Dilengkapi Galaxy AI, Samsung Galaxy S24 Series Resmi Hadir di Indonesia

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Kamis, 01 Februari 2024
Dilengkapi Galaxy AI, Samsung Galaxy S24 Series Resmi Hadir di Indonesia

Samsung Electronics Indonesia resmi menghadirkan Galaxy S24 Series. (Foto: Samsung)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Samsung Electronics Indonesia secara resmi menghadirkan ponsel pintar pertamanya yang disertai kecanggihan kecerdasan buatan Galaxy AI yaitu Galaxy S24 series ke Indonesia.

Seri ponsel itu terdiri dari Galaxy S24, Galaxy S24 Plus, dan Galaxy S24 Ultra yang sebenarnya secara global telah diperkenalkan di pertengahan Januari 2024.

"Hari ini smartphone Galaxy S terbaru kami akan membawa Galaxy AI yang dapat membawa hidup pengguna menjadi lebih praktis dan smart. Ini juga akan membuka banyak peluang baru untuk membuat terobosan," kata Head of Mobile eXperience Business Samsung Electronics Indonesia Lo Khing Seng dilansir Antara, Kamis (1/2).

Baca juga:

Samsung Galaxy S24 Makin Canggih dengan Teknologi AI

Membedah spesifikasi dari masing-masing ponsel, terdapat perbedaan chipset antara varian ultra dengan varian reguler dan plus.

Adapun Samsung Galaxy S24 Ultra menggunakan chipset dari Qualcomm yaitu Snaprdragon 8 Gen 3, sementara Samsung Galaxy S24 dan Galaxy S24 Plus menggunakan chipset yang dikembangkan langsung oleh Samsung yaitu Exynos 2400.

Meski demikian, hal tersebut tidak mengurangi fungsi dan fitur kecerdasan artifisial yang disematkan di dalam ketiga ponsel itu. Fitur-fitur unggulan yang didukung Galaxy AI seperti Circle to Search, Generative Edit, Live Translate Call, Chat Assist, hingga Note Assist dipastikan tersedia seluruhnya di ketiga ponsel pintar tersebut.

Spesifikasi lainnya yang membedakan ketiga ponsel itu ialah dari ukuran layarnya. Galaxy S24 menggunakan layar FHD+ seluas 6,2 inci, lalu Galaxy S24 Plus menggunakan layar QHD+ 6,7 inci dan Galaxy S24 Ultra QHD+ 6,8 inci.

Perbedaan lainnya juga terdapat pada spesifikasi kamera, untuk Galaxy S24 Ultra yang menjadi varian tertinggi Samsung memberikan kamera ultra-wide 12MP, lensa wide 200MP, lensa telefoto 50MP dengan zoom optik lima kali, serta lensa telefoto 10MP dengan tiga kali zoom optik. Serta kamera depannya berupa lensa 12MP.

Sementara untuk Galaxy S24 dan Galaxy S24+, terdapat tiga kamera belakang yaitu ultra-wide 12MP, lensa wide 50MP dan lensa telefoto 10MP. Samsung memberikan kamera depan dengan resolusi 12MP untuk kedua ponsel itu.

Baca juga:

Samsung Galaxy S24 Series Dilengkapi Kamera Spesifikasi Tinggi

Diferensiasi juga terletak pada kapasitas dayanya. Untuk Galaxy S24 memiliki baterai 4.000mAh, Galaxy S24+ 4.900mAh, dan Galaxy S24 Ultra sebesar 5.000mAh.

Ketiganya sebenarnya sudah dipasarkan secara prapesan atau pre-order, untuk pemesanan kali ini prapesan sudah memasuki tahapan atau batch kedua yang akan berakhir di 6 Februari 2024.

Galaxy S24 dipasarkan Samsung mulai Rp 13.999.000 untuk varian RAM serta ROM 8GB + 256GB dan Rp 15.999.000 untuk varian 8GB + 256GB.

Sementara untuk Galaxy S24+, Samsung memasarkannya seharga Rp 16.999.000 untuk varian 12GB + 256GB dan Rp 18.999.000.

