Merahputih.com - Politisi Partai Demokrat, Dede Yusuf menyatakan bahwa kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Partai Demokrat sudah berjalan dengan baik, dari pusat, DPD, dan pengurus Cabang. Bahkan setiap saat sudah menunjukkan elektabilitas positif. "Oleh karenanya, aneh bila AHY dianggap gagal dalam memimpin Partai Demokrat, gagal-nya dimana?," ujar Dede, Senin (8/3).
Baca Juga:
Dede menilai, AHY bersama para kader Demokrat setiap hari turun ke masyarakat. AHY juga tak segan mengkritik pemerintah yang dinilai tidak pro terhadap rakyat.
Sehingga, ia mengingatkan kepada seluruh kader partai bahwa AHY merupakan Ketua Umum Partai Demokrat yang sah berdasarkan hasil Kongres 2020 yang terdaftar di Kemenkumham.
"Karena itu seluruh berkas yang sah diserahkan ke Kemenkumham," beber dia.

Dia pun mengaku geram dengan ulah segelintir mantan kader Demokrat yang dinilai melakukan adu domba, memperkeruh dan memecah belah partai berlambang mercy itu. Untuk itu, penegakan konstitusi partai merupakan langkah yang sah dan konstitusional. Sehingga norma-norma partai harus dipahami oleh setiap kader. "Pastinya kader-kader senior yang sudah lama di Partai Demokrat sudah paham aturan dan cara bermain di internal Partai Demokrat," tegas dia.
Baca Juga:
Mereka, kata Dede, berani mengambil langkah. "Pastinya harus berani ambil konsekuensi dampak akibatnya," tutup Dede. (Knu)