Wisata Dunia

Disney Siapkan Berbagai Atraksi Taman Hiburan pada 2023

Febrian AdiFebrian Adi - Senin, 02 Januari 2023
Disney Siapkan Berbagai Atraksi Taman Hiburan pada 2023
Disney perisiapkan banyak atraksi di 2023. (Foto: Instagram/@disneyland)

DISNEY sambut tahun baru 2023 dengan mempersiapkan banyak kejutan di berbagai taman hiburan dan penginapannya tersebut di seluruh dunia. Hal ini tentu bisa menjadi salah satu opsi untuk menemani liburan bersama orang-orang terkasih.

Disney melalui laman resminya pada Minggu (1/1) mengumumkan bahwa hal ini dilakukan untuk memperingati 100 tahun The Walt Disney Company berdiri. Perayaan ini akan dilakukan di taman-taman hiburan Disney di penjuru dunia.

Baca juga:

Disneyland Paris Hadirkan Superhero Marvel di Hotel The Art of Marvel

Petualangan baru itu dimulai pada 27 Januari 2023 di Disneyland Resort. Pengunjung bisa menantikan atraksi ‘Wondrous Journeys’, sebuah pengalaman baru kembang api spektakuler di Disneyland Park dan ‘World of Color’ di Disney California Adventure Park. Seluruh resor akan mendapatkan dekorasi baru, merchandise, makanan, dan bahkan kostum baru untuk Mickey Mouse dan teman-temannya.

Sebagai perayaan ulang tahun ke-100 di Disneyland ini, para pengunjung dapat menantikan pembukaan ‘Mickey & Minnie’s Runaway Railway’ pada 27 Januari 2023 dan kembalinya parade ‘Magic Happens’ yang telah lama ditunggu mulai 24 Februari 2023.

Mickey & Minnie’s Runaway Railway pertama kali dibuka di Walt Disneyland Disney World pada 2020. Sementara, atraksi ini juga untuk membuka ‘Micky’s Toontown’ pada 8 Maret 2023.

Sementara itu, di Walt Disney World Resort terdapat pembukaan untuk ‘TRON Lighcycle / Run’. Atraksi ini memungkinkan para pengunjung menaiki Lightcycle sendiri dan berpacu dengan kecepatan yang mendebarkan.

Baca juga:

Gara-gara Virus Corona, Disneyland Hong Kong Ditutup

Adapula ‘Coaster’ yang sangat dinantikan telah menjadi favorit penggemar di Shanghai Disneyland dan akan dibuka kembali di Magic Kingdom Park pada musim semi 2023. Tak hanya itu, atraksi favorit lainnya dari ‘Magic Kingdom’ akan menghadirkan kembang api ‘Happily Ever After’ yang sekali lagi bakal menerangi langit dengan versi pertunjukkan diperbarui pada 2023.

Kemudian Disneyland Hongkong akan menghadirkan ‘World of Frozen’ yang bakal dibuka pada paruh kedua 2023. Negeri yang terinspirasi dari film Frozen ini adalah pertama dari tiga yang debut di taman Disney Internasional.

Lalu di Disneyland Paris, akan ada peringatan 30 tahun taman tersebut yang mencapai puncak dengan pertunjukkan panggung baru dengan nama Pixar: We Belong Together pada akhir 2023. Jadi mau liburan ke mana nih para sebangsa? (far)

Baca juga:

Tokyo Disneyland dan DisneySea Akan Dibuka dengan Peraturan Baru

#Travel #Wisata Dunia
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.
Bagikan