MerahPutih.com- Beredar sebuah video Facebook yang mengklaim Prabowo menambah kapal perang untuk membantu Jokowi melawan Eropa.
NARASI
“Bantu Jokowi lawan Eropa! Prabowo siapkan 44 kapal perang baru, kapal induk Indonesia….”
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Pesawat Tempur TNI dan Turki Serang Israel
FAKTA
Klaim tersebut tidak benar. Faktanya, Prabowo akan tingkatkan modernisasi 41 kapal perang yang ada saat ini agar lebih canggih mengikuti perkembangan zaman.
Dilansir dari okezone.com, Prabowo terus mendukung pertahanan maritim Indonesia dengan memenuhi alusista yakni menambah jumlah modernisasi kapal perang yang ada.
“Dari 41 kapal perang ini, mungkin bisa bertambah menjadi 43 hingga 44 KRI,” kata Prabowo saat memberikan pengarahan kepada jajaran pejabat Eselon I dan II di Kementerian Pertahanan (Kemhan), Jakarta, Selasa (3/1).
Tidak ada pernyataan yang menyebutkan bahwa Prabowo menambah kapal perang untuk bantu Jokowi melawan Eropa.
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Karena Jokowi, Malaysia Menyerah dan Tunduk
Lalu, tak ada statment resmi bahwa Jokowi bakal melawan Eropa. Bahkan, hunungan Indonesia dengan "benua biru' itu sangat baik.
Dengan demikian, video klaim Prabowo bantu Jokowi lawan Eropa adalah hoaks kategori konten menyesatkan.
KESIMPULAN
Video yang beredar tidak benar. Faktanya, Prabowo menambah 44 kapal siap tempur untuk mendukung pertahan maritim dan meningkatkan modernisasi kapal perang TNI. (Knu)
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Hadiri Deklarasi Tambah Satu Periode Lagi