Chris Cornell Segera Buat Reuni Audioslave

Ana AmaliaAna Amalia - Selasa, 11 Agustus 2015
Chris Cornell Segera Buat Reuni Audioslave
foodworldnews

MerahPutih Musik - Kabar gembira bagi penggemar Audioslave. Setelah memutuskan untuk vakum sejak 2007 lalu, sang vokasli Chris Cornell berencana untuk bereuni dengan rekan-rekannya di band Rock asal Los Angeles, Amerika Serikat (AS) itu.

Seperti diketahui sebelum vakum pada tahun 2007, Cornell dan ketiga rekannya Tom Morello (gitar), Tim Commerford (Bass) dan Brad Wilk (drum) telah menelurkan tiga album studio yakni Audioslave (2003), Out of Exile (2004) dan Revelations (2007).

Tetapi, kini Cornell mengindikasikan bahwa dirinya tidak menutup kemungkinan untuk kembali berkarya bersama Audioslave kendati tengah sibuk dengan project solo album dan bereuni dengan band lamanya Soundgarden.

“Saya pikir itu akan menjadi besar. Kami telah menghasilkan banyak lagu dan tidak pernah melakukan apapun dengan mereka (Tom, Tim, Brad). Saya tidak bisa membayangkan apa yang akan terjadi . Ini akan menjadi pengalaman yang benar-benar luar biasa bisa kembali dan bekerja dengan orang-orang yang sama lagi, " ungkap Cornell dilansir loudwire.com

Baca juga:

Perrie Edwards Hapus Semua Tentang Zayn Malik di Instagram

One Direction Mengusung Tema Luar Angkasa di Video Klip ‘Drag Me Down’

Zayn Malik Puji Single Terbaru One Direction

Keakraban Steven Gerrard dan Niall Horan One Direction di Amerika Serikat

 

#Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

Ana Amalia

Happy life happy me
Bagikan