Gangsadewa Ethnic Ensemble Gelar Konser Bertajuk Jogja Sound of Archipelago

Selvi PurwantiSelvi Purwanti - Minggu, 24 Juli 2016
Gangsadewa Ethnic Ensemble  Gelar Konser Bertajuk Jogja Sound of Archipelago
Gangsadewa Ethnic Ensemble Yogyakarta (Foto: Instagram @redyekoprastyo)

MerahPutih Budaya - Memet Chairul Slamet sebagai composer music kontemporer bersama Gangsadewa Ethnic Ensemble akan menggelar konser bertajuk “Jogja Sound of Archipelago” di Taman Budaya Yogyakarta, Kota Yogyakarta. Gelaran musik ini akan dimulai pukul 19.30 WIB, Kamis (28/7).

Pada pementasan kali ini Memet dan Gangsadewa melibatkan beberapa kelompok pendukung sebagai featuring dalam memainkan komposisi karya Memet. Para penampil pendukung Jogja Sounds of archipelago banyak melibatkan civitas akademika dari Institut Seni Indonesia Yogyakarta seperti, Orkes Tiup Jurusan Musik ISI kemudian kesper dengan personel mahasiswa perkusi ISI Yogyakarta serta Etno ensemble dari jurusan etnomusikologi ISI Yogyakarta.

Selain itu juga konser tersebut akan mengandeng kelompok musik berbasis komunitas, seperti Gita Nala sebuah kelompok gamelan dengan personel pemuda-pemudi GKJ Sawojajar serta sanggar Tarara dari Bangkalan Madura.

Gangsadewa ensemble juga tampil full tim dengan personel: Memet Chairul Slamet (flute, piccolo, composer), Herman WK (electric gitar, maracas), Dodi Precil (perkusi), Haris natael (sapek, hasapi, siter, kecapi), Dwi Heryana (tok-tok, kecapi, rindik), Putri Eddy Sud (perkusi, jembe, boning) dan Welly (Kendang, gender, rebab).

Keterlibatan dari para penampil pendukung adalah bagian dari konsep artistik Memet Chairul Slamet beserta gangsadewa sebagai representasi diversitas musik nusantara dengan framing orkes tiup outline dari keseluruhan garap kompositorik (repertoar) mewakili semangat kekinian.

Konser Gangsadewa Orkestra Sounds of Archipelago sepenuhnya di dukung oleh Taman Budaya Yogyakarta. Sinergitas kerjasama pihak Taman Budaya Yogyakarta sebagai instansi resmi pemerintah, dengan praktisi musik kontemporer Memet Chairul Slamet melalui program konser Gangsadewa Orkestra. (Fre)

BACA JUGA:

  1. SBC Tahun Ini Usung Tema Kekayaan Warisan Budaya Jawa
  2. Ayat Krusial Syarat Gubernur DI Yogyakarta, Calon Bukanlah Kader Partai
  3. Sabda Raja, Gelar Sultan Yogyakarta Diubah
  4. Pariwisata Yogyakarta Diyakini Tekan Kemiskinan
  5. Dinas Pariwisata DI Yogyakarta Dorong Wisata Syariah
#Yogyakarta #Jogja Sound Of Archipelago
Bagikan
Ditulis Oleh

Selvi Purwanti

Simple, funny and passionate. Almost unreal
Bagikan