[HOAKS atau FAKTA]: Atribut dan Baliho Anies Dibakar Massa Tangkap layar konten hoaks. (Foto: Mafindo)

MerahPutih.com- Channel youtube KABAR POLITIK pada tanggal 24 Januari 2023 mengunggah video dengan narasi yang menyatakan bahwa atribut dan baliho anies dibakar serta Anies ditolak berkampanye di Bandung.

Setelah dilakukan penelusuran, video tersebut berisi acara jalan sehat yang dilakukan Anies Baswedan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung yang identik dengan video yang diunggah oleh channel youtube Metro dengan judul “Ribuan Warga Antusias Sambut Anies Baswedan di Stadion Jalak Harupat” pada 22 Januari 2023.

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Ganjar Pranowo Dipecat dari PDIP

Thumbnail dalam video tersebut juga merupakan gambar yang telah diedit. Dalam thumbnail tersebut menampilkan atribut kampanye bergambarkan Anies yang sedang dibakar oleh massa.

NARASI

BREAKING NEWS.!!ATRIBUT & BALIHO ANIES, DIBAK4RPENOLAKAN KAMPANYE, DIBANDUNG MENGERIKAN. Nasdem Ketar-ketir?Anies Berduka Di Bandung, Penolakan Kampanye Mengerikan

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Pemprov DKI Lakukan Uji Coba ERP Mulai 25 Januari

FAKTA

Setelah ditelusuri Mafindo, foto asli dari thumbnail tersebut merupakan foto yang identik dengan foto yang telah tayang di kompas.com dengan judul “Demo Kenaikan Harga BBM, Ratusan Mahasiswa Robohkan Gerbang DPRD Bandar Lampung,” pada 7 September 2022.

Berdasarkan penjelasan diatas, klaim bahwa atribut dan baliho Anies dibakar tidak terbukti dan termasuk dalam konten yang dimanipulasi.

KESIMPULAN

Faktanya video tersebut berisi acara jalan sehat yang dilakukan Anies Baswedan di Stadion Si Jalak Harupat dan sama sekali tidak menampilkan atribut maupun baliho Anies yang dibakar. (Knu)

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Kaesang Tolak Tawaran Gabung Partai Demokrat

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Jakarta Tanpa Wali Kota dan Bupati Setelah Ibu Kota Pindah ke Kalimantan
Indonesia
Jakarta Tanpa Wali Kota dan Bupati Setelah Ibu Kota Pindah ke Kalimantan

Sosok wali kota dan bupati kemungkinan besar tidak ada lagi setelah Jakarta lepas status sebagai ibu kota.

Kapolri Ungkap Ada Kelompok Berupaya Hambat Kemajuan di Papua
Indonesia
Kapolri Ungkap Ada Kelompok Berupaya Hambat Kemajuan di Papua

Pembangunan di Papua kini jadi fokus pemerintah untuk meningkatkan kesehjateraan masyarakat di Bumi Cenderawasih itu.

Mulai Besok, PAM Jaya Siap Layani Warga Jakarta dengan Operasional Penuh
Indonesia
Mulai Besok, PAM Jaya Siap Layani Warga Jakarta dengan Operasional Penuh

Mulai Kamis (2/2), PAM Jaya bakal melakukan pelayanan air bersih secara penuh ke warga ibu kota.

Komisi VII DPR Perintahkan Pemerintah Siapkan 28,50 Juta Kiloliter Pertalite
Indonesia
Komisi VII DPR Perintahkan Pemerintah Siapkan 28,50 Juta Kiloliter Pertalite

Menteri ESDM diminta untuk melakukan penambahan kuota BBM subsidi dengan rincian masing-masing pertalite 5,45 juta menjadi 28,50 juta kiloliter.

Gerindra Tanggapi Pernyataan Jokowi Pilpres 2024 Jatahnya Prabowo
Indonesia
Gerindra Tanggapi Pernyataan Jokowi Pilpres 2024 Jatahnya Prabowo

Pernyataan Presiden Joko Widodo yang menyebut Pilpres 2024 jadi "jatahnya" Prabowo Subianto mendapat responS positif dari Partai Gerindra.

[HOAKS atau FAKTA]: Staf Presiden Minta Dana Rp 800 Juta untuk Kegiatan Puasa
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Staf Presiden Minta Dana Rp 800 Juta untuk Kegiatan Puasa

Beredar informasi berupa sebuah surat permohonan bantuan dana untuk mengadakan kegiatan santunan kepada anak yatim piatu dan kaum duafa oleh Presiden Jokowi mengatasnamakan Kantor Staf Presiden (KSP).

3 Orang Meninggal Dunia akibat Bangunan MTs Negeri 19 Jakarta Roboh
Indonesia
3 Orang Meninggal Dunia akibat Bangunan MTs Negeri 19 Jakarta Roboh

Salah satu tembok bangunan Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 19 Jakarta di kawasan Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan, dilaporkan roboh pada Kamis (6/10) sore.

Mantan Jenderal Jadi Penjabat Gubernur Aceh
Indonesia
Mantan Jenderal Jadi Penjabat Gubernur Aceh

Achmad Marzuki merupakan prajurit TNI yang pernah menjabat sebagai Pangdam Iskandar Muda pada 2020-2021.

Truk Pertamina Seruduk Sejumlah Pemotor di Cibubur, Korban Berjatuhan
Indonesia
Truk Pertamina Seruduk Sejumlah Pemotor di Cibubur, Korban Berjatuhan

Insiden tersebut melibatkan sebuah truk Pertamina

Prabowo Bertemu Menhan Tiongkok Bahas Penguatan Kerja Sama Pertahanan
Indonesia
Prabowo Bertemu Menhan Tiongkok Bahas Penguatan Kerja Sama Pertahanan

Dalam pertemuan ini, kedua menteri membicarakan mengenai penguatan kerja sama pertahanan kedua negara dan isu terkini dunia.