Eks Presiden ACT Ibnu Khajar Divonis 3 Tahun Penjara Pegawai beraktivitas di kantor Aksi Cepat Tanggap di Menara 165, Jakarta. (ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/wsj)

MerahPutih.com - Majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan menjatuhkan vonis penjara kepada terdakwa Presiden Aksi Cepat Tanggap (ACT) Ibnu Khajar atas kasus penggelapan dana Yayasan.

"Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa dengan pidana penjara selama tiga tahun penjara," jelas Hakim Ketua Hariyadi saat membacakan vonis di PN Jakarta Selatan, Selasa (24/1).

Baca Juga:

Dua Petinggi ACT Ibnu Khajar dan Hariyana Minta Dibebaskan saat Baca Eksepsi

Hariyadi menyatakan terdakwa Ibnu Khajar terbukti secara sah dan meyakinkan telah melakukan tindak pidana penggelapan dana bantuan sosial untuk para dan keluarga korban pesawat Lion Air JT 610.

"Menyatakan terdakwa Ibnu Khajar terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana turut serta melakukan penggelapan dalam jabatan sebagaimana dakwaan primer," katanya.

Dalam kasus tersebut, Ibnu Khajar disebut terbukti melakukan penggelapan dana bantuan sosial dari Boeing Community Investment Fund (BCIF) senilai Rp 117 miliar dari dana yang diterima sebesar Rp 138.546.388.500.

Penggelapan tersebut dilakukan terdakwa bersama dengan pendiri sekaligus mantan presiden ACT Ahyudin, dan mantan Vice President Operational ACT, Hariyana Hermain.

Dalam menjatuhkan putusan, hakim mempertimbangkan sejumlah hal yang memberatkan maupun meringankan.

Hal memberatkan yaitu perbuatan terdakwa meresahkan masyarakat luas. Terdakwa dianggap menyalahgunakan dana Boeing corporate.

Sedangkan hal meringankan terdakwa mengakui perbuatannya, mempunyai tanggungan keluarga, terdakwa belum pernah dihukum.

Baca Juga:

ACT Hanya Gunakan Rp 900 Juta dari Dana Rp 2 Miliar untuk Bangun Sekolah

Mendengar hal itu, Ibnu Khajar hanya bisa terdiam dan menyatakan pikir-pikir. Kasus ini bermula ketika pada 29 Oktober 2018, maskapai Lion Air dengan nomor penerbangan 610, dengan pesawat Boeing 737 Max 8, jatuh setelah lepas landas dari Bandara Soekarno Hatta. Kejadian itu mengakibatkan 189 penumpang dan kru meninggal dunia.

Atas peristiwa itu, Boeing menyediakan dana sebesar US$25 juta sebagai Boeing Financial Assistance Fund (BFAF) untuk memberikan bantuan finansial yang diterima langsung oleh para keluarga (ahli waris) dari para korban kecelakaan Lion Air 610.

Selain itu, Boeing juga memberikan dana sebesar US$25 juta sebagai Boeing Community Investment Fund (BCIF) yang merupakan bantuan filantropis kepada komunitas lokal yang terdampak dari kecelakaan.

Dana tersebut tidak langsung diterima oleh para ahli waris korban, tetapi diterima oleh organisasi amal atau pihak ketiga yang ditunjuk oleh ahli waris korban.

189 keluarga korban selaku ahli waris telah mendapatkan santunan dari perusahaan Boeing yaitu masing-masing ahli waris memperoleh dana sebesar US$144.320 atau senilai Rp 2 miliar (kurs Rp 14.000,-).

Santunan tersebut diterima langsung oleh ahli waris. Selain itu, ahli waris juga mendapatkan dana santunan berupa dana sosial BCIF dari perusahaan Boeing yang selanjutnya secara aktif pihak Yayasan ACT menghubungi keluarga korban dan mengatakan bahwa Yayasan ACT telah mendapatkan amanah (ditunjuk) dari perusahaan Boeing untuk menjadi lembaga yang akan mengelola dana sosial/BCIF dari perusahaan Boeing.

