Sains
5 Hewan ini Main Hati untuk Bertahan Hidup Singat juga berpoligami. (Foto: Unsplash/Jeremy Avery)

BERBURU mangsa, mencari sisa-sisa makanan, hingga bermigrasi, cara-cara ini dilakukan sejumlah hewan untuk bertahan hidup. Namun, tahukah kamu, beberapa hewan memiliki cara unik untuk bertahan hidup. Mereka main hati untuk menyambung kehidupan mereka.

Sejatinya, hewan-hewan ini tidak setia dengan pasangan mereka. Mereka berselingkuh agar peluang hidup mereka lebih baik. Apa saja hewan-hewan tersebut?

1. Bonobo

Salah satu primata yang tinggal di pedalaman hutan Afrika ini memiliki tubuh yang lebih kecil dibandingkan primata-primata besar seperti gorila atau simpanse. Dilansir Scientific American, bonobo memiliki tingkat kehausan seks yang tinggi di alam liar. Mereka melakukan hubungan intim tersebut ke semua Bonobo.

Baca Juga:

Stockholm Syndrome, Kala Korban Malah Main Hati dengan Pelakunya

“Perilaku seksual tidak terpisahkan dalam hubungan sosial antara Bonobo satu dan Bonobo lainnya, dan bukan terjadi kepada jantan dan betina saja,” tulis Scientific American.

Bonobo tidak memiliki batasan untuk melakukan seks. Ia akan berhubungan dengan berbagai Bonobo baik betina maupun yang jantan. Bahkan, tidak menutup kemungkinan Bonobo berhubungan dengan saudara kandung yang sedarah dengannya.

Bonobo tidak memiliki batasan dalam berhubungan seks. (Foto: Unsplash/Sean Foster)

2. Hyena Tutul

Termasuk ke dalam anjing, hewan karnivora ini bersifat matriarki, yaitu betina yang lebih mendominasi kelompok besar di antara para jantannya. Dilansir Live Science, hyena memiliki strategi kawin secara poligami, ini karena hyena betina memiliki klitoris yang berbentuk seperti Mr.P.

Alhasil, saat berhubungan intim betina akan merasa canggung dan membuat posisi seks sedikit rumit untuk jantannya. Hal ini membuat hyena betina harus memutuskan hyena jantan mana saja yang dapat memiliki 'akses' tersebut.

3. Walrus

Hewan laut berbadan gemuk yang tinggal di Samudera Pasifik dan Atlantik ini termasuk ke dalam kategori hewan polygamous, yaitu hewan jantan yang berhubungan seks lebih dari satu walrus betina.

Baca Juga:

Child-Free, Pilihan untuk Enggak Main Hati Sama Anak?

Animal Bio mengungkapkan setiap musim berbeda, walrus akan berganti pasangan, begitupun selanjutnya di musim selanjutnya. Walrus jantan akan mengeluarkan suara keras untuk menarik perhatian walrus betina.

Kerumunan kelinci sedang memakan rumput. (Foto: Unsplash/Aswathy)

4. Kelinci

Hewan peliharaan yang berbulu nan imut ini siapa sangka melakukan poligami sepanjang hidupnya. Menurut laman Bunny Owner, jika dalam satu kendang terdapat banyak kelinci jantan dan betina, kelinci akan melakukan poligami.

Hewan yang memiliki telinga panjang ini tidak terikat secara emosional, menjadikan kelinci melakukan poligami dan monogami sepanjang hidupnya.

"(Kelinci) tidak memiliki keterikatan emosional dengan pasangannya dan akan berpisah setelah kawin,” tulis Bunny Owner pada lamannya. Pantas saja ya logo playboy berbentuk kelinci.

5. Singa

Sang raja hutan tergolong dalam keluarga kucing besar ini juga termasuk ke dalam hewan yang melakukan poligami. Britannica menjalaskan saat di alam liar, singa memiliki aktivitas seksual yang lebih sering ketimbang di penangkaran. Terlebih lagi saat musim kawin, singa jantan akan berhubungan seksual dengan banyak singa betina. (mro)

Baca Juga:

Ketika Chatbots Memainkan Hati Penggunanya

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Siapa Saja Bisa Naik Kelas Berkarier di Bidang Teknologi
Fun
Siapa Saja Bisa Naik Kelas Berkarier di Bidang Teknologi

Latar belakang pendidikan apapun bisa berkarier di bidang teknologi.

Efek Deterjen Sulfat dalam Produk Perawatan Rambut
Hiburan & Gaya Hidup
Efek Deterjen Sulfat dalam Produk Perawatan Rambut

Deterjen sulfat umum digunakan pada banyak produk kesehatan dan kecantikan.

Mengapa ChatGPT-4 Semakin Kuat?
Fun
Mengapa ChatGPT-4 Semakin Kuat?

GPT-4 telah mampu membaca, menganalisis, atau menghasilkan hingga 25.000 kata teks dan menuliskan kode dalam sebuah bahasa pemrograman utama.

Produksi Hatchback i3 Disetop, BMW Berikan Perpisahan Khusus
Fun
Produksi Hatchback i3 Disetop, BMW Berikan Perpisahan Khusus

18 ekor i3 diberi warna spesial berkelir emas galvanis.

Tips Berburu Flash Sale di Promo 12.12
Fun
Tips Berburu Flash Sale di Promo 12.12

HARBOLNAS 12.12 kembali datang.

Meta Berfokus di 3 Area Prioritas Sepanjang 2023
Fun
Meta Berfokus di 3 Area Prioritas Sepanjang 2023

Tiga area prioritas yang akan membantu pertumbuhan bisnis dan industri di Indonesia.

Nintendo Switch Year in Review 2022, Temukan Game Favoritmu di Tahun Ini
Fun
Nintendo Switch Year in Review 2022, Temukan Game Favoritmu di Tahun Ini

Nintendo Switch Year in Review 2022 bisa diakses via situs resmi Nintendo.

Boom Esports, Tim Dota 2 Indonesia Pertama Berangkat ke The International
Fun
Gaikindo akan Hadirkan Sejumlah Bahasan Menarik di GIIAS Talk
Fun
Gaikindo akan Hadirkan Sejumlah Bahasan Menarik di GIIAS Talk

GIIAS Talk hadir sebelum gelaran GIIAS Talk berlangsung pada 11-21 Agustus 2022.

Agenda Konser Musik Sepanjang Oktober 2022 Bikin Enggak Sabar 'Sing Along'
Hiburan & Gaya Hidup