Dinkes DKI Siap Bantu Observasi 188 ABK World Dream di Pulau Sebaru

Andika PratamaAndika Pratama - Kamis, 27 Februari 2020
Dinkes DKI Siap Bantu Observasi 188 ABK World Dream di Pulau Sebaru
Helikopter Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dengan latar belakang Pulau Sebaru kecil, Kepulauan Seribu, DKI Jakarta, Rabu (26/2). ANTARA/Fauzi Lamboka/pri.

MerahPutih.com - Dinas Kesehatan DKI Jakarta siap mengikuti arahan pemerintah pusat dalam rangka proses penjemputan, observasi dan pemulangan Warga Negara Indonesia (WNI) yang menjadi Anak Buah Kapal (ABK) World Dream.

Proses persiapan telah dibahas dalam rapat koordinasi pada Senin (24/2) yang dipimpin oleh Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), Muhadjir Effendy, dihadiri Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto, termasuk Pemprov DKI.

Baca Juga

Jadi Lokasi Observasi Virus Corona, Pulau Sebaru Bakal Ditutup dan Dijaga Tentara

"Pemprov DKI dalam proses ini dinyatakan dalam bentuk sosialisasi dan edukasi kepada warga Kepulauan Seribu yang terus dilaksanakan oleh Bupati Kepulauan Seribu dan jajarannya," kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DKI, Dwi Oktavia Rabu (26/2) malam.

Menyikapi hal tersebut, Dwi meminta agar masyarakat tidak perlu merasa cemas karena seluruh proses penjemputan, observasi dan pemulangan ABK dilaksanakan dengan sangat berhati-hati dan penuh tanggung jawab.

Baca Juga

Bupati Klaim Warga Kepulauan Seribu Siap Menerima WNI Observasi Virus Corona

Seperti diketahui, Pemerintah Pusat melalui Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut telah mengevakuasi 188 Warga Negara Indonesia (WNI) Anak Buah Kapal MV World Dream di perairan Batam, Kepulauan Riau, Rabu (26/2). WNI tersebut nantinya akan dibawa ke Pulau Sebaru, Kepulauan Seribu untuk menjalani observasi.

TNI Angkatan Laut tengah mentransfer 188 WNI dengan menggunakan Transfer Boat MV World Dream menuju KRI dr Soeharso di Perairan Selat Durian, Kepulauan Riau, Rabu (26/2/2020). Mereka akan dibawa ke Pulau Sebaru, Kepulauan Seribu, DKI Jakarta untuk diobservasi selama 14 hari. (ANTARA/HO-Dispenal)
TNI Angkatan Laut tengah mentransfer 188 WNI dengan menggunakan Transfer Boat MV World Dream menuju KRI dr Soeharso di Perairan Selat Durian, Kepulauan Riau, Rabu (26/2/2020). Mereka akan dibawa ke Pulau Sebaru, Kepulauan Seribu, DKI Jakarta untuk diobservasi selama 14 hari. (ANTARA/HO-Dispenal)

Kepala Dinas Penerangan Angkatan Laut (Kadispenal) Laksamana Pertama TNI Mohamad Zaenal mengatakan seluruh awak kapal tersebut telah dinyatakan negatif virus corona (Covid-19).

“WNI ABK World Dream yang dievakuasi sejumlah 188 orang, terdiri dari 172 laki-laki dan 16 perempuan," kata Zaenal melalui keterangan tertulisnya, Rabu (26/2). (Asp).

Baca Juga

Warga Rela Terima WNI Observasi Corona, PLN Mulai Pasangi Pulau Sebaru Genset

#Virus Corona #Pasien Corona
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Bagikan