Faktor Seagama Jadi Alasan Anies-Sandi Dipilih di Putaran Kedua

Ana AmaliaAna Amalia - Senin, 06 Maret 2017
Faktor Seagama Jadi Alasan Anies-Sandi Dipilih di Putaran Kedua
Foto: Merahputih.com/Rizki Fitrianto

Faktor seagama menjadi alasan kuat bagi pemilih untuk mencoblos Anies-Sandi pada putaran kedua Pilgub DKI, April 2017 mendatang.

Hal ini begitu mempengaruhi pemilih hingga mengalahkan program, visi misi dan kinerja paslon.

Berdasarkan paparan peneliti Media Survei Nasional (Median) Riko Marbun, pada putaran kedua nanti muncul semangat untuk memilih seagama dan gelombang pemilih "asal bukan Ahok."

"Ini dapat dilihat dari tabel alasan anda memilih Anies-Sandi pada Putaran kedua. Faktor seagama sebesar 27 persen, sementara yang memilih karena programnya hanya 4,7 persen," jelas Riko saat gelar rilis hasil survei di Cikini, Jakarta Pusat, Senin (6/3).

Lebih lanjut, katanya jika dikalkulasikan dari framing identitas seperti seagama, anti Ahok dan ingin pemimpin baru, total pemilih berkisar 55, 9 persen.

Sementara pemilih yang menilai dari sisi kompetisi, seperti programnya bagus, berpengalaman, visi misi jelas, total 13 persen.

Kemudian dari sisi personal, seperti santun, cerdas, berwibawa, jujur total pemilih 8 persen. Terakhir pemilih yang melihat dari sentimen partai, seperti suka Gerindra/PKS, relawan, total pemilih 5,7 persen.

"Bisa disimpulkan bahwa pemilih Anies-Sandi pada putaran kedua adalah mereka yang didominasi sentimen non kandidat, dan lebih kepada sentimen politik identitas," tandasnya.

Berbeda dengan pemilih Ahok-Djarot yang lebih mengutamakan faktor kompetensi ketimbang variabel lainnya.

Pemilih Ahok-Djarot pada putaran kedua lebih didominasi oleh penilaian pengalaman dan kinerja paslon.

"Pemilih lebih memilih Ahok-Djarot karena berpengalaman dan kinerjanya terbukti, yaitu sekitar 33 persen," tutupnya. (Fdi)

Baca juga berita lain terkait Pilkada DKI Jakarta di sini: Pilkada DKI Tidak Menarik Lagi Bagi Partai Demokrat

#Pilgub DKI 2017 #Hasil Survei #Anies Baswedan-Sandiaga Uno
Bagikan
Ditulis Oleh

Fadhli

Berkibarlah bendera negerku, tunjukanlah pada dunia.
Bagikan