MerahPutih.com - Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-20 akan menjalani sejumlah uji coba selama pemusatan latihan atau TC di Turki.
Sejak memulai TC pada Minggu (17/10), Timnas Indonesia U-20 sudah dua kali menggelar pertandingan. Lawan pertama yang dihadapi Timnas Indonesia U-20 adalah Cakaliki Spor pada Senin (24/10).
Baca Juga
Timnas U-20 Kalah 1-2 oleh Turki, Shin Tae-yong Dapat Dua Pelajaran Penting
Timnas Indonesia U-20 sukses jadi pemenang dalam laga tersebut dengan skor 2-1 berkat gol Ginanjar Wahyu (17') dan Ricky Pratama (85').
Dua hari berselang, tepatnya pada Rabu (26/10), Timnas Indonesia U-20 menjajal kekuatan Turki U-20 di Stadion Manavgat Atatürk. Namun kali ini Timnas Indonesia U-20 gagal mengulang hasil positif setelah kalah dengan skor tipis 1-2.
Baca Juga
Dikalahkan Turki, Pemain Timnas Indonesia U-20 Janji Tampil Lebih Baik Lawan Moldova
Pertandingan kontra Turki U-20 bukan jadi uji coba terakhir Timnas Indonesia U-20. Skuad Garuda Nusantara dijadwalkan menghadapi tim Eropa lainnya, yaitu Moldova U-20.
Pertandingan Timnas Indonesia U-20 kontra Moldova U-20 bakal berlangsung dua kali pada 1 dan 4 November 2022. Jika tidak ada perubahan atau kendala, partai itu rencananya akan disiarkan secara langsung.
Berikut jadwal uji coba berikutnya Timnas Indonesia U-20:
Timnas Indonesia U-20 Vs Moldova U-20, Selasa (1/11)
Timnas Indonesia U-20 Vs Moldova U-20, Jumat (4/11). (*/Bolaskor)
Baca Juga
Shin Tae-yong Bicara Peta Kekuatan Grup A Piala Asia U-20 2023