[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Sambut Kedatangan Lionel Messi
Tangkapan layar hoaks.
MerahPutih.com - Beredar sebuah video yang memperlihatkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ketua Umum (Ketum) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir menyambut kedatangan pemain sepak bola dunia asal Argentina Lionel Messi dan rombongannya di Bandara Soekarno-Hatta.
Unggahan tersebut bertuliskan "HEBOH KEDATANGAN TIMNAS ARGENTINA LANGSUNG DISAMBUT SENDIRI OLEH PRESIDEN INDONESIA".
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Ahok Pimpin Penyidik KPK Geledah Kantor Cikeas
FAKTA
Faktanya, klaim yang mengatakan bahwa Presiden Jokowi dan Ketum PSSI Erick Thohir menyambut kedatangan Lionel Messi dan rombongannya adalah tidak benar.
Video yang beredar tersebut tidak membahas soal kedatangan Messi beserta rombongannya dan disambut langsung oleh Presiden Jokowi.
Video tersebut identik dengan video pada kanal YouTube PSSI TV berjudul “Konferensi Pers : Kepastian Timnas Argentina ke Indonesia serta Naturalisasi Rafael dan Ivar” yang membahas tentang momen Messi dan pemain Argentina sedang latihan serta video terkait kepastian Timnas Argentina bermain di Indonesia.
KESIMPULAN
Informasi yang beredar itu dipastikan hoaks. Sebab, tak ada kegiatan penyambutan Messi ke Indonesia. Selain itu, pemain terbaik dunia tersebut juga tak ikut lawatan ke Indonesia. (Knu)
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Malaysia Berusaha Gagalkan FIFA Match Day Indonesia Vs Argentina
Bagikan
Alwan Ridha Ramdani
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Peluk Anies, Beban Korban Bencana Alam di Aceh Tamiang Langsung Hilang
[HOAKS atau FAKTA]: Menkeu Purbaya Memohon ke Presiden Prabowo Agar Sahkan RUU Perampasan Aset dan Segera Hukum Mati Koruptor
[HOAKS atau FAKTA]: Bahlil Haruskan Pada 2026 Ojol Wajib Beli Motor Listrik agar Tidak Jadi Beban Subsidi
[HOAKS atau FAKTA]: Menteri ESDM Bahlil Minta PLN Naikkan Harga Token Listrik agar Rakyat Belajar Berhemat
Aparat Diminta Pahami Antara Kritik, Ujaran Kebencian dan Hoaks
[HOAKS atau FAKTA]: Anwar Usman Vonis Jokowi Bersalah karena Palsukan Ijazahnya
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua DPR Puan Maharani usul Pajak Dinaikan agar Uangnya Bisa Bantu Korban Bencana, Menkeu Purbaya Langsung Menolak
[HOAKS atau FAKTA]: Indra Sjafri Latih Timnas Sepak Bola Malaysia demi Balaskan Dendam ke PSSI yang Sudah Memecatnya
[HOAKS atau FAKTA]: Gempar! Keputusan PBB Langkahi Indonesia Tetapkan Status 'Bencana Internasional' di Sumatra
[HOAKS atau FAKTA]: Momen Pergantian Tahun Baru, PT Pertamina Bagi-Bagi Duit Rp 1,5 Juta untuk Masyarakat