[HOAKS atau FAKTA]: Pfizer-BioNTech Menyebabkan Radang Otak

Alwan Ridha RamdaniAlwan Ridha Ramdani - Kamis, 31 Maret 2022
[HOAKS atau FAKTA]: Pfizer-BioNTech Menyebabkan Radang Otak
Vaksinasi COVID-19. (Foto: Antara)

MerahPutih.com - Beredar sebuah informasi di internet yang mengklaim bahwa vaksin Pfizer-BioNTech dapat menyebabkan ensefalitis atau radang otak, klaim tersebut didukung dengan adanya dokumen yang diberikan pihak Pfizer kepada FDA Amerika.


Sumber: Instagram
https://archive.ph/1T3fK

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: 2.500 Ton Minyak Goreng Tumpah ke Laut Kalimantan


Narasi:
“Australia is in the grip of an Ensephalitis [sic] outbreak. Would you believe… Encephalitis is listed on the Pfizer documents..”
Terjemahan:
“Australia berada dalam cengkeraman wabah ensefalitis [sic]. Percayakah Anda… Ensefalitis terdaftar di dokumen Pfizer …”

Tangkapan layar hoaks.

[HOAKS atau FAKTA]: Pfizer-BioNTech Menyebabkan Radang Otak

FAKTA

Setelah ditelusuri Mafindo, klaim tersebut salah. Faktanya, informasi tersebut telah salah mengartikan dokumen Pfizer yang diberikan kepada FDA.

Dilansir dari AFP, juru bicara Departemen Kesehatan Australia mengatakan bahwa dokumen tersebut merupakan laporan Pfizer yang berisikan analisis keamanan vaksin Pfizer, ia juga membantah bahwa terdapat hubungan antara vaksin Pfizer dengan ensefalitis atau radang otak.

KESIMPULAN

Klaim vaksin Pfizer-BioNTech dapat menyebabkan radang otak merupakan informasi yang keliru dan termasuk ke dalam kategori konten yang menyesatkan. (Knu)

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA] Air Kelapa Bakar Sembuhkan Penyakit Batu Ginjal

##HOAKS/FAKTA
Bagikan
Bagikan