. Partai yang lahir dari rahim reformasi sayang jika harus terbelah menjadi dua," kata dia.

Ujang
Pengamat politik Universitas Al Azhar Indonesia Jakarta, Ujang Komarudin

Ujang juga mengungkap munculnya partai baru akan berdampak pada suara PAN di kontestasi politik 2024. Apalagi, faktor Amien Rais sebagai mantan Ketua Umum Muhammadiyah akan membuat pendukung beralih.

"Ini akan berdampak bagi suara PAN di 2024. Karena pendukung Amien Rais itu masih banyak," katanya.

"Dan partai baru bentukan Amien Rais nanti bisa menggunakan basis masa Muhammadiyah. Karena seperti kita tahu, Amien Rais merupakan mantan Ketum Muhammadiyah," jelas Direktur Indonesia Political Review ini.

Meski begitu, Ujang menilai wajar pengunduran diri Hanafi Rais. Apalagi, menurut dia, memasang Hanafi dalam kepengurusan PAN hanya untuk memecah kubu Amien Rais.

Maka menurutnya Hanafi tidak lagi nyaman dengan posisi di partai yang didirikan oleh ayahnya tersebut. Selain itu juga menjadi bentuk dukungan moral kepada ayahnya yang Ujang sebut telah disingkirkan oleh Zulhas.

"Masa iya, bapaknya disingkirkan tapi anaknya dimasukkan (kepengurusan). Amien Rais itu pendiri PAN," tutur Ujang.

Baca Juga

Pengamat Duga Amien Rais Sudah Siapkan 'Panggung' Baru Buat Anaknya

Loyalis Amien Rais, sebelumnya mengatakan, proses pendirian partai baru itu sudah 70 persen.

Menurut mereka, mundurnya Hanafi Rais dalam kepengurusan PAN dan Fraksi PAN Dewan Perwakilan Rakyat mempengaruhi percepatan pembentukan partai baru itu. (Knu)

#Partai Amanat Nasional #Amien Rais
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Bagikan