Teknologi

Harga dan Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy A8 dan A8+

P Suryo RP Suryo R - Kamis, 18 Januari 2018
Harga dan Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy A8 dan A8+
Samsung Galaxy A8 dan A8+. (MP/Raden Yusuf Nayamenggala)

SAMSUNG Electronic Indonesia baru saja meluncurkan produk terbarunya, Galaxy A8 dan A8+. Ponsel yang satu ini sangat cocok untuk generasi milenial yang suka travelling, fotografi, bisnis maupun vloging.

Untuk desain dan fitur terdapat tampilan layar lebar yang menggunakan infinity display. Kemudian mumpuni untuk menonton video ataupun bermain games dengan ukuran 5,6 inci untuk A8 dan 6 inci untuk A8+.

“Dengan layar tersebut Anda bisa menonton video ataupun bermain games tanpa harus repot-repot scrolling ke atas maupun ke bawah," jelas Denny Galant selaku Head of IT and Mobile Samsung Electronic Indonesia pada peluncuran Galaxy A8 dan A8+, pada Rabu (17/1) lalu.

(Foto: MP/Raden Yusuf Nayamenggala)

Yang terbaru di dalam ponsel premium ini, dilenngkapi dengan kamera depan ganda dengan resolusi 8 MP dan 16 MP. Hebatnya kamera depan dilengkapi dengan fitur unggulan yaitu Bixby Vision dan live focus untuk menghasilkan efek bokeh.

Sedangkan pada kamera belakang, ponsel ini memiliki resolusi 16 MP yang menggunakan fitur video digital image stabilization (VDIS). Dengan begituakan menghadilkan gambar lebih bagus meski ponsel dalam keadaan tidak stabil.

Untuk dapur pacu Samsung Galaxy A8 dan A8+ diperkuat dengan prosesor octa core 2,2 GHz. Ruang penyimpanan Internalnya 32 GB dan 64 GB. Sementara itu kapasitas RAM Galaxy A8 sebesar 4GB dan Galaxy A8+ 6GB. Lalu untuk ketahanan baterai Galaxy A8 berkapasitas 3.000 mAh dan A8+ 3.500 mAh.

Galaxy A8 dan A8+ dipasarkan di Indonesia mulai tanggal 19 Januari 2018 dengan harga Rp6,5 jutaan dan Rp8 jutaan untuk Galaxy A8+. (ryn)

#Samsung Galaxy
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special
Bagikan