Keluarga korban diminta untuk merekomendasikan Yayasan ACT kepada pihak perusahaan Boeing serta diminta untuk menandatangani dan mengisi beberapa dokumen/formulir pengajuan yang harus dikirim melalui email ke perusahaan Boeing.

Hal itu bertujuan agar dana sosial/BCIF tersebut dapat dicairkan oleh pihak Yayasan ACT dan dikelola oleh Yayasan ACT untuk pembangunan fasilitas sosial. (Knu)

Baca Juga:

Modus Penyelewengan Dana Korban Lion Air di Sidang Perdana Mantan Presiden ACT

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Teddy Minahasa Lakukan Perlawanan Pasca-Banding Penjara Seumur Hidupnya Ditolak
Indonesia
Teddy Minahasa Lakukan Perlawanan Pasca-Banding Penjara Seumur Hidupnya Ditolak

Sebelumnya dia dijatuhkan oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Barat dengan vonis pidana seumur hidup.

Jadi Ketum, Kaesang Klaim Belasan Ribu Orang Langsung Gabung PSI
Indonesia
Jadi Ketum, Kaesang Klaim Belasan Ribu Orang Langsung Gabung PSI

Kaesang Pangarep punya pengaruh besar terhadap Partai Solidaritas Indonesia (PSI) setelah terpilih sebagai Ketua Umum.

Bareskrim Dalami Aliran Dana Kasus TPPU Panji Gumilang
Indonesia
Bareskrim Dalami Aliran Dana Kasus TPPU Panji Gumilang

Dalam pemeriksaan tersebut penyidik mendalami terkait aliran dana yang diduga mengalir ke rekening pribadi tersangka.

6.330 Jemaah Haji dari 17 Kloter Kembali ke Tanah Air
Indonesia
6.330 Jemaah Haji dari 17 Kloter Kembali ke Tanah Air

Ribuan jemaah haji sudah tiba di Indonesia usai melangsungkan ibadah di Tanah Suci.

Jokowi Lepas Bantuan Tahap Pertama ke Palestina
Indonesia
Jokowi Lepas Bantuan Tahap Pertama ke Palestina

Bantuan berupa bahan makanan, alat medis, selimut, tenda, dan barang logistik lainnya seberat total 51,5 ton.

Jokowi Senang Tim Indonesia Sudah Lampaui Target Medali Emas
Indonesia
Jokowi Senang Tim Indonesia Sudah Lampaui Target Medali Emas

SEA Games 2023 Kamboja masih menyisakan tiga hari pertandingan lagi di mana Indonesia punya peluang cukup terbuka untuk memenuhi target 69 keping medali emas.

Menparekraf Sebut Solo Menari Masuk Kharisma Event Nusantara
Indonesia
Menparekraf Sebut Solo Menari Masuk Kharisma Event Nusantara

Kumpulan event kolaborasi Kemenparekraf bersama pemerintah daerah dan seluruh stakeholder pariwisata.

Jokowi Klaim Indonesia Berhasil Atasi COVID-19 Ketimbang Negara Lain
Indonesia
Jokowi Klaim Indonesia Berhasil Atasi COVID-19 Ketimbang Negara Lain

Indonesia menjadi salah satu negara yang berhasil menangani pandemi COVID-19.

Pemilu Tinggal 12 Bulan, Partai Gelora Bentuk Tim Pemenangan Pemilu 2024
Indonesia
Pemilu Tinggal 12 Bulan, Partai Gelora Bentuk Tim Pemenangan Pemilu 2024

Partai Gelora telah membentuk Tim Pemenangan Pemilu (TPP) 2024.

Momen Akrab Prabowo dan Kaesang di Perayaan HUT Luhut
Indonesia
Momen Akrab Prabowo dan Kaesang di Perayaan HUT Luhut

Menteri Pertahanan sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto nampak tertawa riang gembira bersama dengan Kaesang Pangarep dan jajaran Partai Solidaritas Indonesia (PSI).