Film
Debut ‘Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves’ Sukses Rajai Box Office AS Film Dungeons and Dragons diangkat dari board game. (Foto: YouTube/Paramount)

FILM Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves berhasil meluncur ke peringkat pertama tangga urutan box office AS, dengan meraup USD 38,5 juta (Rp 576 miliar) dari 3.855 bioskop di Amerika Utara selama akhir pekan pembukaannya (31 Maret - 2 April).

Mengutip Variety, Minggu (2/4), secara internasional Dungeons & Dragons mengumpulkan USD 33 juta (Rp 493 miliar) dari negara 58 pasar, dengan total pendapatan global sebesar USD 71,5 juta (Rp 1,07 triliun).

Baca juga:

'The X-File' akan Di-reboot oleh Sutradara 'Black Panther'

“Penampilan akhir pekan debut Dungeons & Dragons hanyalah langkah pertama dalam perjalanan untuk film yang diulas dengan baik ini,” kata Paul Dergarabedian, seorang analis senior Comscore.

Di tempat lain David A. Gross dari sebuah perusahaan konsultan film Franchise Entertainment Research, mengatakan ini adalah pembukaan yang bagus untuk petualangan aksi yang berpotensi menghasilkan sekuel.

John Wick: Chapter 4 menempati posisi kedua dengan meraup USD 28,2 juta (Rp 422 miliar) dari 3.855 bioskop di AS selama pekan kedua penayangannya. Setelah dua minggu tayang di layar lebar, sekuel aksi tersebut telah menghasilkan USD 122,7 juta (Rp 1,83 triliun) di Amerika Utara dan USD 245 juta (Rp3,66 Triliun) secara global.

Film keempat John Wick bertujuan untuk mengejar perolehan Parabellum (2019), yang menjadi film tersukses dari waralaba John Wick dengan keuntungan USD 328 juta (Rp 4,9 triliun).

Di tempat ketiga, ada film Scream VI yang meraup USD 5,3 juta (Rp 79,3 miliar) dari 3.016 bioskop di AS pada periode yang sama, sehingga total pendapatannya di AS menjadi USD 98,2 juta (Rp 1,46 triliun). Performa film ini sudah lebih baik dari pendahulunya, Scream (2022), yang mengakhiri box office Amerika Utara dengan hanya meraup USD 81 juta (Rp 1,21 triliun).

Berikutnya, drama berbasis agama His Only Son melakukan debut dengan meraup USD 5 juta (Rp 74,8 miliar) di AS. Pendapatan tersebut membawa film ini menepati urutan keempat tangga Box Office AS.

Baca juga:

'Bloodsucking Darkness' Diadaptasi jadi Film Live Action

Creed III melengkapi lima besar dengan meraup USD 5 juta (Rp 74,8 miliar) dari 2.827 di AS selama akhir pekan kelima penayangannya. Drama olahraga yang disutradarai oleh Michael B. Jordan yang juga membintangi film tersebut bersama Jonathan Majors, telah meraup total pendapatan USD 148 juta (Rp 2,21 triliun) di Amerika Utara.

Di luar AS, di mana Warner Bros meluncurkan Creed III, penjualan tiket telah menghasilkan USD 110 juta (Rp 1,64 triliun) dengan penghitungan global yang mengesankan sebesar USD 258 juta (Rp 3,86 triliun).

Angka tersebut sudah mampu menyusul sekuelnya Creed II (2018) yang meraup USD 214 juta (Rp3,2 triliun), dan dapat menjadi spin-off dari waralaba Rocky dengan pendapatan kotor tertinggi. (kna)

Baca juga:

'Killers of the Flower Moon', Film Baru Leonardo DiCaprio Tayang Oktober

Penulis : Krisna Bagus Krisna Bagus
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Anak dan Remaja Adu Kebolehan di Taffest 2023
Fashion
Anak dan Remaja Adu Kebolehan di Taffest 2023

Dalam ajang Kids and Teen Fashion Competition

Angin Jadi Sumber Utama Pasokan Listrik di Inggris
Fun
Angin Jadi Sumber Utama Pasokan Listrik di Inggris

Dalam tiga bulan pertama tahun ini, sepertiga listrik di negara itu berasal dari pembangkit listrik tenaga angin.

Menilik Plug Nasal Filter yang Dipakai Megawati
Fun
Menilik Plug Nasal Filter yang Dipakai Megawati

Plug nasal filter adalah sejenis alat penyaring udara.

Lego Technic Hadirkan Mobil Balap Le Mans Peugeot 9X8
Fun
Lego Technic Hadirkan Mobil Balap Le Mans Peugeot 9X8

Merupakan wujud mini nan detail berskala 1:10 dari mobil balap aslinya.

Rosé BLACKPINK Bagikan Pandangan tentang Kegiatan Solonya
ShowBiz
Rosé BLACKPINK Bagikan Pandangan tentang Kegiatan Solonya

Ada begitu banyak genre yang ingin ia coba ke depannya.

Rambut Organ Intim Jangan Dicukur Habis
Fun
Rambut Organ Intim Jangan Dicukur Habis

Rambut organ intin memiliki manfaat kesehatan.

Dewi Sandra Bagikan Tips Cerdas Belanja Fesyen Daring
ShowBiz
Dewi Sandra Bagikan Tips Cerdas Belanja Fesyen Daring

Kenali tips berbelanja produk fesyen online ala Dewi Sandra

4 Zodiak ini Selalu Berusaha Mengikuti Gaya Hidup Sehat
Fun
4 Zodiak ini Selalu Berusaha Mengikuti Gaya Hidup Sehat

Ada zodiak yang tidak ingin ketinggalan tren gaya hidup sehat.

'Drakor If You Wish Upon Me' Segera Tayang di Viu
ShowBiz
'Drakor If You Wish Upon Me' Segera Tayang di Viu

Drakor If You Wish Upon Me tayang 10 Agustus 2022.

Mengenal Dynamic Island, Notch Kece di Seri Pro iPhone 14
Fun
Mengenal Dynamic Island, Notch Kece di Seri Pro iPhone 14

Dynamic Island didukung dengan A16 dan iOS 16.