Damkar DKI Pamer Kecanggihan 2 Robot Baru Seharga Rp40 M

Andika PratamaAndika Pratama - Kamis, 13 Februari 2020
Damkar DKI Pamer Kecanggihan 2 Robot Baru Seharga Rp40 M
Robot pemadam kebakaran LUF60 dengan harga Rp8 miliar dari Austria. Foto: MP/Asropih

MerahPutih.com - Pemprov DKI melalui Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta membeli dua alat baru mobil robot seharga Rp 40 Miliar.

Pertama robot damkar MVF5-U3 seharga Rp32 miliar yang dibeli dari Kroasia dan LUF60 dengan harga Rp8 miliar dari Austria.

Baca Juga

Pemprov DKI Beli Robot Pemadam Kebakaran Rp37,4 M, Ini Manfaatnya

Dua mobil tersebut hari ini dilakukan kegiatan demonstrasi di hadapan awak media di kantor Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) DKI, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (13/2)

"Anggaran sendiri dianggarkan sekitar Rp32 miliar (untuk mobil robot MVF5-U3), kemudian untuk LUF60 sekitar Rp8 miliar," kata Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Satriadi Gunawan di lokasi.

Demo
Demonstrasi dua robot pemadam kebakaran di Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) DKI, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (13/2). Foto: MP/Asropih

Satriadi mengatakan, fungsi mobil robot MVF5-U3 digunakan untuk mengurai material kebakaran berskala besar. Alat ini diproyeksikan di kereta LRT dan MRT.

Kedua mobil robot itu dikendalikan oleh petugas pemadam kebakaran dengan menggunakan Remot kontrol. Jarak mobil robot dengan operator sendiri berkisar 500 meter hingga 1 Km

Satriadi melanjutkan, harga Rp32 miliar itu bukan hanya mobil robot pemadam tapi juga sama mobil truk pengangkut robot tersebut.

"Kita ketahui bahwa sarana dan prasarana di ibu kota sudah mulai meningkat karena ada MRT dan LRT dan itu tantangan kita petugas damkar agar dapat memiliki peralatan yang memumpuni dan bisa mengatasi adanya bahaya kebakaran," ungkap Satriadi.

Baca Juga

Kebakaran Tempat Karaoke di Jatinegara, Puluhan Petugas Damkar Diterjunkan

Kemudian lanjut Satriadi, untuk mobil robot jenis LUF60 bekerja untuk mengurai asap kebakaran dan memadamkan api. Kelebihan robot ini bisa masuk ke gang-gang kecil perkampungan warga.

Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) DKI, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (13/2)
Robot damkar MVF5-U3 seharga Rp32 miliar yang dibeli dari Kroasia. Foto: MP/Asropih

"Tadi kalau kita lihat LUF60 itu bisa masuk ke gang-gang kecil. Dia bisa menyedot asap dan pemadaman juga," tutupnya. (Asp)

#Pemadam Kebakaran
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Bagikan