Gibran Resmi Buka Solo Safari dengan 87 Spesies Satwa Endemik Indonesia Solo Safari saat hari pertama pembukaan, Jumat (27/1). (MP/Ismail)

MerahPutih.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Solo, Jawa Tengah akhirnya resmi membuka objek wisata Solo Safari, Jumat (27/1).

Pembukaan Solo Safari fase satu yang selesai direvitalisasi bekerja sama dengan Taman Safari ini dilengkapi 87 spesies satwa endemik Indonesia.

Peresmian dihadiri Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa, KGPAA Mangkunegara X, Ketua Yayasan Konservasi Margasatwa Indonesia (YKMI) Agus Santoso, Deputi Direktur Taman Safari Indonesia, Hans Manansang.

Baca Juga:

Minat Masyarakat untuk Vaksinasi Booster Kedua Solo Rendah

Peresmian dilakukan secara simbolis dengan pemukulan gong oleh Gibran.

Usai peresmian, Gibran melakukan atraksi melepaskan burung elang bondol. Usai dilepas, burung tersebut tidak mau kembali hinggap di tangan kanan Gibran. Setelah tiga kali berputar-putar di pohon akhirnya burung elang bondol bernama Eko akhirnya hinggap di tangan Gibran dan mendapatkan tepuk tangan meriah penonton.

Ketua Yayasan Konservasi Margasatwa Indonesia (YKMI) Agus Santoso mengatakan, Solo Safari merupakan kawasan wisata hiburan dan edukasi satwa.

"Solo Safari ini memiliki luas 13,9 hektare. Dengan ini diharapkan turis dalam negeri dan luar negeri bisa tinggal berlama-lama di Solo untuk berwisata," katanya.

Peresmian Solo Safari. (Foto: MP/Ismail)
Peresmian Solo Safari. (Foto: MP/Ismail)

Ia mengatakan, dengan harga tiket masuk mulai dari Rp 30.000, pengunjung sudah dapat menjelajahi dan berinteraksi lebih dekat dengan satwa dari seluruh dunia. Solo Safari buka setiap hari pukul 08.30-16.30 WIB untuk Senin-Jumat, dan pukul 08.00-16.30 WIB untuk Sabtu-Minggu dan hari libur nasional

"Solo Safari ini dulunya bernama TSTJ (Taman Satwa Taru Jurug). Sekarang hadir dengan konsep baru dan modern berdasarkan standar Taman Safari Indonesia," katanya.

Baca Juga:

Gibran Ajukan Pembukaan dan Final Piala Dunia U-20 di Stadion Manahan Solo

Ia menambahkan, kebun binatang terbesar di Solo ini menghadirkan lebih dari 347 satwa, dengan total 87 spesies satwa endemik Indonesia yang terancam punah dan dilindungi.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan, revitalisasi kebun binatang Solo Safari dimulai pada Oktober 2022 untuk tahap pertama. Ini meliputi pintu gerbang, lobi tiket, kandang, dan jembatan akses pengunjung.

"Rencananya revitalisasi akan dilanjutkan kembali untuk tahap kedua pada Juni 2023. Revitalisasi kebun binatang Solo Safari ini bukan untuk fisik saja, tetapi juga tata kelola atau manajemen," pungkasnya. (Ismail/Jawa Tengah)

Baca Juga:

Prabowo Ditemani Gibran Bagikan Kendaraan Dinas Babinsa di Solo

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Sesama Tahanan Jadi Iman Salat Tarawih di Penjara KPK
Indonesia
Sesama Tahanan Jadi Iman Salat Tarawih di Penjara KPK

KPK juga menggeser jadwal pemberian makan bagi tahanan beragama muslim ke waktu sahur dan mendekati waktu berbuka puasa.

2.609 Orang Terinfeksi COVID-19 pada Sabtu (10/9)
Indonesia
2.609 Orang Terinfeksi COVID-19 pada Sabtu (10/9)

Ada sebanyak 2.609 orang dilaporkan terpapar COVID-19, sehingga total akumulatif kasus positif terhitung sejak Maret 2020 mencapai 6.390.553 orang.

Profil Heru Budi Hartono yang Ditunjuk Jokowi Jadi Pj Gubernur Penerus Anies
Indonesia
Profil Heru Budi Hartono yang Ditunjuk Jokowi Jadi Pj Gubernur Penerus Anies

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono menjadi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta menggantikan Anies Baswedan.

[HOAKS atau FAKTA]: MA Putuskan COVID-19 Berakhir
Lainnya
[HOAKS atau FAKTA]: MA Putuskan COVID-19 Berakhir

Putusan Mahkamah Agung No. 31 P/HUM/2022, sama sekali tidak ditemukan pernyataan tentang berakhirnya pandemi COVID-19.

KKP Perkuat Kualitas Produksi Pasar Perikanan Dalam hingga Luar Negeri
Indonesia
KKP Perkuat Kualitas Produksi Pasar Perikanan Dalam hingga Luar Negeri

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mengusung sejumlah strategi untuk memastikan sektor perikanan aman dari ancaman resesi global.

Dewas KPK Minta Keterangan Lili Pintauli Siregar Pekan Ini
Indonesia
Dewas KPK Minta Keterangan Lili Pintauli Siregar Pekan Ini

"Ya minggu ini," kata Ketua Tumpak Hatorangan di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi (ACLC) KPK, Jakarta, Rau (25/5)

Kedepankan Restorative Justice, 1.052 Polsek Tak Lagi Lakukan Penyidikan
Indonesia
Kedepankan Restorative Justice, 1.052 Polsek Tak Lagi Lakukan Penyidikan

Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto mengungkapkan bahwa sepanjang tahun 2021 hingga Maret 2022, Polri telah menyelesaikan 15.039 perkara dengan Restorative Justice. "Jumlah ini meningkat 28,3 persen dari tahun sebelumnya sebesar 9.199 kasus," kata Agus dalam kegiatan Talkshow bertajuk 'Restorative Justice Harapan Baru Pencarian Keadilan', Selasa (19/4). Agus memaparkan, terkait pendekatan Restorative Justice yang diterapkan oleh Polri saat ini, sebanyak 1.052 Polsek di 343 Polres sudah tidak lagi melakukan proses penyidikan.

Hoaks Jembatan Tol Becakayu Ambles di Kalimalang, KCIC Beri Penjelasan
Indonesia
Hoaks Jembatan Tol Becakayu Ambles di Kalimalang, KCIC Beri Penjelasan

Viral video di media sosial sebuah rangkaian girder box Tol Becakayu ambles di Kalimalang pada hari ini, Selasa (14/6).

Jokowi Minta Heru Budi Bereskan 3 Hal Prioritas di Jakarta, Salah Satunya Terkait Banjir
Indonesia
Jokowi Minta Heru Budi Bereskan 3 Hal Prioritas di Jakarta, Salah Satunya Terkait Banjir

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menitipkan tiga pesan penanganan prioritas kepada penjabat Gubernur DKI Jakarta terpilih Heru Budi Hartono, yakni banjir, tata ruang, dan kemacetan lalu lintas.

Muhammadiyah Minta Pemerintah Mengoordinasi Bantuan Buat Turki
Indonesia
Muhammadiyah Minta Pemerintah Mengoordinasi Bantuan Buat Turki

Ribuan orang di Turki dan Suriah meninggal dunia akibat gempa bumi bermagnitudo 7,8 yang mengguncang kedua negara bertetangga itu pada Senin (6/2).