Ganjar Kumpulkan Kepala Daerah dari PDIP di Solo, Jokowi-Ma'ruf Ditargetkan Menang 80 Persen

Noer ArdiansjahNoer Ardiansjah - Sabtu, 26 Januari 2019
Ganjar Kumpulkan Kepala Daerah dari PDIP di Solo, Jokowi-Ma'ruf Ditargetkan Menang 80 Persen
Konsolidasi politisi PDIP yang dipimpin Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. (Foto: merahputih.com/Ismail)

MerahPutih.com - Sebanyak 31 kepala daerah mulai dari bupati, wakil bupati, wali kota, dan wakil wali kota se-Jawa Tengah menggelar konsolidasi pemenangan capres-cawapres nonor 01 di Alila Hotel, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (26/1).

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memimpin rapat konsolidasi internal menargetkan Jokowi-Ma'ruf Amin menang di Jateng dengan perolehan suara 80 persen.

Bupati yang hadir dalam rapat konsolidasi di antaranya Bupati Kabupaten Klaten Sri Mulyani, Bupati Kabupaten Sukoharjo Wardoyo Wijaya, Bupati Wonogiri Joko Sutopo, Bupati Boyolali Seno Samodro, Bupati Grobogan Sri Sumarni, Wali Kota Solo F.X.Hadi Rudyatmo, dan lainnya.

"Kita berkumpul di sini sepakat mendukung pasangan nomor 01 Jokowi-Ma'ruf Amin. Sebagai kepala daerah yang diusung PDIP sudah saatnya bergerak menangkan Jokowi," kata Ganjar.

Sebagai kepala daerah sudah mengetahui tata cara berkampanye di Pemilu 2019. Hari Sabtu dan Minggu simanfaatkan untuk cuti kampanye.

Konsolidasi politisi PDIP yang dipimpin Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. (Foto: merahputih.com/Ismail)
Konsolidasi politisi PDIP yang dipimpin Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. (Foto: merahputih.com/Ismail)

Ganjar menjamin pelayanan masyarakat di Jawa Tengah tidak akan terganggu meskipun punya tugas lain memenangkan Jokowi-Ma'ruf Amin di Pemilu 2019.

"Kita sudah rapat internal selama dua jam. Hasilnya Jokowi-Ma'ruf Amin di Jawa Tengah harus menang mutlak diangka 80 persen," ujar Ganjar.

Ganjar memastikan, kepala daerah dari PDIP yang ikut rapat konsolidasi, dijamin teruji dan punya massa banyak di daerah masing-masing. Bahkan, kepala daerah ini ada yang menjabat dua periode.

"Kepala daerah ini juga ada yang awalnya jadi anggota DPRD, lalu menjadi bupati. Ada juga yang menjabat ketua DPC PDIP. Kita berkumpul di sini (Alila Hotel) sebagai petarung sejati," kata dia.

Wali Kota Solo F.X. Hadi Rudyatmo, mengatakan PDIP di Jateng sudah teruji. Pada pesta demokrasi Pilpres 2014, pilkada, dan pilgub PDIP di Jateng selalu menjadi juara.

"Kita siap diadu kekuatan. Gempuran kubu lawan di Jateng tak akan membuat PDIP goyah. Sebagai juara bertahan siap rebut kemenangan di Jateng," kata dia. (Ism)

#Pilpres 2019 #Ganjar Pranowo
Bagikan
Ditulis Oleh

Noer Ardiansjah

Tukang sulap.
Bagikan