Hidup Akan Lebih Bahagia Jika Anda Tidak Perfeksionis

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Selasa, 17 Oktober 2017
Hidup Akan Lebih Bahagia Jika Anda Tidak Perfeksionis
Bersikap perfeksionis hanya menyita waktu (Foto: huffingtonpost)

TIPE seseorang dalam menjalani hidup memang bermacam-macam. Ada yang bersikap sederhana dan apa adanya. Namun, ada pula yang selalu bersikap perfeksionis, yaitu ingin selalu tampil sempurna dalam setiap hal.

Nyatanya, seseorang yang memiliki sikap perfeksionis tidak bisa menikmati kehidupan. Mereka tidak akan merasakan kebahagian yang sebenarnya dalam hidup ini. Meskipun sikap tersebut menuntun mereka untuk selalu sempurna.

Melansir The List, seorang Konselor Profesional Berlisesnsi, Katie McCulloch mengatakan bersikap perfeksionis justru akan merampas suasana hati kita yang baik. Artinya orang perfeksionis akan selalu gelisah dan selalu merasa cemas.

Akhirnya, seseorang yang perfeksionis malah akan selalu disibukkan dengan berbagai hal di luar keperluan dengan tujuan mendapatkan sesuatu yang 'sempurna'. Hal yang lebih penting pun akan menjadi terbengkalai. Energi akan menjadi tidak tersisa.

Tidak perlu selalu ingin mendapatkan hasil 100 persen (Foto: verywell)

McCulloch mengungkapkan, beberapa efek positif akan didapat jika seseorang melepaskan sikap perfeksionis itu. Kecemasan akan berkurang dan lebih menghemat energi serta waktu. Saat memiliki energi tersisa itu, tentunya Anda akan menggunakannya untuk melakukan hal yang Anda sukai.

Lanjut McCulloch, ia menyarankan agar seseorang lebih melakukan sesuatu sesuai kemampuan. Tidak perlu khawatir jika mendapat hasil yang tidak sempurna.

Sebagai contoh saat seseorang sedang menyikat gigi. Tidak mengapa jika gigi Anda sudah 90% bersih setelah disikat. Hasilnya tetap bersih. Seringkali, '10 persen' yang masih tersisalah yang membuat orang perfeksionis menyita waktu dan energinya. Itu semua tidak sebanding.

Untuk Anda yang masih bersikap perfeksionis, segera hilangkan sikap itu. Tanpa Anda sadari, sudah banyak waktu yang Anda buang secara sia-sia.

Baca juga artikel terkait lainnya Murah Hati, Kunci Hidup Bahagia

#Tips
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.
Bagikan