Gaya Sheer Dress ala Rosé BLACKPINK dan Moon Ga-young


Moon Ga-Young kenakan dress monokrom.(foto: instagram_moon_ko_ng)
MERAHPUTIH.COM - BAHAN tipis serta tembus pandang yang memperlihatkan bentuk tubuh membawa sheer dress kembali tren di kalangan para pencinta fesyen. Hal itu terlihat dari busana-busana yang dikenakan para muse dari jenama hit yang mengenakan busana transparan ketika menghadiri fashion week.
Rosé BLACKPINK mengenakan dress menerawang ini menghadiri acara Saint Laurent pada koleksi Fall-Winter 2024/2025 di Paris Fashion Week. Sebagai global ambassador dari YSL, Rosé terlihat mengenakan pakain dengan tampilan monokrom. Dengan menggabungkan blush berwarna cokelat yang hanya dikancing pada bagian atas dan rok ruffles berwarna senada.
BACA JUGA:
Girls' Generation Berkumpul Pakai Dress Code Jelek, Rayakan ...
Busananya yang transparan memperlihatkan bra hitam serasi yang ia kenakan, menjadikan tampilannya terlihat memesona dan seksi. Untuk menambahkan kesan yang lebih monokrom, Rosé juga mengenakan aksesori serbahitam, mulai dari kaca mata hingga tas.
Artis Korea Selatan lainnya yang juga terlihat mengenakan sheer dress adalah Moon Ga-Young. Sempat menimbulkan pro dan kontra akibat busana yang dikenakannya ketika fashion show Dolce & Gabbana koleksi Women’s Fall-Winter 2024, di Milan. Nyatanya, penampilan Moon Ga-Young terlihat sangat memesona.

Hampir sama dengan Rosé BLACKPINK, Ga-Young juga terlihat mengenakan pakain dengan nuansa monokrom. Memiliki potongan yang slimfit dan tembus pandang, membuat penampilannya terlihat sangat seksi. Tak hanya itu, busana yang dikenakannya juga memiliki motif renda pada bagian pinggang dan pundak.
Untuk memberikan kesan yang lebih mewah, global ambassador dari Dolce&Gabanna ini, memberikan sentuhan aksesoris anting dan cincin yang berkilau.
Selain keduanya, busana sheer dress juga sempat dikenakan oleh Emma Watson yang juga menghadiri Milan Fashion Week. Ia terlihat mengenakan busana transparan dengan motif bunga-bunga dan coat berwarna biru tua di sisi luar. Jadi kamu tertarik untuk mencoba tren ini?(nab)
BACA JUGA:
Usung Tema 'Sleeping Beauties', Dress Code Met Gala 2024 ...
Bagikan
Berita Terkait
Lirik Lagu 'BURNING UP' Penuh Energi dari MEOVV

BABYMONSTER Tampilkan Energi Baru dalam MV 'We Go Up', Simak Lirik Lagunya

ITZY Tampil Penuh Energi di MV 'ROCK & ROLL', Simak Lirik Lagunya

TWICE Rayakan Perjalanan Panjang Bermusik lewat Single 'ME+YOU', Simak Lirik hingga Makna Lagunya

Satu Gigitan Croissant, V BTS Ubah Paris Jadi Tujuan Ziarah bagi para Fan

Gaya Sporty Luxe ala Justin Hubner: Maskulin, Melek Mode, dan Anti Ribet

XG Tampilkan Pesona tanpa Lampu Panggung lewat Video Dance Practice 'GALA'

Terus Merugi, Sepatu BATA Resmi Hapus Bisnis Produksi Alas Kaki

Jimin BTS Mau Ultah, Busan Berubah Menjadi 'Jimin Land' dengan Tur Yacht

WOODZ Comeback Usai Wamil, Rilis Single Emosional 'I’ll Never Love Again'
