Diakui Dunia, Pelestarian Museum Wayang Harus Ditingkatkan Lagi

Selvi PurwantiSelvi Purwanti - Senin, 04 Januari 2016
Diakui Dunia, Pelestarian Museum Wayang Harus Ditingkatkan Lagi
Wirto, Koordinator Museum Wayang Jakarta (Foto: MerahPutih/Noer Ardiansyah)

MerahPutih Budaya - Wayang merupakan salah satu warisan budaya Indonesia, sekaligus telah diakui oleh UNESCO (Organisasi Pendidikan, Keilmuan, dan Kebudayaan PBB) pada tanggal 7 November 2003 silam, hal itu tentu menjadi tanggung jawab besar pemerintah pusat dan daerah untuk mengelola.

Dalam hal ini, Museum Wayang yang merupakan tempat menyimpan benda bersejarah itu, jelas menjadi barometer akan koleksi kuno Indonesia dan dunia sehingga tetap terjaga kelestariannya.

“Tujuan Museum Wayang agar kesenian dan budaya asli Indonesia tidak punah. Apalagi, wayang masuk daftar UNESCO. Jadi, jangan sampai punah,” ucap Wirto, Koordinator Museum Wayang kepada MerahPutih.com di lokasi Museum, Jalan Pintu Besar Utara No. 27, Jakarta, Sabtu (2/1).

Meski Wirto akui, kekurangan untuk fasilitas nyaris tidak ada. Namun, dirinya tetap berharap agar pelestarian untuk wayang ditingkatkan kembali. “Untuk kekurangan, alhamdulillah hampir tidak ada. Tapi, saya berharap agar ditingkatkan lagi,” kata Wirto di sela-sela ramainya pengunjung museum.

Wirto juga menambahkan, peningkatan yang dimaksud, mengenai akses yang sulit karena terbentur oleh pedagang liar. “Akses agak susah karena terhalang pedagang liar, sehingga terkesan kumuh,” pungkasnya.

“Pemerintah harus lebih tegas untuk pedagang, jangan sampai orang jadi enggan ke sini,” harap Wirto. (Ard)

BACA JUGA:

  1. Pagelaran Wayang Animasi Jadi Favorit Para Pengunjung
  2. Berusia Ratusan Tahun, Wayang Kyai Intan Jadi 'Jagoan' di Museum Wayang
  3. Festival Wayang Anak di Magelang
  4. Mengenal Kudu Leumpang, Kesenian Wayang Sukuraga
  5. Peringatan Hari Wayang Nasional
#Kota Tua #Wisata Jakarta #Wayang
Bagikan
Ditulis Oleh

Selvi Purwanti

Simple, funny and passionate. Almost unreal
Bagikan