Hal-Hal yang Harus Kamu Tahu tentang Golden Hands Bridge, Jembatan Paling Viral di Vietnam

Zulfikar SyZulfikar Sy - Selasa, 26 Februari 2019
Hal-Hal yang Harus Kamu Tahu tentang Golden Hands Bridge, Jembatan Paling Viral di Vietnam
Golden Hands Bridge. (Foto: instagram.com/instagram.com/benjiriseabove)

SAAT ini salah satu tempat wisata paling paling banyak dikunjungi para turis di Vietnam yaitu Golden Hands Bridge. Tak hanya turis lokal, tapi wisatawan dari berbagai penjuru dunia penasaran dengan jembatan yang sangat ikonik ini.

Tak jauh dari pantai Da Nang, ada jembatan mistis yang dibuat oleh para dewa. Namun sebenarnya tidak demikian. Meski terlihat berusia ribuan tahun, Jembatan Golden Hands baru dibuka pada tahun 2018.


1. Jembatan Golden Hands cepat tersebar ke seluruh dunia melalui media sosial

Golden Hands Bridge. (Foto: instagram.com/my.linh.pham)
Golden Hands Bridge. (Foto: instagram.com/my.linh.pham)

Golden Hands Bridge dengan cepat menjadi viral setelah pengunjung mem-posting gambar-gambar tersebut di media sosial. Orang-orang bertanya di mana tempat itu berada dan cara mengunjunginya?

Dalam foto, jembatan itu terlihat sangat tinggi sepertinya muncul begitu saja dari awan. Sebenarnya jembatan itu berada dalam sebuah kompleks tempat wisata Sunworld Ba Na Hills.


2. Tangan penopang jembatan yang sangat misterius

Jembatan Golden Hands. (Foto: instagram.com/outdoors_pix)
Jembatan Golden Hands. (Foto: instagram.com/outdoors_pix)


Jembatan Golden Bridge memiliki ketinggian 1.400 mdpl, di atas Ba Ba Hills. Jembatan ini juga memiliki pemandangan pedesaan yang menawan. Tetapi, hal paling ajaib tentang Jembatan Golden Hands adalah bahwa jembatan itu terlihat seperti ditopang oleh dua tangan batu besar. Tangan raksasa itu tampaknya diukir dari batu, sebenarnya tidak.

"Kami merancang kerangka tangan dan menutupinya dengan serabut baja," kata juru bicara perusahaan kepada Bored Panda, seperti dilansir Big 7 Travel.

“Kemudian setelah itu ditutup dengan fiberglass dan menambahkan ukiran di atasnya. Seluruh pembangunan jembatan memakan waktu sekitar satu tahun.”


3. Kata kunci Google Maps yang menyesatkan

Golden Hands Bridge. (Foto: instagram.com/yeeegor)
Golden Hands Bridge. (Foto: instagram.com/yeeegor)

Perjalanan menuju lokasi memakan waktu kurang lebih satu jam dan Da Nang. Tapi hati-hati ya, kalau kamu menggunakan Google Maps dengan kata kunci Golden Hands Bridge atau Sun World Ba Na Hills, kamu bisa diarahkan ke jalan pegunungan di antah berantah yang tak dapat diakses.

Nah, kamu bisa memasukkan kata kunci di Google Maps Bana Hill Cable Station. Mesin pencarian akan mengarahkan kamu ke tempat parkir di mana kamu dapat membeli tiket masuk dan naik kereta gantung menuju ke sana. (*)

Baca juga berita lainnya dalam artikel: Melancong ke Amsterdam, Tujuh Tempat Paling Instagramable Ini Harus Disinggahi

#Vietnam #Wisata Dunia
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir
Bagikan