FX Rudy Bahas Pertemuan Empat Mata dengan Jokowi di Istana Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo. (MP/Ismail)

MerahPutih.com - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo kembali bertemu empat mata bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Senin (26/12).

Rudy, sapaan akrab FX Rudyatmo, mengaku dirinya yang meminta izin diadakan pertemuan dengan Presiden Jokowi. Pertemuan berlangsung selama sekitar satu jam itu.

"Ya hanya melepas kangen dan obrolan santai antar-sahabat. Ngobrol biasa saja, cekakakan (bercanda). Gak ada pembahasan pemerintahan, politik, maupun HUT PDIP. Apalagi soal reshuffle," kata Rudy ditemui di kediamannya, Rabu (28/12) malam.

Baca Juga:

Penjelasan Hasto Soal Pertemuan Mega, Gibran dan FX Rudy Minus Ganjar

Diketahui, Rudy pernah menjadi rekan duet Presiden Jokowi saat masih menjadi Wali Kota Solo selama dua periode. Di mana kala itu, politisi kawakan PDIP itu menjadi Wakil Wali Kota Solo dan selama selama kurang lebih delapan tahun mendampingi Presiden Jokowi memimpin Kota Bengawan.

Rudy menegaskan dirinya tidak cocok menjadi menteri karena hanya lulusan STM. Ia membocorkan isi obrolan itu soal masakan kesukaan Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri yang sering dimasakkan istrinya, Elisabeth Endang Prasetyaningsih.

“Ya nyambung omongan pas resepsi Mas Kaesang, waktu itu saya pamitkan istri karena tidak bisa hadir lantaran ibu jarinya retak. Selain itu sedang masak juga untuk Mbak Mega, masakan yang digemari beliau kalau ke Solo," papar dia.

Baca Juga:

Fx Rudy Tanggapi Polemik Pertemuan Anies dan Gibran

Tak hanya itu, Rudy mengaku sempat menyampaikan beberapa aspirasi masyarakat yang dititipkan kepadanya untuk disampaikan kepada Presiden Jokowi.

“Buat saya titipan aspirasi ya harus disampaikan. Wis itu saja, tidak bahas yang serius-serius,” ujarnya.

Sedangkan ditanya apakah Presiden Jokowi sempat bercerita mengenai rencananya setelah selesai menjabat, Rudy mengatakan pertemuan keduanya tidak juga membahas masalah itu.

“Mosok Pak Presiden Jokowi meh curhat masalah pekerjaan. Ndak, ndak. Beliau juga ndak komentar soal Kota Solo, saya juga ndak berani cawe-cawe (ikut campur). Hanya lepas kangen-kangenan saja," pungkasnya. (Ismail/Jawa Tengah)

Baca Juga:

FX Rudy Bacakan Isi Surat Sanksi dari DPP PDIP: Diminta tidak Lagi Bicara soal Capres

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Kakorlantas Akui Kedisiplinan Pengendara Makin Rendah
Indonesia
Kakorlantas Akui Kedisiplinan Pengendara Makin Rendah

Kakorlantas Polri Irjen Firman Santyabudi menjelaskan bahwa pihaknya mendapati banyak warga yang mengendarai kendaraan tanpa pelat nomor.

Gus Miftah Janji Kumpulkan 1.000 Kyai Kampung Dukung Prabowo-Gibran
Indonesia
Gus Miftah Janji Kumpulkan 1.000 Kyai Kampung Dukung Prabowo-Gibran

Gus Miftah mengatakan pihaknya berencana akan mengumpulkan 1.000 kyai dari Jatim dan Jateng. Bahkan, akan membuat gerakan kyai kampung.

Sidang Tahunan MPR Bakal Berlangsung 2 Hari
Indonesia
Sidang Tahunan MPR Bakal Berlangsung 2 Hari

Pimpinan MPR RI dan DPD RI sepakat mematangkan inisiatif agar tugas pokok dan fungsi MPR RI, DPR RI, dan DPD RI ke depannya bisa diatur dalam undang-undang tersendiri.

Pernyataan Lengkap Jokowi di Washington D.C Sebelum Bertemu Biden
Dunia
Pernyataan Lengkap Jokowi di Washington D.C Sebelum Bertemu Biden

KTT OKI menghasilkan resolusi yang berisi pesan yang sangat kuat untuk dunia. Dan, pesan inilah yang akan saya sampaikan kepada Presiden Biden esok hari.

ASDP Merak Catat 38.972 Orang Menyeberang ke Bakauheni pada Hari Natal
Indonesia
ASDP Merak Catat 38.972 Orang Menyeberang ke Bakauheni pada Hari Natal

PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Cabang Utama Merak, Banten pada hari Natal 2002 mengangkut penumpang sebanyak 38.972 orang menuju Bakauheni, Lampung dengan dilayani 31 kapal.

Bank DKI Implementasi Digital Lending Permudah Kredit Pembiayaan Nasabah
Indonesia
Bank DKI Implementasi Digital Lending Permudah Kredit Pembiayaan Nasabah

Bank DKI juga telah memulai implementasi aplikasi digital lending sebagai bentuk kemudahan akses fasilitas kredit serta pembiayaan bagi masyarakat.

Ini Alasan Polisi Tak Kunjung Ungkap Penyebab Kebakaran Depo Pertamina Plumpang
Indonesia
Ini Alasan Polisi Tak Kunjung Ungkap Penyebab Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Kasus kebakaran Depo Pertamina Plumpang yang menewaskan belasan orang hingga kini belum menemui titik terang.

33.000 Orang akan Hadiri Apel Kesiapan Pilpres, PDIP Jateng Antar Undangan ke Gibran
Indonesia
33.000 Orang akan Hadiri Apel Kesiapan Pilpres, PDIP Jateng Antar Undangan ke Gibran

DPD PDIP Jateng akan menggelar acara apel siaga kesiapan Jateng hadapi Pileg dan Pilpres 2024 di Stadion Jatidiri Semarang, Jumat (25/8).

Jadi Tersangka 3 Kasus Korupsi, Bupati Meranti Diduga Terima Rp 26,1 Miliar
Indonesia
Jadi Tersangka 3 Kasus Korupsi, Bupati Meranti Diduga Terima Rp 26,1 Miliar

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menduga Bupati Meranti Muhammad Adil (MA) menerima puluhan miliar dari 3 kasus dugaan korupsi.