Hasil UEFA Nations League: Prancis dan Belanda Raih 3 Poin Para pemain Belanda merayakan gol Cody Gakpo (kiri) ke gawang Polandia dalam pertandingan UEFA Nations League pada 23 September 2022. ANTARA/AFP/JANEK SKARZYNSKI

MerahPutih.com - Sejumlah laga internasional kembali tersaji pada Jumat (23/9) dini hari WIB. Hasil positif diraih Belanda dan Prancis pada pertandingan UEFA Nations League.

Prancis mengatasi Austria di Stade de France dengan skor 2-0. Dua gol Les Bleus arahan Didier Deschamps dicetak oleh dua striker beda generasi, Kylian Mbappe (56') dan Olivier Giroud (65').

Baca Juga

Profil Stadion Piala Dunia 2022: Al-Bayt Stadium, Bermain Bola di Bawah Tenda

Juara Piala Dunia 2018 ini praktis tak memberikan kans Austria besutan Ralf Rangnick berkembang dengan 61 penguasaan bola, 22 tendangan (enam tepat sasaran). Austria bahkan tak melepaskan satu pun tendangan tepat sasaran dari empat percobaan.

Olivier Giroud. Foto: Twitter/@EURO2024

Deschamps juga menggunakan laga itu sebagai eksperimen dengan taktik 3-4-1-2, menurunkan nama-nama baru seperti Benoit Badiashile, Jonathan Clauss, dan Youssouf Fofana. Satu-satunya kekhawatiran - khususnya untuk AC Milan - adalah cederanya sang kiper Mike Maignan.

Prancis saat ini ada di urutan tiga dengan lima poin dari lima laga di Liga A Grup 1 Nations League, satu poin di atas Austria. Urutan satu ditempati Kroasia (10 poin) dan Denmark di peringkat dua (sembilan poin).

Baca Juga

Profil Stadion Piala Dunia 2022: Lusail Stadium, Venue Final dan Terbesar di Qatar

Sementara itu Belanda arahan Louis van Gaal berjaya di National Stadium Warsaw, markas Polandia, dengan kemenangan 2-0. Belanda mengatasi Robert Lewandowski dengan baik dan mencetak dua gol dari Cody Gakpo (13') dan Steven Bergwijn (60').

Pemain Timnas Belanda. Foto: @EURO2024

Dua gol dari dua sepakan tepat sasaran yang dilakukan Belanda membuktikan efisiensi bermain mereka, Belanda juga punya penguasaan bola lebih baik (59 persen). Saat ini Belanda ada di urutan satu Liga 1 Grup 4 dengan 13 poin, diikuti Belgia (10 poin), Polandia (empat poin), dan Wales (satu poin).

Berikut hasil lengkap laga-laga UEFA Nations League:

Foto: Twitter/@EURO2024

Baca Juga

5 Fakta yang Perlu Diketahui Mengenai Lusail, Stadion Terbesar di Qatar

Kanal
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Jokowi Minta Kontingen Indonesia Raih Lebih dari 69 Medali Emas di SEA Games 2023
Olahraga
Jokowi Minta Kontingen Indonesia Raih Lebih dari 69 Medali Emas di SEA Games 2023

"Di SEA Games Vietnam kita dapat 69 emas. Di peringkat ketiga. Mestinya sekarang lebih dari itu emasnya di atas 69 dan peringkatnya di atas tiga," kata Jokowi

Kalah Laga Pembukaan, Oatar Pecahkan Rekor Piala Dunia 92 Tahun
Olahraga
Kalah Laga Pembukaan, Oatar Pecahkan Rekor Piala Dunia 92 Tahun

Padalah salama 92 tahun sejarah Piala Dunia tuan rumah tak pernah bisa dikalahkan dalam laga pembuka, masing-masing 16 kali menang dan enam kali berakhir seri.

Pelatih Baru Dewa United FC Berikan Kesempatan kepada Pemain Buktikan Diri
Olahraga
Pelatih Baru Dewa United FC Berikan Kesempatan kepada Pemain Buktikan Diri

Jan Olde Riekerink mengaku tidak mau terburu-buru dalam merombak skuadnya.

Aquathlon Berikan Tambahan Medali Dari Nomor Mixed 4X Team Relay
Olahraga
Aquathlon Berikan Tambahan Medali Dari Nomor Mixed 4X Team Relay

Tim Indonesia menorehkan total catatan waktu 1 jam 11 menit 27 detik.

Catatan Buruk Bayangi Senegal Jelang Kontra Inggris
Olahraga
Catatan Buruk Bayangi Senegal Jelang Kontra Inggris

Pertandingan di Stadion Al Bayt, Senin (5/12) dini hari WIB, menjadi kesempatan Lions of Teranga - julukan Senegal untuk mengakhiri kutukan tersebut atau malah memperpanjang catatan kurang menyenangkan dari benua hitam itu.

Timnas Indonesia Sudah Raih 1 Perak 3 Perunggu
Olahraga
Timnas Indonesia Sudah Raih 1 Perak 3 Perunggu

Indonesia masih memiliki peluang untuk menambah pundi-pundi medali melalui sejumlah cabang olahraga yang dipertandingkan hari ini, di antaranya adalah melalui cabang menembak, wushu, dayung, hingga renang.

Indonesia Pulang Tanpa Gelar di Swiss Open 2023
Olahraga
Indonesia Pulang Tanpa Gelar di Swiss Open 2023

Gregoria sebenarnya start baik pada babak empat besar ini. Dia langsung tancap gas dengan unggul lebih dulu pada gim pertama.

Jadwal Semifinal Spain Masters 2023: 2 Wakil Indonesia Berburu Tiket Final
Olahraga
Jadwal Semifinal Spain Masters 2023: 2 Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Di babak semifinal, unggulan kelima ini berhadapan dengan Carolina Marin.

Persis Solo Ogah Dipermalukan Persebaya Lagi
Olahraga
Persis Solo Ogah Dipermalukan Persebaya Lagi

"Kami tidak mau dipermalukan lagi di kandang. Tentunya akan ada banyak perubahan dan saya mempersiapkan tim seperti biasa," kata Medina, Sabtu (1/7)

Bantai Persik, Dewa United FC Kuasai Puncak Klasemen Sementara Liga 1
Olahraga
Bantai Persik, Dewa United FC Kuasai Puncak Klasemen Sementara Liga 1

Bertandingan di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (21/7) malam WIB, klub asal Tangerang Selatan itu menang dengan skor 3-0.