Fajar/Rian Ungkap Kekecewaan atas Kekalahan di Final Korea Open 2022 Fajar Alfian (kiri) dan Muhammad Rian Ardianto (kanan) di Korea Open Badminton Championships di Suncheon pada (9/4/2022). ANTARA/AFP/Jung Yeon-je/pri.

MerahPutih.com - Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus mengakui keunggulan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae di final Korea Open 2022.

Fajar/Rian mengaku kecewa setelah gagal menyabet gelar juara Korea Open 2022. Keduanya kalah rubber game dari wakil tuan rumah di Suncheon, Minggu (10/4) siang. Fajar/Rian yang menjuarai edisi 2019 kalah 21-19, 15-21, 18-21.

"Alhamdulillah kami sudah menyelesaikan pertandingan ini. Tapi kami kecewa dengan hasilnya, ini tidak sesuai yang kami harapkan. Ke depan harus cari cara agar bangkit," kata Fajar.

Baca Juga:

Jonatan Christie Ditundukkan Weng Hong Yang di Final Korea Open 2022

Dikutip Antara, Fajar/Rian yang berstatus unggulan keempat sempat merebut gim pertama dengan skor 21-19, meski pada awalnya sempat tertinggal lebih dahulu 11-16.

Tapi di gim kedua dan ketiga, momentum malah berbalik kepada Kang/Seo yang merupakan pasangan baru dari timnas Korea. Permainan lebih solid dan pertahanan rapat dari lawan membuat Fajar/Rian kesulitan.

Fajar/Rian pun mengaku kecewa dengan hasil dari turnamen BWF Super 500 dan meminta maaf kepada masyarakat Indonesia.

"Kami mohon maaf untuk seluruh masyarakat Indonesia baik yang mendukung langsung maupun yang di tanah air karena belum bisa memberikan gelar juara. Terima kasih atas dukungan dan doanya selama ini, semoga kami ke depan bisa lebih baik lagi," ungkap Fajar.

Baca Juga:

Hari Ini Fajar/Rian Hadapi Tuan Rumah di Babak Final Korea Open 2022

Menurut mereka, aspek stamina dan ketenangan menjadi faktor yang harus mereka perbaiki lagi ke depan. Selain itu, mereka juga akan memperbaiki strategi jika suatu saat bertemu dengan Kang/Seo.

"Di pertandingan hari ini kami bola depannya kalah ya, itu salah satu yang harus diperbaiki kalau ketemu mereka lagi," tutur Rian.

Korea Open menjadi akhir dari perjalanan Fajar/Rian di awal tahun 2022. Total sudah empat turnamen beruntun diikuti pasangan nomor sembilan dunia dalam kurun waktu satu setengah bulan.

Turnamen yang diikuti adalah German Open (16 besar), All England (32 besar), Swiss Open (juara), dan Korea Open (runner up).

"Di dua turnamen awal kami mendapat hasil yang kurang baik tapi di Swiss kami berhasil bangkit dan juara, itu menambah kepercayaan diri dan walau tidak berhasil juara di sini tapi masuk final saja sudah jadi tambahan motivasi kami ke depan," kata Rian.

Indonesia dipastikan hampa gelar dari Korea Open, setelah sebelumnya Jonatan Christie dari sektor tunggal putra juga gagal menang. Jonatan dikalahkan wakil China Weng Hong Yang 21-12, 19-21, 15-21. (*)

Baca Juga:

Ganda Putra Indonesia Pastikan Melaju ke Final Korea Open 2022

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Luis Milla Tangani Persib Bandung
Olahraga
Luis Milla Tangani Persib Bandung

“Sang Tuan telah kembali, selamat datang @luismillacoach,” tulis Persib.

Respons Gibran usai Erick Thohir Dinyatakan Lolos Administrasi Caketum PSSI
Olahraga
Respons Gibran usai Erick Thohir Dinyatakan Lolos Administrasi Caketum PSSI

"Ya (Erick) jagoku mesti lolos (verifikasi caketum PSSI)," kata Gibran, Jumat (3/2).

Alasan Pemerintah Restui Indonesia jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023
Olahraga
Alasan Pemerintah Restui Indonesia jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023

“Ada permohonan PSSI untuk Indonesia menjadi tuan rumah Piala Asia 2023. Pemerintah sudah menyetujui dan mempersilakan PSSI (untuk mengajukan diri kepada AFC),” kata Menpora Zainudin Amali di Kantor Kemenpora, Selasa (28/6).

Pele Meninggal Dunia
Olahraga
Pele Meninggal Dunia

Pele beberapa bulan terakhir menjalani kemoterapi untuk tindak lanjut setelah operasi pengangkatan tumor ususnya pada September 2021.

 Ronaldo Bawa Portugal Puncaki Group J Piala Eropa 2024
Olahraga
Ronaldo Bawa Portugal Puncaki Group J Piala Eropa 2024

Portugal membuka skor saat pertandingan baru berjalan delapan menit. Bermula dari tendangan sepak pojok, tembakan jarak jauh Joao Cancelo.

Manchester United for Sale
Olahraga
Manchester United for Sale

Keluarga Glazer menjual MU.

Fajar/Rian Bertarung di Final Malaysia Open
Olahraga
Fajar/Rian Bertarung di Final Malaysia Open

Pasangan ini melaju berkat kemenangan atas Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae di semifinal, Sabtu (14/1).

Ada Mantu Jokowi, Berikut Susunan Lengkap Panitia Formula E 2023
Olahraga
Ada Mantu Jokowi, Berikut Susunan Lengkap Panitia Formula E 2023

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo kembali didapuk sebagai Ketua Steering Committee (SC) tahun ini. Bambang akan didamping enam anggota, salah satunya adalah mantu Presiden Jokowi, Bobby Nasution.

Posisi Timnas Indonesia di Ranking FIFA setelah Bantai Nepal 7-0
Olahraga
Posisi Timnas Indonesia di Ranking FIFA setelah Bantai Nepal 7-0

Berdasarkan data Footy Ranking, Timnas Indonesia naik tiga posisi dari 158 ke 155.

Fajar/Rian Bertekad Upgrade Medali Kejuaraan Dunia
Olahraga
Fajar/Rian Bertekad Upgrade Medali Kejuaraan Dunia

"Kami sudah memastikan medali, tapi tidak mau cukup sampai di sini. Kami mau upgrade medali, kalau bisa sampai yang paling tinggi. Semoga di setiap pertandingan bisa mengeluarkan permainan yang terbaik dan meraih kemenangan lagi," kata Fajar