'Foodies', Jenis Makanan ini bakal Tren di 2019

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 18 Januari 2019
'Foodies', Jenis Makanan ini bakal Tren di 2019
Tahun 2019 ini, makanan Indonesia akan berjaya. (foto: MP/Dwi Astarini)

ENGGAK cuma fesyen yang berganti tren. Dunia kuliner juga punya tren yang berganti. Di 2018, street food jadi jenis makanan yang diburu milennials. Enggak mengherankan jika banyak bermunculan kedai dengan makanan inovatif ala streetfood. Namun, di 2019, tren kuliner Indonesia bakal berbeda banget lo. Seperti apa? Berikut kata pakar kuliner tentang jenis makanan yang bakal hit di 2019.


1. Sajian Indonesia di Restoran Kelas Menengah Atas

bonga-bonga
Sajian khas Indonesia akan naik kelas ke restoran menengah ke atas, seperti di Restoran Bonga-Bonga. (foto: Instagram @yukmelali.id)


Enggak melanjutkan tren street food, foodies Indonesia diprediksi bakal kembali ke selera asal. Hal itu diungkapkan pakar kuliner kenamaan Indonesia, William Wongso.

Meskipun kembali ke selera asal, yakni masakan autentik Indonesia, foodies justru mencari pengalaman makan sajian khas Tanah Air yang premium. "Di 2019 ini, banyak yang akan mengusahakan rumah makan Indonesia dengan kelas menengah ke atas," ujar William saat ditemui Merahputih.com di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Tren makanan masakan Indonesia di restoran kelas menengah, menurut ahli kuliner yang menguasai seni masak Asia dan Eropa ini, disebabkan kebosanan mencicip makanan ala Barat. "Karena kan semua orang seleranya akan balik ke aslinya. Tapi enggak mau makan di emperan. Inginnya sambil makan ada hiburan. Seperti Thailand lah," jelasnya.

Meskipun menyebut masakan Indonesia bakal kembali digemari, William enggak secara spesifik menyebut kuliner daerah mana di Indoensia yang bakal booming. "Tidak ada yang spesifik sih. Nanti kita akan lihat perlahan akan timbul," ujarnya.

Ia lalu mencontohkan dunia kuliner Tiongkok. Dulunya, kuliner Tiongkok yang dikenal hanya Kanton. "Kini mulai keluar makanan Beijing, Yunan, dan Sichuan. Basisnya sih Kanton," jelasnya.

2. Makanan Sehat Digandrungi

astrid enricka-Santhi serad
Astrid Enricka (kiri) dan Santhi Serad menyebut makanan sehat menjadi tren di 2019. (foto: MP/Dwi Astarini)


Selain sajian asli Tanah Air, makanan sehat juga akan digandrungi. Menurut Ketua Aku Cinta Masakan Indonesia (ACMI) Santhi Serad, tren makanan sehat bakal mulai tumbuh di 2019 ini. "Seperti jadi vegetarian dan makan bahan makanan organik," ujar Santhi, saat ditemui di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Tren itu dipicu bangkitnya kesadaran orang akan gaya hidup sehat. Bahwa pilihan makanan sehat enggak hanya salad ala Barat, tapi juga masakan tradisional Indonesia. "Orang jadi lebih aware, lebih mengenal. Banyak yang akan mengetahui bahwa kuliner Indonesia juga punya pilihan yang lebih sehat," jelasnya.

Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.
Bagikan