Google Pasang Doodle Marshall McLuhan yang Meramalkan Internet

Luhung SaptoLuhung Sapto - Jumat, 21 Juli 2017
Google Pasang Doodle Marshall McLuhan yang Meramalkan Internet
Marshall McLuhan. (Foto Wikipedia)

MerahPutih.com - Google memasang Marshall McLuhan di halaman muka doodle sebagai bentuk penghormatan di ulang tahunnya yang ke-106. Siapa sesungguhnya Marshall McLuhan?

Marshall McLuhan atau lengkapnya Herbert Marshall McLuhan dilahirkan di Edmonton, Alberta, Kanada pada 21 Juli 1911.

Marshall McLuhan adalah seorang ilmuwan di bidang komunikasi. Dia dikenal berkat teorinya tentang global village (desa global) dan World Wide Web, 30 tahun sebelum ditemukan.

Google pasang Doodle Marshall McLuhan yang berulang tahun ke-106.

Konsep teori global village secara sederhana adalah teknologi komunikasi membuat bumi mengecil menjadi sebuah desa dengan teknologi komunikasi dan informasi yang tersedia di mana dan kapan saja.

Selain itu, Marshall McLuhan juga melahirkan teori medium adalah sebuah pesan (medium is a message). Ia menyatakan bahwa media tidak hanya mempengaruhi masyarakat dari konten yang disampaikan melalui media, tetapi juga oleh karakteristik media itu sendiri.

Marshall McLuhan meninggal dunia pada 31 Desember 1980 di usianya ke-69 di Toronto, Ontario, Kanada. (*)

#Marshall McLuhan
Bagikan
Ditulis Oleh

Luhung Sapto

Penggemar Jones, Penjelajah, suka makan dan antimasak
Bagikan