Seni
Healing Asyik di Ganara Art Carstensz Mall Immersive Installation hadirkan karya seni yang terbuat dari bahan bekas. (Foto: Side.id/Prasso)

RUANGAN itu bernuansa temaram, tapi tidak suram. Memasuki ruangan itu ibarat meloncat ke masa depan. Warna abu-abu mendominasi ruangan, menegaskan kesan futuristik.

Nuansa demikian dihadirkan secara eksklusif oleh Ganara Art, galeri seni yang mengusung tema futuristik. Galeri ini menghadirkan instalasi seni yang memberikan pengalaman berbeda bagi para pengunjungnya.

Digelar di Level 1, Carstensz Lifestyle Hub Mall, Serpong, Tangerang, Ganara Art berlangsung 17 Mei - 25 Juni 2023. Pemilihan lokasi ini sangat cocok dengan konsep yang diangkat Carstensz: modern dan futuristik.

“Futuristic Art Healing Space ditujukan untuk pada art enthusiast yang memiliki jiwa modern dinamis. Para pengunjung bisa menikmati berbagai instalasi seni untuk mengekspresikan diri, serta menstimulasi kreativitas dengan pengalaman yang mendalam, di antaranya area instalasi 3D, instalasi video, dan berbagai workshop kreatif,” uja Tita Djumaryo, pendiri Ganara Art, Selasa (16/5).

Berikut instalasi seni yang dapat kamu nikmati di Ganara Art yang berlokasi di Carstensz Lifestyle Hub Mall.

Baca juga:

Tempat Healing Futuristik, Ganara Art Hadir di Carstensz Lifestyle Hub Mall

ganara art

Gambar proyeksi bergambar tumbuhan di dalam ruangan Immersive Installation. (Foto: Merahputih.com/Rifky Oktarian)

1. Ruang Flora dan Fauna

Ruangan ini menjadi isntalasi seni pertama di Ganara Art. Saat masuk ruangan ini, kamu akan disuguhi beragam ukuran ubur-ubur dengan berbagai macam warna. Mereka mengapung di udara.

Melongok ke bagian bawah, kamu akan menyadari bahwa karya di ruangan ini terbuat dari barang bekas.

“Karena memang temanya future ya, sebetulnya the future in our world is danger ya kalo sekarang. Jadi kita berusaha meminimalisir, meskipun gak banyak tapi ini semua barang-barang daur ulang dari kelas kita,” ucap Tita kepada Merahputih.com di ruangan Immersive Installation.

2. Video Installation

Setelah melewati ubur-ubur yang mengapung, kamu cukup berjalan lurus. Di sini kamu akan menemukan lorong kaca.

Setelah itu kamu sampai di sebuah ruangan yang tidak terlalu besar yang menampilkan gambar proyeksi bernuansa tumbuhan ajaib.

Lantunan musik yang menentramkan bikin ruangan ini cocok untuk merenung atau merefleksikan diri. Tita mengaku kerap kali datang ke ruangan seperti itu saat dalam keadaan burn out.

3. Emotion Sticker

Puas merenung di Immersive Installation, kamu bisa pindah ke ruangan di sebelahnya. Inilah ruangan utama, ruangan Futuristic Art Healing Space. Di ruangan ini, kamu akan merasakan nuansa futuristik yang diusung Ganara Art.

Saat memasuki ruangan ini kamu akan melihat bintang-gemintang di langit yang berkilauan. Jelas bukan bintang sungguhan.

Pendar bintang tersebut berasal dari stiker hologram bergambar reaksi emosi manusia yang ditempelkan di tembok berlatar langit malam yang indah.

“Orang tuh banyak yang kesal, ya, daripada gue klakson di jalan, mending gue tempel stiker,” canda Tita.