Galaxy S24 Ultra dipasarkan seharga Rp 21.999.000 (12GB + 256GB), Rp 23.999.000 (12GB + 512GB) dan Rp 27.999.000 (12GB + 1GB). (*)

Baca juga:

Beda Spesifikasi Samsung Galaxy S24, Plus, dan Ultra

#Smartphone #Teknologi #Samsung
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

Tekno
Keunggulan dan Ketahanan TITAN Durability di REDMI Note 15 Series
Inovasi ini memadukan perlindungan fisik yang lebih kokoh, ketahanan ekstra terhadap debu dan air, serta daya tahan baterai yang semakin optimal.
Dwi Astarini - Jumat, 30 Januari 2026
Keunggulan dan Ketahanan TITAN Durability di REDMI Note 15 Series
Tekno
POCO F8 Series Resmi Meluncur 4 Februari 2026 Bawa Teknologi Dual Chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5
POCO F8 Pro dipersenjatai dengan Snapdragon 8 Elite yang terintegrasi dengan WildBoost Optimization.
Angga Yudha Pratama - Jumat, 30 Januari 2026
POCO F8 Series Resmi Meluncur 4 Februari 2026 Bawa Teknologi Dual Chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5
Tekno
Xiaomi 17 Series Siap Meluncur Global, ini Bocoran Harga dan Warnanya
Xiaomi 17 Series siap meluncur global. Harga HP ini bisa dibanderol sekitar Rp 19,9 juta.
Soffi Amira - Jumat, 30 Januari 2026
Xiaomi 17 Series Siap Meluncur Global, ini Bocoran Harga dan Warnanya
Tekno
OPPO Reno 15c Segera Meluncur di India, Dijual Mulai 3 Februari 2026
OPPO Reno 15c segera meluncur di India. HP ini akan dijual mulai 3 Februari 2026 dengan harga Rp 6,3 juta.
Soffi Amira - Jumat, 30 Januari 2026
OPPO Reno 15c Segera Meluncur di India, Dijual Mulai 3 Februari 2026
Tekno
Kamera Xiaomi 17 Pro Max Gagal Tembus 10 Besar DXOMARK, ini Hasil Lengkapnya
Kamera Xiaomi 17 Pro Max gagal menembus 10 besar DXOMARK. HP tersebut berada di peringkat ke-13 dengan skor 159.
Soffi Amira - Jumat, 30 Januari 2026
Kamera Xiaomi 17 Pro Max Gagal Tembus 10 Besar DXOMARK, ini Hasil Lengkapnya
Tekno
Samsung Galaxy S26 Diprediksi Rilis Februari 2026, ini Bocoran Harganya
Samsung Galaxy S26 diperkirakan rilis Februari 2026. Bocoran harganya pun kini mulai terungkap. Berikut adalah bocorannya.
Soffi Amira - Jumat, 30 Januari 2026
Samsung Galaxy S26 Diprediksi Rilis Februari 2026, ini Bocoran Harganya
Tekno
Jangan Sampai Ketinggalan! Penjualan Redmi Note 15 Series Dimulai Besok
Peluncuran ini mencakup empat varian utama, yakni Redmi Note 15 Pro+ 5G, Redmi Note 15 Pro 5G, Redmi Note 15 5G, dan Redmi Note 15 standar, yang disertai dengan penawaran eksklusif berupa bonus eSIM Smartfren dan aksesori audio
Angga Yudha Pratama - Kamis, 29 Januari 2026
Jangan Sampai Ketinggalan! Penjualan Redmi Note 15 Series Dimulai Besok
Tekno
Bocoran OPPO Find X9s Pro Terungkap, Bakal Jadi Satu-satunya HP dengan Kamera Ganda 200MP
OPPO Find X9s Pro akan menjadi satu-satunya HP dengan kamera ganda 200MP. Sebelumnya, bocoran OPPO Find X9s salah.
Soffi Amira - Kamis, 29 Januari 2026
Bocoran OPPO Find X9s Pro Terungkap, Bakal Jadi Satu-satunya HP dengan Kamera Ganda 200MP
Tekno
Gambar OPPO Find X9s Bocor, Desain Kamera dan Spesifikasinya Terungkap
Gambar OPPO Find X9s kini bocor di internet. Desain kamera dan spesifikasinya pun terungkap lewat bocoran tersebut.
Soffi Amira - Rabu, 28 Januari 2026
Gambar OPPO Find X9s Bocor, Desain Kamera dan Spesifikasinya Terungkap
Tekno
Samsung Rilis Galaxy Z Flip 7 Edisi Olimpiade Musim Dingin 2026, Dilengkapi Fitur Khusus Atlet
Samsung Galaxy Z Flip 7 edisi Olimpiade Musim Dingin 2026 resmi diperkenalkan. HP ini memiliki fitur mumpuni untuk atlet.
Soffi Amira - Rabu, 28 Januari 2026
Samsung Rilis Galaxy Z Flip 7 Edisi Olimpiade Musim Dingin 2026, Dilengkapi Fitur Khusus Atlet
Bagikan