Travel
Flexing Sekaligus Tingkatkan Kesehatan Mental di Tempat Tropis Selain indah, tempat tropis juga baik untuk kesehatan mental. (Foto: Unsplash/Alfiano Sutianto)

INDONESIA yang terletak di garis khatulistiwa tentunya menjadikan negara ini kaya akan destinasi wisata tropis. Jika kamu menghabiskan waktu liburanmu di tempat-tempat tropis, kamu layak berbangga diri dan flexing. Sebab, menurut penelitian tempat tropis baik untuk kesehatan mental.

Dalam studi yang diterbitkan dalam International Journal of Environmental Research and Public Health, para peneliti menemukan bukti bahwa liburan di daerah tropis dapat meningkatkan kesejahteraan psikologis. Selain itu, temuan itu juga menunjukkan bahwa bahkan jika kamu mengalami diare selama perjalanan saat berada di tempat tropis, tidak akan merusak manfaat psikologis ini.

Baca Juga:

Bukan sekadar Flexing Gabung Organisasi Kampus

Orang sering bepergian untuk berlibur karena mereka yakin liburan dikaitkan dengan efek positif pada kesejahteraan mental, namun penelitian tentang topik ini masih langka.

Masyarakat Indonesia boleh bangga karena negara ini kaya akan tempat tropis. (Foto: Unsplash/Sebastian Pena)

Penelitian bahkan menunjukkan bahwa kesehatan mental seseorang cenderung menurun selama bulan-bulan musim dingin, tetapi merespons terapi cahaya dengan baik melalui cahaya buatan atau sinar matahari.

Lewat studi tersebut, peneliti Tanja Laukkala dan rekannya tertarik untuk menyelidiki efek liburan tropis terhadap kesejahteraan psikologis dan untuk menentukan apakah tertular diare saat bepergian selama waktu yang berbeda dalam setahun memengaruhi kesejahteraan psikologis.

Laukkala dan rekannya memeriksa data dari 729 orang Finlandia yang sehat yang melakukan perjalanan ke Benin, Afrika Barat, sebagai bagian dari uji coba lapangan klinis yang menguji vaksin diare oral. Peserta memberikan sampel tinja mereka sebelum, selama, dan setelah liburan mereka dan dinilai tekanan psikologisnya melalui Kuesioner Kesehatan Umum-12.

Baca Juga:

Tak Perlu Flexing, Wajah Sudah Tunjukkan Kepribadian

Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa liburan tropis meningkatkan kesejahteraan psikologis sebagian besar peserta, tanpa memandang jenis kelamin dan usia. Namun, manfaat kesejahteraan psikologis ini berkurang sekitar sebulan setelah liburan.

“Partisipan mengalami kesejahteraan psikologis yang lebih buruk sebelum liburan dibandingkan dengan selama dan setelah liburan,” tulis studi ini seperti dilaporkan oleh Psypost.

Liburan di tempat tropis meningkatkan kesejahteraan psikologis sebagian besar peserta, tanpa memandang jenis kelamin dan usia. (Foto: Unsplash/Tom Bixer)

Laukkala dan rekannya juga menemukan bahwa peserta yang pergi berlibur tropis selama musim dingin mengalami manfaat psikologis yang bertahan lebih lama dibandingkan dengan peserta yang pergi berlibur tropis di waktu lain dalam setahun.

Mirip dengan temuan peneliti lain, Laukkala dan rekannya menemukan bahwa mayoritas peserta (71 persen) mengalami diare saat bepergian, tetapi hal ini tidak mempengaruhi kesejahteraan psikologis peserta selama liburan mereka. Namun, peserta yang mengalami diare setelah liburan memiliki kesejahteraan psikologis yang lebih buruk dibandingkan dengan peserta yang mengalami diare selama liburan.

Secara keseluruhan, Laukkala dan rekan berpendapat bahwa data mereka mendukung temuan sebelumnya bahwa liburan tropis meningkatkan kesejahteraan psikologis. Liburan tropis di musim dingin tampaknya menghasilkan manfaat psikologis yang lebih tahan lama dibandingkan dengan liburan tropis di musim panas. (dsh)

Baca Juga:

Mudik Sekalian Flexing Rest Area Estetik

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Piaggio Luncurkan Skuter Tiga Roda MP3 300 hpe Sport
ShowBiz
Piaggio Luncurkan Skuter Tiga Roda MP3 300 hpe Sport

Dirancang menggunakan teknologi roda tiga ala Piaggio nan eksklusif.

Masalah yang Sering Mengintai Pasutri Baru
Fun
Masalah yang Sering Mengintai Pasutri Baru

kebanyakan pasutri baru pun memilih untuk cuti dari pekerjaan untuk menikmati fase honeymoon

Sengketa Merek Dagang, Meta Digugat Perusahaan Seni
Hiburan & Gaya Hidup
Sengketa Merek Dagang, Meta Digugat Perusahaan Seni

Kedua perusahaan segera masuki proses pengadilan.

 IESF 14th World E-Sports Championships 2022, Timnas DOTA 2 Indonesia Menang atas Algeria
Fun
IESF 14th World E-Sports Championships 2022, Timnas DOTA 2 Indonesia Menang atas Algeria

Tim Indonesia digawangi oleh Dreamocel, Whitemon, Mikoto, Jhocam, dan Womy.

Anak juga Bisa Mengalami Kolesterol
Fun
Anak juga Bisa Mengalami Kolesterol

Ada beberapa faktor mengapa anak mengalami kolesterol.

Jangan Asal Makan, Cermati Kandungan Gula pada Buah Kering
Fun
Jangan Asal Makan, Cermati Kandungan Gula pada Buah Kering

Kandungan gula pada buah kering alami aman untuk kesehatan.

Kemilau Tamra Nusantara Jadi Pembuka JF3 2022
Hiburan & Gaya Hidup
Kemilau Tamra Nusantara Jadi Pembuka JF3 2022

Seluruh mata justru tertuju pada anting, kalung, gelang, dan cincin nan berkilauan bermandi semburat cahaya

Nasib Para Tokoh 'Woori the Virgin' Segera Terungkap di Episode Terakhir
ShowBiz
Game Eksklusif PlayStation 5 'Returnal' Bakal Hadir untuk PC
Fun
Game Eksklusif PlayStation 5 'Returnal' Bakal Hadir untuk PC

Returnal pertama kali rilis di PlayStation 5 pada 30 April 2021.

Teknologi AI Bikin Karakter GTA Jadi Terlihat Nyata
Fun
Teknologi AI Bikin Karakter GTA Jadi Terlihat Nyata

AI bawa karakter GTA: San Andreas lebih dekat ke kehidupan nyata.