Baca juga:

Carstensz Mall, Destinasi Belanja Baru di Tangerang

ganara art
Stiker emosi hologram yang dapat ditempel di dinding bergambar langit malam. (Foto: Merahputih.com Rifky Oktarian)

4. Sepeda Elektrik Lampu

Belok ke sebelah kiri, kamu akan menemukan sepeda kecil yang dapat kamu naiki. Salah satu instalasi ini dapat dicoba secara langsung.

Saat kamu menggowes sepeda tersebut, lampu yang ada di sebelah kananmu akan menyala. Semakin kuat kamu menggowes, semakin terang pula lampu yang akan menyala.

5. Kipas Elektrik

Tepat di sebelah sepeda kecil itu, kamu akan memasuki lorong yang gelap. Namun, saat kamu melewati lorong tersebut, seketika puluhan kipas yang ditempel di dinding sebelah kiri itu akan berputar, diikuti dengan lampu biru yang menyala.

6. Butterfly Mirror

Setelah menyusuri lorong, kamu akan menemukan dinding. Di balik partisi terdapat miniatur beberapa jendela kecil dengan logo hati di atasnya.

Jika kamu menutupi logo hati tersebut, jendela itu akan terbuka dan menampilkan sebuah kaca yang dapat merefleksikan diri.

7. Workshop

Setelah melakukan serangkaian perjalanan di kedua ruangan instalasi yang futuristik, perjalananmu akan diakhiri dengan beberapa workshop yang telah disediakan oleh Ganara Art. Antara lain Painting on Bucket Hat, Pottery Handbulit, Painting on Pottery Vase dan Painting on Knot Bag. (mro)

Baca juga:

Carstensz Tawarkan Hunian Ramah Gamers Pertama di Indonesia

Review

Kelebihan


Kekurangan

Kesimpulan

SCORE

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Tate McRae Lepas Single 'Greedy' Sekaligus Jadwal Tur Amerika Utara
Fun
Tate McRae Lepas Single 'Greedy' Sekaligus Jadwal Tur Amerika Utara

Tate McRae umumkan jadwal tur 2023 terbaru

Gangga Terjebak dalam 'Dreamin' of You'
ShowBiz
Gangga Terjebak dalam 'Dreamin' of You'

Gangga rilis lagu terbaru.

Sanggar Kesenian Bali Binaan Guruh Sukarno Putra Gelar 'Sesolahan Balin Tityang'
Tradisi
Sanggar Kesenian Bali Binaan Guruh Sukarno Putra Gelar 'Sesolahan Balin Tityang'

Pagelaran seni sekaligus harapan untuk melestarikan seni dan budaya Bali.

Kapal Phinisi Terbalik di Labuan Bajo, Wartawan Istana Selamat
Fun
Kapal Phinisi Terbalik di Labuan Bajo, Wartawan Istana Selamat

Kapal phinisi wisata yang mengangkut sejumlah wartawan Istana Kepresidenan terbalik dihantam ombak besar

Bisa Kirim Banyak Gambar Lewat GB WhatsApp
Fun
Bisa Kirim Banyak Gambar Lewat GB WhatsApp

Aplikasi chat yang memberikan kelebihan.

Rehat Sejenak, Aleix Espargaro Liburan ke Bali
Fun
Rehat Sejenak, Aleix Espargaro Liburan ke Bali

Kunjungan ketiga Espargaro ke Indonesia dalam setahun terakhir.

Dianggap Kejam dan Curang, Kontestan Kecam ‘Squid Game: The Challenge’
Fun
5 Tempat Wisata di Hong Kong untuk Liburan Natal 2022
Travel
5 Tempat Wisata di Hong Kong untuk Liburan Natal 2022

Tak perlu terlalu jauh ke Eropa atau Amerika untuk merayakan Natal di negeri empat musim.

Mengenal Hair Filler, Perawatan untuk Menebalkan Rambut Secara Instan
Fun
Mengenal Hair Filler, Perawatan untuk Menebalkan Rambut Secara Instan

Jawaban untuk kamu yang ingin menebalkan rambut secara instan.