Grage Sangkan Hotel Spa Adopsi Terapi Air Panas dari Jerman

Noer ArdiansjahNoer Ardiansjah - Minggu, 06 November 2016
Grage Sangkan Hotel Spa Adopsi Terapi Air Panas dari Jerman
Pemandian air panas di Grage Sangkan Hotel Spa, Kuningan, Jawa Barat. (Foto: MerahPutih/Yhs)

MerahPutih Wisata - Sangkanhurip, Kabupaten Kuningan, terkenal dengan wisata alam pemandian air panasnya. Namun, apabila Anda ingin menikmati pemandian air panas dengan sensasi berbeda, bisa mencoba pemandian air panas di Grage Sangkan Hotel Spa.

Grage Sangkan Hotel Spa menyajikan pemandian sekaligus perawatan dengan air panas mengandung mineral atau terapi medis air panas alami. Air panas di sini langsung berasal dari Gunung Ciremai.

Grage Sangkan Hotel Spa beralamatkan di Jalan Sangkahurip No 1, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Hotel ini memiliki fasilitas spa unggulan yaitu Aquamedic Pool atau kolam terapi dengan air panas alam. Aquamedic Pool menggunakan teknologi canggih dari Jerman yang menghasilkan 4 aspek dan 5 tahap treatment atau pengobatan.

Grage Sangkan Hotel Spa mengadopsi fasilitas spa di Kota Baden-Baden, Jerman, yang bersejarah dan telah terbukti selama puluhan tahun dapat menyembuhkan berbagai penyakit.

Baden-Baden merupakan salah satu kota wisata di Jerman. Baden-Baden yang berada di kaki Schwarzwal atau Pegunungan Hutan Hitam ini merupakan kota pemandian terkenal di dunia.

Manfaat dari terapi air panas alami ini di antaranya, yaitu memperbaiki sirkulasi darah, pembongkaran timbunan bahan-bahan racun di otot, pengikisan plak kolesterol di pembuluh darah, penghancuran lemak, dan masih banyak yang lainnya. (Yhs)

BACA JUGA:

  1. Kendurkan Otot di Air Panas Sangkanhurip
  2. Air Panas Wawolesea Super Indah bagai Terasering Persawahan
  3. Cerita Warga, Sumber Air Panas Semurup Kerap Dijadikan Lokasi Bunuh Diri
  4. Wisata Alami Air Panas Semurup
  5. Pemandian Air Panas ala Jepang di Ciseeng Bogor
#Wisata Jawa Barat #Wisata Kuningan #Grage Sangkan Hotel Spa
Bagikan
Ditulis Oleh

Noer Ardiansjah

Tukang sulap.
Bagikan