DPR Tetap Sahkan Revisi UU IKN jadi Undang-Undang meski Ditolak PKS Rapat paripurna DPR RI. Foto: dpr.go.id

MerahPutih.com - DPR RI resmi mengesahkan RUU tentang perubahan atas Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2022 tentang Ibu Kota Negara (IKN) menjadi Undang-Undang (UU).

Pengesahan diambil dalam Rapat Paripurna DPR RI yang digelar pada Selasa (3/10).

Rapat paripurna dipimpin Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad bersama Wakil Ketua DPR RI Rachmat Gobel, dan Lodewijk F Paulus.

"Berdasarkan laporan Ketua Komisi II DPR RI bahwa terdapat 7 fraksi yaitu Fraksi PDI Perjuangan, Fraksi Partai Golkar, Fraksi Partai Gerindra, Fraksi Partai NasDem, Fraksi PKB, Fraksi PAN, dan Fraksi PPP menyetujui RUU tentang Perubahan atas UU Nomor 3 Tahun 2022 tentang Ibu Kota Negara untuk dilanjutkan kepembicaraan tingkat II dalam rapat paripurna hari ini untuk disahkan menjadi undang-undang," kata Dasco.

Fraksi Partai Demokrat menyetujui revisi tersebut tetapi dengan sejumlah catatan. Sedangkan, Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyatakan menolak RUU itu dilanjutkan menjadi undang-undang.

"Fraksi Partai Demokrat menyetujui dengan catatan atas RUU No 3 Tahun 2022 tentang Ibu Kota Negara untuk dilanjutkan dalam pembicaraan tingkat II dalam rapati paripuran untuk disahkan menjadi undang-undang,” ucap Dasco.

"Sedangkan Fraksi PKS menolak RUU tentang perubahan atas UU No 3/2022 tentang Ibu Kota Ngeara untuk dilanjutkan ke dalam pembicaraan tingkat II dalam Rapat Paripurna pada hari ini," imbuhnya.

Dasco lantas bertanya kepada seluruh peserta rapat apakah Revisi UU IKN dapat disahkan menjadi undang-undang. Para legislator kemudian menjawab setuju.

"Selanjutnya kami akan menyakan kepada setiap fraksi, apakah RUU tentang perubahan atas UU Nomor 3 Tahun 2022 tentang Ibu Kota Negara dapat disetujui untuk disahkan menjadi undang-undang?" tanya Dasco.

"Setuju," jawab peserta rapat. (Pon)

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
PKS akan Temui PKB Pasca Cak Imin jadi Cawapres Anies
Indonesia
PKS akan Temui PKB Pasca Cak Imin jadi Cawapres Anies

Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (F-PKS) DPR RI Jazuli Juwaini mengatakan, tidak menutup kemungkinan dalam 1-2 hari ke depan para pimpinan partainya akan mengadakan pertemuan dengan PKB.

Cuaca Jakarta Diprakirakan Hujan pada Rabu (20/9) Siang
Indonesia
Cuaca Jakarta Diprakirakan Hujan pada Rabu (20/9) Siang

BMKG dalam laman resminya, memperkirakan wilayah Jakarta Selatan akan diguyur hujan dengan intensitas ringan pada Rabu Siang.

Kejaksaan Agung Jelaskan Ketidakhadiran Airlangga Hartarto
Indonesia
Kejaksaan Agung Jelaskan Ketidakhadiran Airlangga Hartarto

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto tak memenuhi panggilan Kejaksaan Agung.

25 Pati Masuki Masa Pensiun, 20 Pamen TNI Dapat Promosi Jabatan
Indonesia
25 Pati Masuki Masa Pensiun, 20 Pamen TNI Dapat Promosi Jabatan

Dari jumlah tersebut, sebanyak 25 Pati akan masuki usia pensiun dan 20 Pamen mendapat promosi jabatan Pati.

PKS Minta Presiden Tegas Laksanakan UU Minerba Hadapi Investor Nakal
Indonesia
PKS Minta Presiden Tegas Laksanakan UU Minerba Hadapi Investor Nakal

Wakil Ketua Fraksi PKS DPR RI Mulyanto meminta Jokowi tak memaklumi berbagai alasan yang disampaikan.

Harlah di Solo, Momentum PKB Satukan Kekuatan untuk Pilpres 2024
Indonesia
Harlah di Solo, Momentum PKB Satukan Kekuatan untuk Pilpres 2024

Syukuran Hari Lahir (Harlah) ke-25 Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Stadion Manahan Solo, pada Minggu (23/7) menjadi momentum konsolidasi jelang Pemilu 2024.

Amien Rais Datangi KPK Tanyakan Kasus Anak Jokowi, Gibran: Silakan Dibuktikan Saja
Indonesia
Amien Rais Datangi KPK Tanyakan Kasus Anak Jokowi, Gibran: Silakan Dibuktikan Saja

Kasus korupsi yang dimaksud adalah laporan dosen UNJ Ubedillah Badrun pada Januari 2022.

Honorarium Panwascam Bermasalah
Indonesia
Honorarium Panwascam Bermasalah

"Masih ada Rp 5 triliun lagi belum turun. Sehingga kemudian ada beberapa honorarium Panwascam itu juga bermasalah," kata Bagja.

Dinkes DKI Telusuri Penyebab Pasien Suspek Gangguan Gagal Ginjal
Indonesia
Dinkes DKI Telusuri Penyebab Pasien Suspek Gangguan Gagal Ginjal

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) DKI Jakarta, Widyastuti mengungkapkan, bahwa sudah ada dokter yang menangani pasien suspek usia 7 tahun tersebut.

Golkar dan PKB Jadi Partai Inti Pembentukan Koalisi Besar
Indonesia
Golkar dan PKB Jadi Partai Inti Pembentukan Koalisi Besar

Partai Golkar dan PKB siap menjadi kapten untuk membentuk koalisi besar antara Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dengan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).