Film

Film 'Sri Asih' Tayang Spesial di 7 Kota

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Jumat, 11 November 2022
Film 'Sri Asih' Tayang Spesial di 7 Kota
Pevita Pearce sebagai Sri Asih. (Foto: Instagram@pevpearce)

DALAM semangat menyemarakkan Hari Pahlawan, film jagoan Sri Asih menyiapkan program penayangan spesial yang akan menyambangi tujuh kota terpilih. Penonton dapat menonton lebih dahulu dari penayangan reguler pada 17 November.

Tujuh kota dan bioskop yang akan melangsungkan penayangan spesial serentak Sri Asih pada 12 November, yakni Jakarta di Plaza Senayan, Bekasi di Summarecon Mall, Bandung di Trans Studio Mall, Yogyakarta di Jogja City Mall, Medan di Ringroad Citywalks XXI, Surabaya di Tunjungan 5, dan Makassar di Panakukkang XXI.

Syarat dan ketentuan untuk ikut penayangan spesial film ini yakni tiket hanya bisa dibeli di tempat pemutaran mulai 1 jam sebelum waktu penayangan. Lalu, pembelian tiket dilakukan dengan metode tunai atau nontunai.

Baca juga:

Film ‘Sri Asih’ Bertabur Bintang

Film 'Sri Asih' Tayang Spesial di 7 Kota
Digarap oleh sutradara Upi. (Foto: Poplicist ID)

Selanjutnya, setiap penonton akan mendapatkan collectible tickets yang hanya diberikan pada penayangan spesial. Selain itu, penonton harus membawa salah satu atribut selendang/kain panjang atau sarung tinju merah. Tiket penayangan spesial ini jumlahnya terbatas.

Spesial untuk kota Makassar, para pemain film Sri Asih juga turut menyapa masyarakat di acara Makassar Menyambut Sri Asih yang akan berlangsung di Ramayana MTOS Makassar pada 12 November mulai pukul 15.00 WITA. Acara itu akan menghadirkan Dimas Anggara, Jefri Nichol, Pevita Pearce, dan Reza Rahadian.

Sri Asih awalnya dijadwalkan tayang pada 6 Oktober, tapi ditunda karena alasan produksi menjadi 17 November. Sri Asih sebelumnya sempat muncul di film Gundala (2019) arahan Joko Anwar. Film ini menjadi kelanjutak untuk Jagat Sinema Bumilangit.

Baca juga:

Sutradara Upi Ungkap Alasan Film 'Sri Asih' Ditunda

Sri Asih menceritakan Alana (Pevita Pearce) yang tidak mengerti mengapa ia selalu dikuasai kemarahan, tapi selalu berusaha melawannya. Ia juga tidak mengerti mengapa dirinya dipilih sebagai Sri Asih.

Alana lahir saat letusan gunung berapi yang membuatnya terpisah dari orangtuanya. Ia kemudian diadopsi seorang perempuan kaya yang berusaha membantunya menjalani kehidupan normal.

Namun, saat beranjak dewasa, Alana menemukan kebenaran tentang asalnya. Ia bukan manusia biasa, bisa menjadi kebaikan untuk masyarakat, bisa juga menjadi kehancuran bila ia tidak dapat mengendalikan amarahnya.

Tidak hanya Pevita Pearce (Alana), film ini juga bertabur bintang Tanah Air lainnya. Ada Reza Rahadian (Jatmiko), Jefri Nichol (Tangguh), Randy Pangalila (Mateo Adinegara), Surya Saputra (Prayogo Adinegara), Christine Hakim (Eyang Mariani), Fadly Faisal (Gilang), Revaldo Fifaldi (Jagau), Dimas Anggara (Kala), Jenny Zhang (Sarita Hamzah), Messi Gusti (Alana kecil), dan Faradina Mufti (Renjana). (and)

Baca juga:

Film 'Sri Asih' Gunakan 60 Persen CGI

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.
Bagikan