Dirut Pertamina Sebut Perputaran Uang Selama MotoGP Mandalika Rp 3 Triliun Salah seorang warga mengabadikan pebalap di Sirkuit Mandalika dari atas Bukit Rangkap di Lombok, NTB, Minggu (20/3/2022). ANTARA/Fiqih Arfani.

MerahPutih.com - Ajang balapan MotoGP Pertamina Grand Prix of Indonesia di Lombok, Nusa Tenggara Barat,sudah rampung. Pertamina mengapresiasi semua pihak yang telah menyukseskan balapan kuda besi ini.

Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati mengungkapkan rasa bangga dan senang sekali bisa terlibat dalam kegiatan yang berjalan dengan baik dan sukses, meski balapannya dalam cuaca hujan.

Baca Juga:

Bumbu Rendang, Nasi Goreng, Hingga Kopi Jadi Cenderamata Pembalap MotoGP

Nicke Widyawati mengatakan, ajang balapan itu berdampak terhadap kebangkitan ekonomi terutama untuk kawasan Nusa Tenggara Barat (NTB), salah satunya kebangkitan para pegiat Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

"Kegiatan ini membuka peluang untuk para pegiat UMKM di NTB bisa memasarkan produk mereka, bahkan bisa mendunia, dan tentu berdampak pada kebangkitan ekonomi kita," ucapnya.

Ia menegaskan, sejak tiga bulan lalu Pertamina sudah menyiapkan UMKM binaan perseroan untuk hadir dalam ajang MotoGP Mandalika. Bahkan, Pertamina telah melakukan kurasi dan memilih sebanyak 50 UMKM terutama aneka makanan dan minuman untuk menyediakan kebutuhan pengunjung MotoGP Mandalika.

"UMKM kita menyediakan aneka makanan dan minuman siap saji. Tak hanya itu, ada juga berbagai produk lokal seperti kopi, madu, kerajinan tangan, dan juga souvenir khas Lombok yakni mutiara. Tentu ini jadi momen untuk UMKM di NTB bisa bangkit dan mendunia," kata Nicke Widyawati.

Pertamina menjadi sponsor utama dalam MotoGP Mandalika 2022, baik dalam penamaan sirkuit berupa Pertamina Mandalika International Street Circuit maupun dalam pelaksanaan balapan melalui Pertamina Grand Prix of Indonesia.

Keterlibatan Pertamina dilakukan dalam upaya mendukung instruksi Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk pengembangan lima destinasi pariwisata super prioritas.

Nicke Widyawati memproyeksikan, nilai perputaran uang dalam ajang balapan motor terbesar di dunia tersebut mencapai lebih dari Rp 3 triliun.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo menyampaikan selamat dan terima kasih kepada segenap pihak yang terlibat atas penyelenggaraan MotoGP Grand Prix Indonesia.

Presiden yang menyaksikan langsung balapan MotoGP dari tribun khusus di Sirkuit Mandalika pada Minggu, secara khusus menyampaikan terima kasih kepada masyarakat NTB dan khususnya Pulau Lombok atas dukungan penuh mereka atas terselenggaranya ajang tersebut.

Presiden Joko Widodo (kanan depan) menyerahkan cendera mata kepada CEO Dorna Sports Carmelo Ezpeleta seusai penyelenggaraan MotoGP Grand Prix Indonesia di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Minggu (20/3/2022). (ANTARA/HO-Biro Pers Sekretariat Presiden)
Presiden Joko Widodo (kanan depan) menyerahkan cendera mata kepada CEO Dorna Sports Carmelo Ezpeleta seusai penyelenggaraan MotoGP Grand Prix Indonesia di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Minggu (20/3/2022). (ANTARA/HO-Biro Pers Sekretariat Presiden)

"Ini sebuah event besar dari olahraga motor yang sangat luar biasa dan saya ingin menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya, terutama kepada masyarakat NTB, masyarakat Lombok yang telah memberikan dukungan penuh," kata Presiden dalam kutipan wawancara cegat yang disiarkan kanal YouTube resmi Sekretariat Presiden, Minggu.

Presiden juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak baik penyelenggara maupun para pekerja yang disebutnya sudah bekerja keras siang malam mempersiapkan ajang bergengsi tersebut.

Ia tidak menampik, dalam penyelenggaraan kali ini masih menyisakan beberapa aspek yang perlu diperbaiki di masa mendatang mengingat Mandalika dan Dorna Sports selaku pemegang hak komersial MotoGP memiliki kontrak kerja sama jangka panjang.

"Saya kira ini event jangka panjang, tahun depan akan kita perbaiki lagi apabila ada kekurangan-kekurangan. Yang jelas saya ingin menyampaikan selamat kepada semuanya. Selamat," kata Presiden.

