KONSEP industrialis memenuhi dekorasi ruangan, terlihat dengan ornamen-ornamen yang menghiasi seluruh ruangan. Selain itu juga terdapat dekorasi bertema kayu yang mendominasi ruangan terlihat dari kursi lantai dan kotak kayu yang menjadi ornamen di panggung, suasana dari acara ini terasa seperti di gudang milik Crewdible yang menjadi ikon untuk acara ini. Pada acara yang digelar pada Selasa (15/2) CEO sekaligus pemilik dari Crewdible Dhana Galindra juga mengenalkan Crewdible kepada para tamu yang hadir saat itu. “Crewdible adalah sebuah mitra yang mengoperasi gudang-gudang seperti franchise, dengan bentuk yang micro yang lebih kecil dengan menggunakan satu ruko atau dua ruko,” jelasnya saat pembukaan acara ini.
Baca Juga:

Acara yang diselenggarakan di Menara Digitaraya, Jakarta Pusat ini sekaligus dengan peluncuran untuk sistem terbaru dari Crewdible. Sistem ini memiliki tujuan dan visi misi awal dari Crewdible yang berguna untuk membantu produk-produk UMKM, sesuai dengan tagar yang digunakan dalam acara ini, yaitu #BikinLokalMakinVokal.
Pada kesempatan kali ini juga Dhana menyebutkan sebanyak tiga sistem dirilis untuk sistem terbaru dari Crewdible. Pertama adalah Operation Management System, melalui uji coba yang dilakukan Crewdible, “Dengan sistem yang kita miliki sudah lebih dari 10 ribu UMKM di Indonesia telah terbantu,” ungkap Dhana.
Ia juga menambahkan jika sistem ini berawal dari satu ruko, lalu menjadi dua ruko hingga menjadi gudang seutuhnya. Dengan ini banyak seller dari Crewdible yang terbantu dengan adanya sistem ini.
Lalu, ada Warehouse Management yang dapat mengoperasi aktivitas-aktivitas di gudang seperti checking, packing, dan mengurus packaging dari produk yang akan dijual atau pembayaran yang terdapat di gudang. Dhana juga mengatakan untuk sistem kedua dapat digunakan sebagai frozen and cold storage dan untuk produk fashion dan beauty.
Baca Juga:
De-influencing, Membantu Konsumen atau Metode Baru Endorsment?

Sistem yang terakhir adalah Dropshiper Management System, sistem ini bertujuan untuk membantu penjual untuk menjualkan barang-barang mereka. Dengan sistem ini dapat membantu penjual memulai bisnis tanpa modal karena memiliki perputaran barangnya yang langsung menghasilkan uang.
Selain peluncuran sistem terbaru, juga mengumumkan kolaborasinya bersama Bukalapak. Kolaborasi ini menurut CEO Bukafinancial dan Commerce Bukalapak Victor Putra bahwa kolaborasi ini berlandaskan visi misi yang sama.
“Visi di Bukalapak adalah fair economy for all, bagaimana kita menggunakan teknologi untuk dapat membantu para pelaku ekonomi dan UMKM,” jelas Victor saat pengumuman kolaborasi antara Crewdible dan Bukalapak. (mro)
Baca Juga: