MerahPutih.com - Beredar informasi sebuah video di media sosial Facebook yang memperlihatkan seorang wanita tengah dibopong oleh orang dengan keadaan terluka.
Video tersebut turut menyisipkan narasi bahwa wanita tersebut berdarah lantaran lehernya digorok oleh sang ibu karena bangunkan sahur.
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Amien Rais Dijemput Paksa atas Perintah Luhut
FAKTA:
Video tersebut direkam oleh seorang warga di Jalan Sawo Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur pada Jumat, pada 15 April 2022.
Saat itu seorang ibu berinisial Y tengah mempersiapkan makan sahur bersama anaknya MS. Ketika itu, Y sedang memotong lontong dengan pisau kecil dan tidak sengaja mengenai leher MS yang ada di dekatnya hingga mengeluarkan darah.
Ketika kejadian ada seorang warga dengan spontan langsung merekam peristiwa itu karena MS keluar dan meminta tolong dengan histeris. Warga tersebut turut panik dan mengabarkan jika anak tersebut digorok oleh ibunya.
Kini, MS telah memberikan klarifikasi melalui video di TikTok. MS mengalami luka kecil dan telah ditangani dengan baik oleh tim dokter di Rumah Sakit Haji Pondok Gede.
Baca Juga:
(HOAKS atau FAKTA) : Kalau Jokowi Tiga Periode Ibu-Ibu Bayar Apapun Pakai Kartu
KESIMPULAN:
Informasi bahwa leher seorang anak berdarah digorok ibunya karena membangunkan sahur tidak benar. Informasi ini masuk dalam kategori konteks yang salah. (Asp)
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Isi Form Tautan, Super Indo Supermarke Bagikan Rp 5 Juta