Gelaran Grand Prix Indonesia di Mandalika menandai kali pertama ajang balap roda dua paling bergengsi itu kembali digelar di Tanah Air setelah 25 tahun lamanya. Pembalap Red Bull KTM Miguel Oliveira finish sebagai pemenang, disusul oleh Fabio Quartararo dari Monster Energy Yamaha pada urutan kedua, dan Johann Zarco dari Pramac Racing Ducati pada posisi ketiga. (Asp)

Baca Juga:

Gaung MotoGP Mandalika Diharapkan Jadi Berita Positif Indonesia di Mata Dunia

Penulis : Asropih Asropih
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Presiden Jokowi Dijadwalkan Kunjungi 3 Negara Asia Timur
Indonesia
Presiden Jokowi Dijadwalkan Kunjungi 3 Negara Asia Timur

Retno menuturkan, kunker Jokowi ke tiga negara Asia Timur itu guna meningkatkan kerja sama ekonomi, khususnya perdagangan dan investasi.

Pemerintah Percepat Proyek MRT Balaraja-Cikarang dengan Nilai Rp 160 Triliun
Indonesia
Pemerintah Percepat Proyek MRT Balaraja-Cikarang dengan Nilai Rp 160 Triliun

Pemerintah terus percepatan penyelesaian sejumlah Proyek Strategis Nasional (PSN). Salah satu proyek MRT East West.

Hakim Pastikan Tak Ada Bukti Pelecehan Seksual oleh Brigadir J
Indonesia
Hakim Pastikan Tak Ada Bukti Pelecehan Seksual oleh Brigadir J

Majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menilai tidak ada bukti pendukung yang valid terkait pelecehan Putri Candrawathi oleh Brigadir J.

Warga Manggarai Barat Tolak Tiket Rp 3,75 Juta ke Pulau Komodo
Indonesia
Warga Manggarai Barat Tolak Tiket Rp 3,75 Juta ke Pulau Komodo

Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (Pemprov NTT) menaikkan tarif masuk ke Pulau Komodo dan Pulau Padar menjadi sebesar Rp 3,75 juta.

Surya Paloh Serukan Masyarakat Hindari Perpecahan Saat Pemilu 2024
Indonesia
Surya Paloh Serukan Masyarakat Hindari Perpecahan Saat Pemilu 2024

Surya Paloh mengatakan, lebih baik tidak ada penyelenggaraan pemilihan umum (pemilu) apabila pesta demokrasi itu mengakibatkan perpecahan bangsa Indonesia.

PAM Jaya Targetkan 930 Ribu Sambungan Rumah dalam 6 Tahun 
Indonesia
PAM Jaya Targetkan 930 Ribu Sambungan Rumah dalam 6 Tahun 

Arief Nasrudin mengungkapkan bahwa percepatan air perpipaan di Jakarta sudah tidak bisa dihindari dan harus dilakukan.

Koalisi Warga Beri SP2 ke Anies, Tuntut 9 Permasalahan di Jakarta Diselesaikan
Indonesia
Koalisi Warga Beri SP2 ke Anies, Tuntut 9 Permasalahan di Jakarta Diselesaikan

"Kami mendesak Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk menyelesaikan sembilan masalah publik yang telah kami sampaikan dalam surat peringatan pertama," ucap Jeanny

Perdana Menteri Peru Mengundurkan Diri
Dunia
Perdana Menteri Peru Mengundurkan Diri

Presiden Peru Pedro Castillo akan kembali melakukan perombakan kabinet di tengah perseteruan antara badan eksekutif dan legislatif.

KPK Tetapkan Hakim Agung Gazalba Saleh Tersangka Dugaan Suap di MA
Indonesia
KPK Tetapkan Hakim Agung Gazalba Saleh Tersangka Dugaan Suap di MA

"KPK menemukan kecukupan alat bukti mengenai adanya dugaan perbuatan pidana lain dan ditindaklanjuti ke tahap penyidikan dengan menetapkan dan mengumumkan tersangka," kata Deputi Penindakan KPK, Karyoto dalam jumpa pers di Gedung KPK, Jakarta, Senin, (28/11).

Biden Temui Jokowi di Tahura Bali Usai Rapat Darurat Dengan Sekutunya
Indonesia
Biden Temui Jokowi di Tahura Bali Usai Rapat Darurat Dengan Sekutunya

Negara anggota G7 melakukan pertemuan darurat di sela-sela KTT G20 di Bali, menyusul insiden jatuhnya rudal di wilayah Polandia dekat perbatasan dengan Ukraina.