MerahPutih.com - Pandemi COVID-19 di DKI Jakarta tampaknya masih belum akan reda pada tahun 2022. Penuntaskan kasus virus asal Wuhan, Tiongkok itu akan menjadi salah satu fokus utama Pemprov DKI tahun depan.
"Harapan kami semua harapan kita semua di tahun 2022 bisa menyelesaikan pandemi COVID-19 ini kita harapkan bisa berkurang dan hilang sama sekali," ucap Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Jumat (31/12).
Baca Juga
Cegahan Gelombang ke-3 COVID-19 Bisa Turunkan Angka Kemiskinan
Mantan Anggota DPR RI Fraksi Gerindra ini berharap, ekonomi Jakarta bisa bangkit setelah terpuruk sejak pandemi COVID-19 melanda pada 2020 lalu.
Untuk mewujudkan hal itu, Ariza meminta seluruh warga Jakarta membantu UMKM dengan membantu promosi hingga membeli produk yang mereka jual.
"UMKM dan koperasi selama ini mendapat dampak yang luar biasa dari pandemi COVID-19. Mari kita bantu, kita dukung, kita promosikan, kita sosialisasikan, dan kita beli produk UMKM yang ada," ujarnya.
Baca Juga
Tak hanya itu, Riza juga berharap masyarakat bisa lebih waspada dan disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan penularan virus corona. Dengan demikian pandemi COVID-19 yang melanda ibu kota bisa segera berakhir.
Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta ini juga berharap agar pelaksanaan vaksinasi COVID-19 bagi warga Jakarta bisa segera mencapai 100 persen.
"Kami juga berharap, seluruh vaksinasi di Jakarta dan tentu seluruh Indonesia bisa selesai dengan baik di 2022," ungkap Riza. (Asp)
Baca Juga