Gerindra Belum Final Usung Prabowo di Pilpres 2024 Bendera Partai Gerindra. (Foto: MP/Dicke Prasetia)

MerahPutih.com - Pilpres 2024 akan berlangsung dua tahun lagi. Sejumlah nama digadang-gadang akan maju untuk memperebutkan kursi orang nomor satu di republik ini. Termasuk Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, partainya belum final memutuskan Prabowo Subianto sebagai capres di Pilpres 2024. Gerindra masih buka peluang mengusung calon lain.

“Pada saatnya nanti kita ada forum yang akan memutuskan di Partai Gerindra dan kita akan tentukan apakah Pak Prabowo akan maju atau kemudian ada calon lain,” kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (7/2).

Baca Juga:

Anies Punya Modal Kuat untuk Bertarung di Pilpres 2024

Meskipun demikian, kata Dasco, internal Partai Gerindra baik kader maupun jajaran pengurus dari pusat hingga daerah mendesak agar Prabowo kembali menjadi capres di Pilpres 2024.

Wakil Ketua DPR ini mengatakan, Gerindra akan menyampaikan kepastian Prabowo pada waktunya dan meminta publik, kader dan pengurus untuk bersabar.

“Desakan dari internal memang kuat untuk Pak Prabowo maju lagi,” imbuhnya.

Baca Juga:

Sosok Figur yang Dilirik PKS untuk Pilpres 2024

Lebih lanjut Dasco menambahkan, pihaknya terus membangun komunikasi dengan partai lain untuk membangun koalisi guna mengusung paslon presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2024.

Selain itu, Partai Gerindra juga terus melakukan pemetaan-pemetaan secara internal terkait peluang koalisi dengan partai-partai lain.

"Kita komunikasi dengan partai-partai lain dan pada waktunya nanti kita akan mengerucut untuk mengambil keputusan dalam pilpres,” pungkas Dasco. (Pon)

Baca Juga:

Golkar Mulai Muluskan Jalan Airlangga di Pilpres

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
AS dan Kanada Siapkan Sanksi Baru ke Rusia Akibat Referendum di Wilayah Ukraina
Dunia
AS dan Kanada Siapkan Sanksi Baru ke Rusia Akibat Referendum di Wilayah Ukraina

Dubes Rusia untuk PBB Vassily Nebenzia menegaskan, referendum yang didukung Moskow di wilayah-wilayah pendudukan Ukraina, diadakan secara transparan.

Bawaslu Berharap jadi Laboratorium Kepemiluan di Tanah Air
Indonesia
Bawaslu Berharap jadi Laboratorium Kepemiluan di Tanah Air

Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di depan mata. Tahapan Pemilu 2024 sudah dimulai sejak Selasa, 14 Juni lalu.

TNI AU Investigasi Pesawat Jatuh di Blora
Indonesia
TNI AU Investigasi Pesawat Jatuh di Blora

TNI AU membentuk tim untuk menyelidiki penyebab jatuhnya pesawat tempur TNI AU T-50i Golden Eagle TT-5009 di desa Nginggil, Kradenan, Blora Jawa Tengah pada Senin (18/7) malam.

Kemensos Klaim Selalu Perbaharui Data Penerima BLT BBM agar Tepat Sasaran
Indonesia
Kemensos Klaim Selalu Perbaharui Data Penerima BLT BBM agar Tepat Sasaran

Kementerian Sosial terus melakukan pembaruan data penerima bantuan sosial (bansos) agar segala jenis bantuan, termasuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) BBM yang saat ini tengah dalam proses penyaluran tepat sasaran.

Penetapan Tarif Masuk Pulau Komodo Rp 3,7 Juta Dinilai Tanpa Landasan Hukum
Indonesia
Penetapan Tarif Masuk Pulau Komodo Rp 3,7 Juta Dinilai Tanpa Landasan Hukum

Harga tarif masuk Pulau Komodo dan Pulau Padar sebesar Rp 3,7 juta per orang dan mulai diberlakukan 1 Agustus.

Majelis Hakim Beberkan Peran Ricky Rizal di Pembunuhan Berencana Brigadir J
Indonesia
Majelis Hakim Beberkan Peran Ricky Rizal di Pembunuhan Berencana Brigadir J

Hakim Morgan Simanjuntak mengatakan, terdakwa Brigadir RR memiliki peran mengawasi korban J di rumah dinas Ferdy Sambo di Duren Tiga, Jakarta Selatan sebelum terjadi insiden penembakan.

164 Pendaki Dievakuasi dari Gunung Marapi
Indonesia
164 Pendaki Dievakuasi dari Gunung Marapi

Gunung Marapi di Sumatera Barat mengalami erupsi sejak Sabtu (7/1), sekitar pukul 06.11 WIB.

Politikus PDIP Bandingkan Foto Erick Thohir di ATM dengan Gambar Anies Baswedan
Indonesia
Politikus PDIP Bandingkan Foto Erick Thohir di ATM dengan Gambar Anies Baswedan

Penampilan gambar Menteri BUMN, Erick Thohir di sejumlah mesin anjungan tunai mandiri (ATM) dinilai masih dalam batas kewajaran. Sehingga hal tersebut tidak perlu dijadikan polemik berkepanjangan. “Menurut saya masih dalam batas kewajaran dan etika,” kata anggota Komisi VI DPR dari Fraksi PDI Perjuangan (PDIP) Deddy Yevri Hanteru Sitorus kepada wartawan di Jakarta, Rabu (18/5).

Polri Terbitkan Red Notice 2 Pelaku Penyuapan AKBP Bambang Kayu
Indonesia
Polri Terbitkan Red Notice 2 Pelaku Penyuapan AKBP Bambang Kayu

Polri menerbitkan red notice terhadap dua tersangka dugaan pemalsuan yang turut menyeret AKBP Bambang Kayun Bagus Panji Sugiharto.

95 Persen Narkotika Masuk Indonesia Lewat Jalur Laut
Indonesia
95 Persen Narkotika Masuk Indonesia Lewat Jalur Laut

Sekitar 95 persen narkotika, khususnya Menthafetamin atau sabu-sabu, masuk ke Indonesia melalui jalur laut.